RADARBANDUNG.id, BANDUNG– Kudapan steak selalu menjadi primadona apabila menginginkan kuliner lezat dengan potongan daging premium yang menggugah selera.
Meski beberapa dibandrol mahal, namun sajian kuliner Bandung ini tetap dipilih masyarakat khususnya anak milenial.
Ya, di Bandung ada restoran yang menjual ragam menu steak yang enak, namun tidak merogoh kocek dalam, yakni ‘Street Grill & Friends’.
Restoran di Cihampelas ini buka sejak Februari 2017, steakhouse yang mengusung konsep casual dining ini menawarkan berbagai sajian western.
Sebut saja, pasta, pizza, sandwich, dan tentunya steak yang lezat.
Uniknya, bukan daging impor yang dipakai sebagai bahan utama makanan.
Tempat makan ini justru memakai daging lokal dengan kualitas yang tak kalah spesial dengan luar negeri.
“Kita sebenarnya pakai daging import, seperti Australian, US, dan Wagyu. Tapi daging lokal yang kita punya juga tidak kalah bagus kualitasnya dengan import,” ungkap Chef Street Grill & Friends, Koko, Selasa (26/2).
“Sama juicynya karena sudah diempukkan dengan sistem khusus yang alami,” tambah dia.
Proses pembuatan steak, dilanjutkan Koko juga tidak sembarangan.
Mereka ingin memberikan kualitas daging yang terbaik, sehingga tetap juicy ketika disajikan ke pengunjung.
Kualitas daging lokal nomor wahid juga diperhitungkan sehingga konsumen tetap puas dengan racikan chef Koko.
Selain itu pengalaman menikmati daging steak semakin lezat dengan tiga pilihan saus.
Street Grill And Friends kini menyediakan menu untuk sharing.
Seperti Smoked Hickory yang terdiri dari 1,5 kg iga sapi dan kambing yang disajikan dengan saus hickory bersama salad, tumis jamur, potato wedges, french friends, serta tiga saus.
Baca Juga: Kuliner | Sushi Unik Paduan Jepang & Sunda di Bandung
Ada juga menu Australian Rib Eye dengan terdiri dari 800 gram iga sapi, Smoked Back Ribs yang terdiri dari 1 kg iga sapi.
Paket-paket sharing ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp 295 ribu.