News

Kebakaran Sehari, Dua Rumah Ludes

Radar Bandung - 09/07/2019, 12:40 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Kebakaran Sehari, Dua Rumah Ludes
RATA : Rumah milik Ade, di Kp Tambakdahan Utara RT/RW 01/04, Desa/ Kec Tambakdahan, Subang, rata tanah setelah terbakar, Senin (8/7/2019). (foto :M.ANWAR/RADAR BANDUNG)

RADARBANDUNG.id, SUBANG – Kebakaran rumah  kembali terjadi di wilayah Subang. Kali ini si jago merah membakar hampir seluruh bagian rumah milik Ade,warga Kp Tambakdahan Utara RT/RW 01/04, Desa/ Kecamatan  Tambakdahan, Subang, Senin (8/7/2019) sekitar pukul 09.00 WIB.

Beruntung, saat kejadian rumah tersebut dalam keadaan kosong. Sehingga tidak memakan korban jiwa.

Kabid Damkar Satpoldam Subang, Dede Rosmayandi melalui Kasinya, Wawan Irawan membenarkan adanya kebakaran tersebut. Pihaknya mendapat laporan dari warga setempat. Kemudian tak menunggu waktu lama langsung meluncurkan 1 unit Pancar dari Unit Damkar di Pamanukan.

“Laporan diterima pukul 09.10 Wib dan kita luncurkan 1 unit kendaraan dari Pos Pamanukan. Dugaan sementara kebakaran karena terjadi korsleting listrik,” kata Wawan saat dihubungi.

Peristiwa yang sama, sambung Wawan terjadi juga di Kp Cipeundeuy RT 06/02, Desa/Kecamatan Cipeundeuy, sekira pukul 14.00 WIB.  “Kebakaran ini melanada rumah milik, Mista (60). Diduga sumber api berasal dari konsleting listrik kabel TV, ” ucapnya

Dia juga membenarkan jika tim yang datang ke lokasi kejadian terlambat. “Di tempat kejadian ini, meski  tim agak terlambat karena lokasinya cukup jauh dan jalannya sangat sulit dimasuki kendaran. Tapi kami berhasil memadamkan sekitar jam 14.40 WIB,” katanya.

Terpisah, Kepala Desa Tambakdahan, Iwan  membenarkan pada saat kejadian, Ade sedang bekerja bangunan tidak jauh dari rumahnya, sedangkan isterinya yang semula tinggal di rumah kebetulan pergi ke warung.

Api yang membakar rumah milik Ade awalnya diketahui oleh warga dan diduga berasal dari hubungan arus pendek aliran listrik.

“Saat kejadian pun langsung dilaporkan ke Pemadam Kebakaran dan tak begitu lama datang, namun karena rumah terbuat dari bilik api sangat cepat merembet ke berbagai sudut,” pungkasnya.

(anr)


Terkait Subang
MPLS SMK Bina Taruna Jalancagak Subang, TNI Bersama Siswa Tanam Pohon
Subang
MPLS SMK Bina Taruna Jalancagak Subang, TNI Bersama Siswa Tanam Pohon

RADARBANDUNG.id, SUBANG – Komitmen nyata untuk menjaga lingkungan ditunjukkan oleh siswa SMK Bina Taruna Jalancagak Subang bersama Anggota TNI yang turun langsung menanam pohon lahan terbuka di sekitar lingkungan sekolah. Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2025–2026 di sekolah yang berada di Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak Kabupaten […]

Apresiasi Pekan Kerajinan Jabar, Subang Tampilkan Produk UMKM Unggulan
Subang
Apresiasi Pekan Kerajinan Jabar, Subang Tampilkan Produk UMKM Unggulan

RADARBANDUNG.id, SUBANG – Wakil Bupati Subang Agus Masykur apresiasi Pekan Kerajinan Jawa Barat Tahun 2025 digelar di Lobi Trans Studio Mall Bandung. Pria yang akrab disapa Kang Akur ini menilai kegiatan itu mampu mendorong produktivitas, kreativitas Dekranasda kabupaten/kota di Jawa Barat. Ia juga menyampaikan bahwa Stand Dekranasda Subang menampilkan berbagai produk unggulan berkualitas yang siap […]

Pasukan Lanud Suryadi Rebut Obyek Vital di Lanud Kalijati Subang
Subang
Pasukan Lanud Suryadi Rebut Obyek Vital di Lanud Kalijati Subang

RADARBANDUNG.id, SUBANG – Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan pertahanan, Lanud R. Suryadi Suryadarma melaksanakan latihan pertahanan pangkalan di Kalijati, Subang pada Rabu (16/7/2025). Menurut Komandan Lanud R. Suryadi Suryadarma Marsma TNI M.R.Y. Fahlefie mayampaikan bahwa kegiatan latihan ini sangat penting dilaksanakan dalam rangka mengasah kemampuan para personel dalam menghadapi berbagai skenario ancaman. “Karena itu, […]

Pastikan Kondisi Baik, Wakapolres Subang Kompol Endar Supriyatna Cek Senjata Api Anggota
Subang
Pastikan Kondisi Baik, Wakapolres Subang Kompol Endar Supriyatna Cek Senjata Api Anggota

RADARBANDUNG.id, SUBANG – Wakapolres Subang Kompol Endar Supriyatna, memimpin kegiatan pengecekan senjata api yang digunakan oleh anggota di halaman Mapolres Subang, Kamis (17/6/2025). Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan seluruh senjata yang dipegang personel dalam kondisi baik dan tidak mengalami kendala teknis, “Ini adalah bagian dari upaya kami untuk memastikan bahwa senjata dalam kondisi siap pakai,” […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.