RADARBANDUNG.id- SUKSES sebagai produser musik dan pencipta lagu, pasangan Bianca Nelwan dan Dimas Wibisana yang tergabung dalam grup folk pop ‘BIANCADIMAS’ kembali merilis single sendiri.
Lagu berjudul ‘Gelora Asmara’, menjadi karya pertama mereka di tahun 2020.
Baca Juga: Nostalgia Kaset Pita Selama #diRumahaja
Single Gelora Asmara yang penuh rayu ini dibuat keduanya ditengah kesibukan memproduseri musisi-musisi Tanah Air.
Lagu cinta ini menghadirkan performa duet suami istri yang tidak kalah menggemaskan dengan anak muda. Dimas bercerita, lagu ini sangat berbeda nuansanya dari karya-karya mereka sebelumnya.
Baca Juga: Grup Vokal Asal Cianjur, Putih Abu Abu Rilis Single Religi
Katanya, ketika sedang dalam proses kreatif, kedunya belum tahu akan membuat lagu seperti apa. Namun setelah diulik dan jadi secara keseluruhan, baik itu lirik dan musik, BIANCADIMAS akhirnya menemukan sesuatu yang berbeda dan bisa diterima pendengar musiknya.
“Sejujurnya saat membuat karya ini, kami sedang jenuh dan bingung mau menulis lagu seperti apa lagi. Tapi ternyata ketika lagunya jadi, malah terdengar sangat fresh dan berbeda,” kata Dimas.
Di lagu ini, nuansa folk hampir tidak dirasakan. Sesuatu yang jarang ditawarkan keduanya.
Petikan gitar elektrik Dimas masih mendominasi, namun bebunyian drum elektrik dan synthesizer 90-an membuat Gelora Asmara terkesan berbeda dari single sebelumnya.
Baca Juga: Andien Bicara Perpisahan Lewat ‘Jendela Waktu’
Dimas menyebut, mereka ingin menghadirkan nuansa baru tanpa menghilangkan nuansa santai dan lirik yang manis khas BIANCADIMAS.
Gelora Asmara bercerita tentang bagaimana seseorang merayu dan meyakinkan orang yang dicintai bahwa cintanya tulus.
“Biasanya lagu BIANCADIMAS itu liriknya selalu bercerita tentang saya yang mengejar Bianca. Tapi, lagu ini justru sebaliknya, karena Bianca yang merayu saya untuk jatuh cinta kepadanya hahaha,” ungkapnya.
Wabah pandemi virus seperti sekarang, Dimas mengaku cukup ragu ketika akan melepasnya ke publik.
Bahkan sejumlah agenda promosi pun terpaksa dibatalkan, mengingat masyarakat dianjurkan untuk sosial dan physical distancing.
Tapi keduanya sepakat, kalau cinta selalu punya tempat, sehingga bagaimana pun keadaannya pendengar yang sudah atau sedang jatuh cinta akan mendapati lagu ini.
Proses rekaman lagu Gelora Asmara dibantu oleh Dimas Pradipta selaku mixing dan mastering engineer.
Ia menyebut seluruhnya dilakukan di rumah mereka dengan sederhana dan tanpa mengurangi kualitas suara yang dihasilkan.
Selain bertindak sebagai produser, Bianca dan Dimas juga menyelesaikan seluruh bagian instrumen musik dan vokal latar.
Bahkan, artwork dan video klipnya pun dikerjakan berdua.
“Semua dikerjakan sendiri. Semoga lagu baru ini akan bisa bikin pendengarnya tersenyum, terhibur, dan melupakan sejenak permasalahan yang ada,” imbuhnya.
Baca Juga: GodFather Of The Broken Heart ‘Didi Kempot’ Rilis Single “Tulung”
Sepanjang perjalanan karir bermusik, BIANCADIMAS sudah merilis beberapa buah karya. Single pertama mereka yang berjudul ‘Cerita Kita’ dilepas tahun 2017.
Dari single ini diikuti dengan album ‘Seperti Selamanya’ yang lagi-lagi jadi karya pertamanya dan dirilis setahun kemudian.
Baca Juga: Tetap Eksis, The Virgin Rilis Single Baru ‘Sampai Nanti’
Tahun 2019, BIANCADIMAS kembali merilis single Samudera Cinta. Selain bermusik, kedunya juga aktif dibelakang layar sebagai produser musik dan penulis lagu.
Diketahui nama-nama musisi Indonesia seperti Fiersa Besari, Reza Rahadian, Rahmania Astrini, Ghaitsa Kenang, Luthfi Aulia, Trisouls, Hanggini, Ungu, dan Citra Scholastika digarap oleh pasangan yang menikah dua tahun silam.
Tidak cuma itu, Dimas juga sempat berperan sebagai Penata Musik dan Produser Soundtrack untuk film ‘Imperfect’ (2020) karya Ernest Prakasa. Sebelumnya, BIANCADIMAS juga menulis lagu untuk film ‘Bebas’ (2019) karya Mira Lesmana yang dinyanyikan oleh Maizura berjudul ‘Aku Tanpamu’.
(fid)