News

Telkomsel Berikan Apresiasi Kepada Mitra Outlet Pemenang Hadiah Program Digistar 2020

Radar Bandung - 25/03/2021, 00:20 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Telkomsel Berikan Apresiasi Kepada Mitra Outlet Pemenang Hadiah Program Digistar 2020
Penyerahan hadiah program Digistar 2020, berupa Grand Prize 1 unit Mobil Toyota Avanza dari Vice President Consumer Sales Area Jabotabek Jabar Filin Yulia (kedua dari kiri) kepada pemilik outlet Hidayah Cell Rendi Yudistira (ketiga dari kiri), didampingi oleh Executive Vice President West Area Sales Gilang Prasetya dan senior leader Telkomsel, Rabu (24/3/2021).

RADARBANDUNG.id- Sebagai market leader, Telkomsel terus memastikan perannya tidak hanya menghadirkan layanan dan produk yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan, namun juga berperan dalam mendorong kemajuan industri telekomunikasi melalui pemberdayaan dan pemberian nilai tambah bagi mitra strategis Telkomsel.

Melalui program Digistar 2020, Telkomsel telah menyerahkan apresiasi berupa Grand Prize 1 unit Mobil Toyota Avanza, 4 Logam Mulia 10 gram, dan 160 saldo LinkAja senilai Rp1.5 juta kepada mitra outlet pemenang program di wilayah Jabodetabek Jabar. Program ini telah digelar dari bulan Oktober hingga Desember 2020 dan Telkomsel telah melakukan pengundian secara daring untuk menentukan mitra outlet yang beruntung.

Dalam kesempatan ini mitra outlet Hidayah Cell yang berlokasi di Indramayu, berhasil merebut Grand Prize satu unit mobil Toyota Avanza melalui program Digistar dari Telkomsel. Penyerahan hadiah digelar pada hari Rabu (24/3) di kantor Telkomsel Authorized Partner (TAP) Indramayu, yang secara simbolis diserahkan langsung oleh Vice President Consumer Sales Area Jabotabek Jabar Filin Yulia didampingi General Manager Consumer Sales Region Jawa Barat Mulya Budiman, dan Vice President Sales CV. Suryalaya Deni Mardian mewakili mitra Strategic Business Partner (SBP) setempat.

Rendi Yudistira, pemilik outlet Hidayah Cell menceritakan awal mula membuka outlet sejak tahun 2012, baru pada kesempatan kali ini mendapatkan hadiah mobil dari program penjualan outlet. “Diluar dugaan, saya sangat bersyukur. Hadiah mobil ini membuat saya semakin semangat untuk meningkatkan penjualan produk-produk Telkomsel,” ungkapnya, Rabu (24/3/2021).

Vice President Consumer Sales Area Jabotabek Jabar Filin Yulia menjelaskan, Program Digistar merupakan komitmen Telkomsel dalam mendukung mitra outlet sebagai salah satu saluran atau channel distribusi penjualan produk-produk unggulan Telkomsel melalui program berhadiah.

”Kami sangat berterimakasih dan mengapresiasi seluruh mitra outlet yang telah antusias dan mendukung setiap produk layanan Telkomsel dapat dirasakan oleh pelanggan,” katanya.

Program Digistar merupakan program bagi mitra outlet terdaftar, dimana setiap transaksi penjualan produk Telkomsel, baik kartu perdana, isi ulang reguler maupun paket data akan diberikan poin sebagai bentuk apresiasi. Ada lebih dari 38 ribu mitra outlet di wilayah Jabodetabek Jabar yang mengikuti program tersebut, selama periode Oktober hingga Desember 2020.

Mitra outlet dapat melihat tingkatan level, jumlah transaksi, menukarkan poin dan berkesempatan untuk mendapatkan hadiah langsung atau kupon undian program melalui aplikasi DigiPOS Aja!. Seluruh mitra outlet pemenang program akan dihubungi secara langsung oleh pihak Telkomsel. Selain itu, pajak hadiah juga sudah ditanggung sepenuhnya oleh Telkomsel.

“Ke depannya kami akan terus menghadirkan nilai tambah, bukan hanya bagi pelanggan tercinta namun juga bagi mitra outlet agar dapat meningkatkan kolaborasi strategis yang erat dan menjaga keberlangsungan ekosistem bisnis yang saling menguntungkan sehingga menjadi salah satu penguat tumbuhnya ekonomi kerakyatan. Telkomsel berkomitmen terus untuk menjadi value driven contributor positif yang mampu menciptakan peluang-peluang dan kesempatan baru yang dapat memperkuat ekosistem digital bangsa,” pungkas Filin.

(azm)

 


Terkait Ekonomi Bisnis
XLSMART Resmi Beroperasi, Siap Penuhi Kebutuhan Digital 94,5 Juta Pelanggan
Ekonomi Bisnis
XLSMART Resmi Beroperasi, Siap Penuhi Kebutuhan Digital 94,5 Juta Pelanggan

  RADARBANDUNG.id –  PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (“XLSMART” atau “IDX: EXCL”) resmi beroperasi sebagai entitas telekomunikasi baru hasil penggabungan dari PT XL Axiata Tbk, PT Smartfren Telecom Tbk, dan PT Smart Telecom. Kehadiran XLSMART menjadi langkah penting dalam memperkuat konektivitas digital di Indonesia, terutama di wilayah Jawa Barat (Jabar), Jawa Tengah (Jateng), dan Daerah […]

Jadi Andalan Masyarakat, Super App BRImo Digunakan oleh 40 Juta User dan Catat Transaksi Rp1.599 Triliun dalam 3 Bulan
Ekonomi Bisnis
Jadi Andalan Masyarakat, Super App BRImo Digunakan oleh 40 Juta User dan Catat Transaksi Rp1.599 Triliun dalam 3 Bulan

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kian memperkuat komitmennya dalam mendukung kemudahan akses layanan keuangan melalui inovasi digital. Pengembangan super apps BRImo menjadi bagian dari langkah nyata BRI dalam menghadirkan solusi keuangan yang mudah, cepat, dan aman bagi seluruh masyarakat Indonesia. Seiring dengan semakin tingginya kebutuhan masyarakat akan layanan keuangan digital yang praktis […]

Serius Pangan Nusantara, UMKM Kopi yang Bertumbuh hingga Go Global Berkat Pemberdayaan BRI
Ekonomi Bisnis
Serius Pangan Nusantara, UMKM Kopi yang Bertumbuh hingga Go Global Berkat Pemberdayaan BRI

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Serius Pangan Nusantara merupakan salah satu UMKM unggulan yang berhasil berkembang di industri kopi Indonesia. Didirikan oleh Elfira Agustina bersama suaminya, bisnis ini telah melalui berbagai tantangan dan membuktikan ketangguhannya dalam menghadapi perubahan pasar. “Awalnya kami fokus pada bisnis coffee shop, namun saat pandemi, permintaan berubah. Kami melihat peluang di bisnis roaster coffee dan mulai […]

Kartini Masa Kini di Balik Kokohnya Infrastruktur Kereta
Ekonomi Bisnis
Kartini Masa Kini di Balik Kokohnya Infrastruktur Kereta

Pèringati Hari Kartini, KAI Properti soroti peran perempuan masa kini dalam pengelolaan infrastruktur perkeretaapian.9

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.