News

Arus Mudik Tetap Masif, Siaga Lonjakan Kasus Covid-19 Pascalebaran

Radar Bandung - 12/05/2021, 17:25 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Arus Mudik Tetap Masif, Siaga Lonjakan Kasus Covid-19 Pascalebaran
Pemudik Motor saat menunjukan identitas di posko penyekatan mudik di Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (10/5/2021). (Dery Ridwansah/ JawaPos.com)

RADARBANDUNG.id – ANCAMAN lonjakan kasus Covid-19 selepas Lebaran menjadi perhatian pemerintah. Sebab, meski ada larangan mudik, mobilitas yang terjadi cukup masif. Itu berpotensi meningkatkan angka penularan.

Kementerian Perhubungan mencatat, hingga Selasa (11/5), rata-rata harian pergerakan mobil yang keluar Jakarta dan sekitarnya mencapai 138.000. Sementara itu, berdasar catatan PT Jasa Marga (Persero), sejak H-7 sampai H-3 Lebaran, 381 ribu kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek. Mereka terpantau menuju arah timur, barat, dan selatan.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati menuturkan, sebagian dari masyarakat tersebut memenuhi syarat perjalanan. ”(Namun), tidak bisa dimungkiri ada juga yang ngeyel,” ujarnya.

Adita menjelaskan, untuk transportasi umum, penerapan protokol kesehatan terbilang tertib. Pada titik keberangkatan juga ada tes untuk mendeteksi Covid-19. Sebaliknya, pengguna kendaraan pribadi bisa berangkat dari mana saja.

”Masyarakat memilih jam tertentu,” katanya. Tujuannya, menghindari pemeriksaan.

Baca Juga: Lurah/Kades, RT/RW Harus Pastikan Warga Lolos Mudik Isolasi 5 Hari

Pemudik yang memakai kendaraan pribadi, patut diwaspadai. Sebab, mereka tidak melakukan tes. Sementara Kemenhub melakukan pemberhentian secara acak.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dalam kesempatan sebelumnya sudah memperingatkan penerapan protokol kesehatan. Selain upaya preventif, pemerintah mengantisipasi lonjakan kasus covid-19 dengan menyiapkan rumah sakit. ”Tugas kami adalah mempersiapkan menghadapi kondisi terburuk,” ucap Budi.

Baca Juga: Pemudik Motor Terobos Jalur Perbatasan Kab. Bekasi-Karawang Bikin Polisi Kewalahan

Secara nasional, ketersediaan tempat tidur di rumah sakit sebanyak 390 ribu unit. Yang digunakan untuk merawat pasien Covid-19 sekitar 70 ribuan. Sementara itu, fasilitas tempat tidur ICU secara nasional adalah 22 ribu unit. Lalu, yang digunakan untuk merawat pasien Covid-19 sebanyak 7.500 unit.

”Saya ingin memberi gambaran bahwa kapasitas rumah sakit dan ICU yang kita miliki itu masih tiga kali lebih besar dari yang didedikasikan untuk Covid-19,” tuturnya. Dari jumlah tersebut, 23 ribu tempat tidur perawatan isolasi tengah digunakan. ICU yang saat ini digunakan sekitar 2.500 unit.

(jpc)


Terkait News
Jabarano Coffee Suling 8.0 Titik Tumbuh Sebelum Menyapa Madinah
News
Jabarano Coffee Suling 8.0 Titik Tumbuh Sebelum Menyapa Madinah

  RADARBANDUNG.id –  Jabarano Coffee resmi membuka cabang kedelapannya, Jabarano Coffee – Suling 8.0 Lengkong, berlokasi di Jl. Lengkong Besar No. 58, Bandung. Tak hanya menyajikan kopi khas Jawa Barat berkualitas, outlet ini dirancang sebagai ruang nyaman untuk berbagai aktivitas—dari makan bersama, pertemuan komunitas, hingga meeting dan acara spesial. Buka setiap hari pukul 06.00–01.00, Jabarano […]

Pengalaman Positif di Assen, Modal Berharga Aldi Satya Mahendra Berjuang di Seri 3 World Supersport
News
Pengalaman Positif di Assen, Modal Berharga Aldi Satya Mahendra Berjuang di Seri 3 World Supersport

RADARBANDUNG.id- Pertarungan Aldi Satya Mahendra di kejuaraan dunia World Supersport masih terus berlangsung. Akhir pekan ini pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia itu akan bertarung lagi di seri 3 World Supersport yang digelar di sirkuit Assen Belanda, 11-13 April 2025. Tetap dengan misi kembali mendulang poin di putaran terdekat ini, Aldi Satya Mahendra akan mengerahkan kemampuan […]

Petugas PJL  Tak Mudik Demi Keselamatan Penumpang,  Tugirin Setia Amankan Perjalanan Kereta Api
News
Petugas PJL Tak Mudik Demi Keselamatan Penumpang, Tugirin Setia Amankan Perjalanan Kereta Api

Petugas PJL Tugirin rela tak mudik demi keselamatan penumpang, dirinya setia mengamankan perjalanan kereta api selama musim mudik Lebaran 2025.

Libur Lebaran, Ratusan Ribu Wisatawan Serbu Bandung Barat
News
Libur Lebaran, Ratusan Ribu Wisatawan Serbu Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Ratusan ribu wisawatan menghabiskan waktu libur lebaran 1446 hijriyah di Kabupaten Bandung Barat. Kawasan wisata Lembang hingga saat ini masih menjadi primadona. Data Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) KBB berdasarkan sampel di sejumlah tempat wisata tercatat dikunjungi 189.850 wisatawan. Untuk destinasi wisata Curug Malela hingga H+4 lebaran jumlah kunjungan mencapai 351 orang, Guha Pawon […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.