News

1.201 Pelamar CPNS Kabupaten Bandung Lanjut SKB

Radar Bandung - 15/11/2021, 22:28 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
1.201 Pelamar CPNS Kabupaten Bandung Lanjut SKB
Ilustrasi: Sejumlah peserta Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) menjalani tahap verifikasi sebelum mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis komputer di Telkom University, Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung. FOTO: TAOFIK ACHMAD HIDAYAT/RADAR BANDUNG

RADARBANDUNG.id, SOREANG- Sebanyak 1.201 pelamar rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemkab Bandung dinyatakan lulus tahapan seleksi kompetensi dasar (SKD), sehingga bisa melanjutkan ke tahapan seleksi kompetensi bidang (SKB).

Tahapan SKB CPNS akan digelar dalam rentang waktu 27 November 2021 sampai 18 Desember 2021.

Kepala Bidang Formasi dan  Informasi Aparatur Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bandung, Abi Basarah mengatakan untuk sampai ke tahapan SKB ada beberapa proses.

Antara lain, pemilihan lokasi ujian SKB oleh peserta, penjadwalan dan pengumuman jadwal pelaksana SKB CPNS.

“Jadwal SKB belum ditetapkan, tapi kurun waktunya 27 November 2021 sampai 18 Desember 2021. Nantinya penetapan itu harus melalui proses yaitu pemilihan lokasi ujian SKB oleh peserta, nanti ada penjadwalan, ada pengumuman, ada penetapan oleh BKN untuk tanggal. Tapi untuk di kita, kalau sudah ada penetapan itu langsung dilaksanakan,” ujar Abi saat dihubungi Radar Bandung, Senin (15/11).

Baca Juga: Siap-siap, Peserta CPNS 2021 Bakal Berkompetisi dalam 100 Menit

Untuk titik lokasi pelaksanaan SKB, ungkap Abi, akan digelar di seluruh Kantor Regional (Kanreg) BKN kecuali Kangreg Jawa Barat. Kemudian juga ada titik lokasi di UPT BKN dan titik lokasi untuk mandiri.

“Untuk sementara nanti di Unpad,” sebutnya.

Dari 9.580 peserta SKD, Abi mengungkapkan ada 1.201 peserta yang bisa melanjutkan tahapan SKB CPNS.

Baca Juga: Prosedur Penjadwalan Ulang Peserta Tes SKD CPNS Kab Bandung yang Positif Covid-19

Adapun jumlah  formasi yang dibutuhkan Pemkab Bandung sebanyak 492. Untuk syarat-syarat yang wajib dibawa oleh peserta SKB, kata Abi, sama seperti pada saat pelaksanaan SKD.

Syarat-syarat yang harus dibawa peserta SKB CPNS, sama seperti SKD dan pelaksanaan SKB menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT).

(fik/radarbandung)


Terkait Bandung Raya
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional
Bandung Raya
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional

RADARBANDUNG.id, CIMENYAN – Peringati Hari Bumi Internasional, Sharing Happiness, Lokadesa Ekspedisi dan Durian Nusantara bersama Masyarakat Desa Mekarmanik, Kabupaten Bandung, menggelar acara penanaman pohon di kawasan Bandung Utara. Seperti diketahui Kawasan Bandung Utara yang dulunya dikenal sebagai paru-paru kota bandung, kini mulai terancam akibat bangunan-bangunan liar serta praktik pertanian yang tidak sesuai dengan aturan. Hal […]

Walikota Bandung M Farhan Lepas Tim Ekspedisi Wanadri 2025 di Pendopo
Bandung Raya
Walikota Bandung M Farhan Lepas Tim Ekspedisi Wanadri 2025 di Pendopo

Walikota Bandung Muhammad Farhan resmi melepas tim ekspedisi Wanadri 2025 yang diikuti sebanyak 50 orang.

Lalamove Ride dengan Armada Roda Empatnya Kini Hadir di Bandung, Solusi Tepat untuk Perjalanan Rombongan!
Bandung Raya
Lalamove Ride dengan Armada Roda Empatnya Kini Hadir di Bandung, Solusi Tepat untuk Perjalanan Rombongan!

RADARBANDUNG.id- Kini hadir kabar baik untuk Anda warga Bandung dan sekitarnya. Lalamove Ride, layanan transportasi online yang sebelumnya dikenal luas dengan jasa pengiriman, kini memperluas layanannya dengan menghadirkan armada roda empat (4W) di Bandung. Layanan ini menjadi solusi tepat untuk perjalanan rombongan, baik itu bersama keluarga, rekan kerja, atau teman-teman Anda. Dengan berbagai keunggulan dan […]

9 Nama Bakal Calon Rektor UPI 2025-2030 Lanjut ke Tahap Berikutnya, Ini Daftarnya
Bandung Raya
9 Nama Bakal Calon Rektor UPI 2025-2030 Lanjut ke Tahap Berikutnya, Ini Daftarnya

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Sembilan nama bakal calon rektor UPI periode 2025-2030 telah ditetapkan berdasarkan hasil sidang pleno Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Dalam pleno tersebut, peserta diajak untuk bersama-sama membaca dan menandatangani ikrar komitmen anti konspirasi dalam pemilihan rektor tahun ini, sebagaimana disampaikan MWA UPI Komjen. Pol (Purn) Drs. Nanan Soekarna. Pleno MWA […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.