News

4 Masjid di Jabar untuk Wisata Religi saat Ramadhan

Radar Bandung - 01/04/2022, 21:29 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
4 Masjid di Jabar untuk Wisata Religi saat Ramadhan
Tempat wisata religi - Masjid Raya Bandung/Ist

RADARBANDUNG.id- Bulan Ramadhan tiba, Berikut ini, empat rekomendasi destinasi wisata religi di Jawa Barat (Jabar), sekaligus untuk mempelajari syiar Islam di Tanah Priangan:

1. Masjid Agung Sang Cipta Rasa

Masjid Agung Sang Cipta Rasa menjadi salah satu saksi bisu perjuangan Wali Sanga dalam menyebarkan Islam di Tanah Jawa. Mesjid Agung Sang Cipta Rasa terletak di sebelah barat alun-alun Sangkalabuwana, Kota Cirebon.

Dilansir dari laman disbudpar.jabarprov.go.id, dibangun pada tahun 1498 M oleh Wali Sanga atas prakarsa Sunan Gunung Jati pada tahun 1480.

Sedangkan, proses pembangunannya pun dipimpin oleh Sunan Kalijaga dengan arsitek Raden Sepat (dari Majapahit) bersama dengan 200 orang pembantunya (tukang) yang berasal dari Demak. Alhasil bangunan masjid ini cukup unik karena ada akulturasi budaya dengan gaya bangunan Hindu.

Berdasarkan cerita rakyat, masjid ini dibangun dalam waktu satu malam, sehingga bisa digunakan untuk Salat Subuh keesokan harinya. Bila ditilik dari sisi lain, masjid yang menjadi destinasi wisata ikonik di Cirebon ini juga merupakan wujud rasa cinta Sunan Gunung Jati kepada istrinya, Nyi Mas Pakungwati.

Hal itulah yang membaut masjid ini pada awalnya dinamai Masjid Pakungwati, tetapi namun tersebut diganti pada tahun 1970 menjadi Masjid Sang Cipta Rasa yang berasal dari pengejawantahan kepercayaan dan rasa.

Saat ini, bangunan masjid tersebut masih orisinal. Tiang-toang penyangganya masih terbuat dari kayu. Bangunan masjid dibagi menjadi dua, ruang utama dan serambi. Untuk masuk ke ruang utama, jemaah atau pengunjung harus menundukkan kepala. Sebab, pintu masuk ke ruang utama dibuat begitu kecil.

Salah satu kekhasan dari Masjid Sang Cipta Rasa ini, adalah azan pitu atau azan yang dikumandangkan oleh tujuh muazin. Saat ini, hanya di waktu salat Jumat tradisi azan pitu dilakukan.

Azan Pitu yang menjadi simbol perlawanan terhadap sosok Menjagan Wulu yang dengki dengan penyebaran Islam itu, tetap dipertahankan hingga kini dan menjadi identitas Masjid Agung Sang Cipta Rasa.

2. Masjid Kubah Mas Depok

Masjid Kubah Emas menjadi salah satu ikon wisata religi di Kota Depok. Banyak wisatawan dari dalam dan luar kota yang berkunjung ke masjid seluas 8.000 meter persegi ini.

Bangunan tersebut sebenarnya bernama Masjid Dian Al Mahri. Dilansir dari laman disbudpar.jabarprov.go.id, penyebutan Kubah Emas diambil dari bentuk atap masjid yang memang dilapisi emas murni.

Masjid Jami Dian Al-Mahri ini dibangun pada tahun 2001 dan rampung pada 2006 oleh pengusaha asal Banten, Hj Dian Djuriah Maimun Al-Rasyid. Masjid ini dapat menampung kurang lebih 20.000 jemaah dan disebut sebagai masjid termegah di Asia Tenggara.

Pada bagian interiornya, masjid ini memiliki pilar-pilar kokoh yang menjulang tinggi. Pendiri masjid ini merepresentasikan bagunan megah di dalam masjid sebagai bukti kebesaran Allah SWT.

Pengunjung yang datang, biasanya tak hanya menjalani ibadah namun juga mengabadikan foto-foto di halaman Masjid Kubah Emas. Jumlah pengunjung akan lebih membludak ketika momen-momen tertentu seperti Idul Fitri, Idul Adha, atau Maulid Nabi Muhammad SAW.

Masjid ini terletak di Jl. Raya Meruyung, Meruyung, Kec. Limo, Kota Depok.

3. Masjid Agung Al-Imam Majalengka

Cantik, megah dan luas. Tiga kata itu rasanya belum cukup untuk menggambarkan Masjid Agung Al-Imam yang berada di sebelah barat Alun-alun Majalengka. Masjid terbesar di ‘Kota Kuda’ ini, memiliki desain yang estetik.

Masjid Agung Al-Imam dilengkapi dengan empat menara yang menjulang di setiap sisinya. Tampak dari luar, masjid ini dilengkapi ornamen yang detail dan indah. Hamparan rumput sintetis di pinggir masjid juga menjadi spot rehat yang menarik usai melaksanakan ibadah dalam masjid.

Masjid Al Imam ini merupakan wakaf atau peninggalan dari Kiai Imam Syafari, kakek dari pahlawan nasional KH Abdul Halim. Awalnya masjid ini dibangun secara sederhana dengan bentuk panggung yang di bawahnya terdapat kolam kecil.

Renovasi masjid ini pun dilakukan secara bertahap, hingga akhirnya pada masa Bupati Majalengka ke-6 R.M.A.A Salmon Salam Sura Adi Ningrat pada 1888 masjid ini muladi dirombak secara menyeluruh.

Terakhir masjid ini direnovasi lagi pada masa Bupati Majalengka Karna Sobahi pada 2019 hingga tampak seperti saat ini sekarang.

4. Masjid Raya Bandung

Dua menara kembar setinggi 81 meter yang menjulang menjadi pemandangan menakjubkan yang pertama kali terlihat dari Masjid Raya Bandung. Masjid ini, memang menjadi salah satu ikon dari Kota Bandung yang cukup terkemuka.

Pertama kali dibangun pada tahun 1810, Masjid Raya Bandung yang sebelumnay bernama Masjid Agung, dibangun bersamaan dengan dipindahkanny pusat Kota Bandung dari Krapyak.

Awalnya bentuk bangunan masjid ini berbentuk panggung tradisional yang sederhana, bercorak Sunda dengan kolam besar untuk mengambil air wudhu. Namun seiring dengan berlangsungnya zaman, masjid yang memiliki luas 8.573 meter persegi ini telah mengalami belasan kali renovasi.

Menjelang konferensi Asia Afrika pada tahun 1955, Masjid Agung Bandung mengalamai perombakan besar-besaran. Atas rancangan Presiden RI pertama, Soekarno, Masjid Agung Bandung mengalami perubahan total di antaranya kubah dari sebelumnya berbentuk “nyungcung” menjadi kubah persegi empat bergaya timur tengah seperti bawang.

Model kubah “nyungcung” bentukan Soekarno itu hanya bertahan kurang lebih 15 tahun, setelah rusak akibat tiupan angin kencang. Perombakan wajah Masjid Raya Bandung terus dilakukan sampai pada 2001 zaman Gubernur Jabar H.R Nuriana.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang kala itu menjabat sebagai Wali Kota Bandung pun punya andil dalam mengubah wajah Masjid Raya Bandung, salah satunya dengan menjadikan lahan alun-alun menjadi lapangan rumput sintetis. ***


Terkait Wisata
tiket.com Umumkan Juara Top Spender, Hadiah Mobil Listrik hingga Motor Listrik Jadi Apresiasi Pelanggan Loyal
Wisata
tiket.com Umumkan Juara Top Spender, Hadiah Mobil Listrik hingga Motor Listrik Jadi Apresiasi Pelanggan Loyal

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Setelah berlangsung selama lebih dari tiga bulan, program apresiasi pelanggan tiket.com Top Spender resmi mencapai puncaknya. Dalam seremoni penghargaan yang digelar di kantor tiket.com, tiga pemenang utama diumumkan dan menerima hadiah-hadiah spektakuler. Penerima pertama membawa pulang 1 unit mobil listrik sebagai hadiah utama dan menempati posisi selanjutnya memenangkan motor listrik Polytron Fox-R. […]

Rekomendasi Hotel Keluarga di Bandung untuk Libur Lebaran
Wisata
Rekomendasi Hotel Keluarga di Bandung untuk Libur Lebaran

  RADARBANDUNG.id – Mudik Lebaran 2025 semakin dekat, Kementerian Perhubungan memperkirakan sekitar 146,48 juta orang akan pulang ke kampung halamannya. Sebanyak 23% dari total pemudik diprediksi akan menggunakan kendaraan pribadi, dengan daerah asal terbanyak dari Jawa Barat, diikuti oleh Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Yogyakarta. Mudik merupakan momen penting dalam rangkaian bulan Ramadan. Perjalanan jauh […]

Ramadan Berbagi Kebersamaan dalam Kebaikan bersama Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung & Zest Sukajadi Bandung
Wisata
Ramadan Berbagi Kebersamaan dalam Kebaikan bersama Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung & Zest Sukajadi Bandung

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung dan Zest Sukajadi Bandung, sebagai bagian dari CSR Cluster Bandung, menyelenggarakan acara sosial yang penuh makna. Pada tanggal 19 Maret 2025, bertempat di Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung, kedua hotel ini mengadakan pembagian takjil dan buka puasa bersama yang dihadiri oleh […]

Staycation Idul Fitri dan Halal Bihalal Lebaran, Berkumpul, Bersilaturahmi dan Merayakan Semangat Kebersamaan dengan Penuh Gaya Bersama Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung
Wisata
Staycation Idul Fitri dan Halal Bihalal Lebaran, Berkumpul, Bersilaturahmi dan Merayakan Semangat Kebersamaan dengan Penuh Gaya Bersama Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Untuk merayakan Idul Fitri, Anda mungkin ingin melakukan perjalanan yang sempurna, dimana Anda dapat beristirahat, bersantai, menginap dan bersantap di satu tempat. Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung mempersembahkan penawaran kamar spesial yang sangat cocok bagi Anda yang ingin menikmati Idul Fitri dengan ketenangan bersama keluarga di kota Bandung. Dengan periode menginap dari […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.