News

Raih Suara Terbanyak, Azis Karyadi Nahkodai SSG Bandung Periode 2022-2024

Radar Bandung - 18/05/2022, 19:06 WIB
AR Hidayat Ali Yusuf
AR Hidayat, Ali Yusuf
Diedit oleh Redaksi
Raih Suara Terbanyak, Azis Karyadi Nahkodai SSG Bandung Periode 2022-2024
SALAM KOMANDO: Ketua SSG Bandung periode sebelumnya, Ade Bratawijaya (baju merah) salam komando dengan Ketua SSG Bandung Terpilih, Azis Karyadi disaksikan oleh Wakil Ketua dan Pengurus SSG Bandung, Minggu (15/5/2022).

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Azis Karyadi terpilih menjadi Ketua Starlet Sharing Group (SSG) Bandung periode 2022-2024, menggantikan ketua sebelumnya, Ade Bratawijaya. Pemilihan sekaligus pengukuhan tersebut dilakukan di Kantor Keuangan Kodam III/ SIliwangi, Minggu (15/5/2022).

Sebelum dikukuhkan, pemilihan Ketua SSG Bandung digelar secara langsung dan terbuka dengan metode contreng surat suara. Dari 70 perwakilan member SSG Bandung yang hadir, nomor urut 1, Azis Karyadi meraih 61 suara. Sedangkan calon nomor 2, Aldi Ariadi memperoleh 9 suara.

Baik Azis Karyadi ataupun Aldi Ariadi adalah Anggota SSG Bandung yang sudah di seleksi oleh Panitia Pemilihan Ketua (PPK). Keduanya memiliki loyalitas, integritas dan dedikasi tinggi kepada SSG Bandung.

Raih Suara Terbanyak, Azis Karyadi Nahkodai SSG Bandung Periode 2022-2024

FOTO BERSAMA: Seluruh Anggota SSG Bandung foto bersama usai menggelar Musyawarah Besar pemilihan dan pengukuhan Ketua SSG Bandung periode 2022-2024 dan Halal Bihalal Idul Fitri 1443 H, Minggu (15/5/2022).

Usai terpilih jadi Ketua SSG Bandung, Azis Karyadi mengungkapkan terima kasih kepada seluruh Anggota SSG Bandung yang sudah memberikan dukungan dan kepercayaannya untuk memimpin komunitas ini.

“Terima kasih atas dukungan dan kepercayaan untuk memimpin SSG Bandung hingga 2024,” ucap Azis Karyadi.

Azis menambahkan, dimasa kepemimpinannya selama dua tahun kedepan ia meminta semua anggota untuk selalu kompak dan menjaga silaturahmi, baik internal atau eksternal. Bahkan, ia menegaskan jika nanti terjadi mis komunikasi harus segera diselesaikan.

“Saya percaya rekan-rekan sudah dewasa. Berorganisasi atau berkomunitas itu tujuannya tidak lain adalah memperbanyak silaturahmi,” tegasnya.

Terkait susunan kepengurusan, usai dikukuhkan jadi Ketua SSG Bandung, Azis Karyadi langsung menunjuk Aldi Ariadi mendampinginya sebagai Wakil Ketua SSG Bandung. Kemudian untuk pengurus lainnya akan segera disusun setelah mendapat masukan dari pengurus dan penasehat.

“Susunan pengurus yang baru akan kami koordinasikan. Saya pribadi juga meminta masukan dari pengurus sebelumnya, sekiranya siapa yang layak untuk ditempatkan di pos organisasi kedepannya,” terangnya.

Azis meyakini, dengan susunan kepengurusan SSG Bandung Periode 2022-2024 dimana diisi oleh orang-orang yang tepat dan berkompeten maka komunitas ini manfaatnya akan lebih terasa, baik untuk anggota khususnya masyarakat luas.

“Sesuai degan misi SSG Bandung, komunitas ini paling tidak ada sisi sosial yang bermanfaat untuk sesama. Kita lihat nanti potensi-potensi anggota SSG Bandung bagusnya di tempatkan di pos mana dalam kepengurusan nanti,” tandasnya.

Acara Musyawarah Besar pemilihan dan pengukuhan Ketua SSG Bandung periode 2022-2024 ditutup dengan kegiatan Halal Bihalal Idul Fitri 1443 H dan sesi foto bersama Anggota SSG Bandung.

(arh)


Terkait Otomotif
Next-Gen Ford Everest Sport Hadir di Kota Bandung: SUV Smart Urban Adventure Untuk Berpetualang Bersama Keluarga
Otomotif
Next-Gen Ford Everest Sport Hadir di Kota Bandung: SUV Smart Urban Adventure Untuk Berpetualang Bersama Keluarga

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Kota Bandung, yang dikenal dengan udara sejuk, kreativitas warganya, dan semangat petualangan yang membara, kembali kedatangan inovasi otomotif terkini. Ford RMA Indonesia dengan bangga meluncurkan Next-Gen Ford Everest Sport di jantung Jawa Barat ini, sebagai bagian dari rangkaian peluncuran bertajuk Smart Urban Adventure. Langkah ini semakin memperkuat posisi Bandung sebagai pusat […]

Tips Aman saat Duduk Berboncengan Menggunakan Sepeda Motor
Otomotif
Tips Aman saat Duduk Berboncengan Menggunakan Sepeda Motor

RADARBANDUNG.id- Sepeda motor merupakan kendaraan yang sering digunakan untuk keperluan sehari-hari. Berbeda dengan kendaraan lain, sepeda motor umumnya memiliki dua tempat duduk, yaitu untuk pengendara dan penumpang. Karena itu, tidak jarang sepeda motor digunakan untuk berboncengan, baik untuk mengantar teman atau keluarga. Berkendara berboncengan memerlukan perhatian khusus terhadap aspek keselamatan dan keamanan. Selain memastikan kondisi […]

Praktis No Debat! Ini Beragam Fitur GEAR ULTIMA yang Bisa Bawa Banyak Barang
Otomotif
Praktis No Debat! Ini Beragam Fitur GEAR ULTIMA yang Bisa Bawa Banyak Barang

RADARBANDUNG.id- Sebagai skutik Multiguna yang dirancang untuk bisa mendukung berbagai macam kebutuhan berkendara para keluarga muda Indonesia, tentu GEAR ULTIMA hadir dengan membawa banyak update perubahan jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Perubahan itu tidak hanya menyasar sektor desain dan mesin saja, tetapi juga pada kelengkapan fitur berkendara yang memudahkan penggunanya untuk bisa membawa lebih banyak […]

Motor Tetap Gaspol Usai Perjalanan Jauh, Ini Dia 7 Item yang Perlu Diperiksa dan Diservis Secara Rutin
Otomotif
Motor Tetap Gaspol Usai Perjalanan Jauh, Ini Dia 7 Item yang Perlu Diperiksa dan Diservis Secara Rutin

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Riding jarak jauh saat libur panjang dengan sepeda motor, seperti pulang ke kampung halaman masing-masing tentunya selalu menjadi salah satu kegiatan yang lumrah dilakukan oleh para bikers bersama motor kesayangannya. Bagi para bikers yang baru saja melakukan perjalanan jarak jauh saat momen libur panjang, sangat penting untuk memperhatikan kondisi sepeda motor sebelum digunakan […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.