Berikut ini ulasan seputar cara cek nomor HP sendiri operator ponsel Telkomsel, XL, Indosat dan Smartfren
RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Ketahui cara mengetahui nomor HP sendiri.
Jika lupa dengan 12 digit nomor kartu HP yang sedang digunakan, kamu bisa melakukan pengecekan nomor lewat HP. Caranya pun cukup mudah melalui dialpad.
Bagaimana cara mengetahui nomor HP sendiri? Berikut ulasannya:
1. Cara cek nomor Telkomsel
– Buka menu panggilan pada ponsel
– Hubungi *808# dari ponsel yang ingin kamu ketahui nomornya
– Tekan tombol “Call/Panggil”
– Informasi tentang nomor Telkomsel akan tampil melalui pop up notifikasi yang dapat kamu simpan dengan fitur tangkapan layar.
Selain itu, untuk mengecek nomor Telkomsel juga bisa dengan cara mencoba menghubungi *999#, selanjutnya pilih OK/YES pada menu panggilan. Kemudian akan muncul menu utama dan pilih keterangan untuk melakukan pengecekan nomor sendiri.
Selain itu, untuk mengetahui nomor Telkomsel juga bisa melalui aplikasi MyTelkomsel untuk semua pengguna kartu Telkomsel.
2. Cara mengetahui nomor XL
Lupa dengan nomor ponsel sendiri? bagaimana dapat mengetahui nomor ponsel XL?
Berikut caranya: Buka menu panggilan pada ponsel. Lalu cek ke *123# > Info > Info Kartu XL-ku > Detail Nomor XL Anda > Cek Profile & Cek Layanan
3. Cek nomor Indosat
Untuk operator Indosat, ini caranya: Ketik *123*30#, lalu tekan “YES/CALL”.
Selain itu, untuk mengeceknya bisa lewat laman Indosat dengan cara mengisi nomor NIK/e-KTP dan nomor KK, lalu centang i’m not a robot dan klik tombol “Periksa”
4. Cek nomor Smartfren
Caranya, kamu bisa menghubungi *999# atau SMS ke 995 dengan format CEK jika nomor ada di HP. Jika nomor smartfren ada di MiFi, kamu bisa mengeceknya dengan membuka 192.168.11 di browser.
Masukkan username: admin dan kata sandi: admin. Pastikan kamu menghubungkan perangkatmu dengan jaringan modem smartfren.
Itulah cara mengetahui nomor HP sendiri operator Telkomsel, XL, Indosat dan Smartfren.
Baca juga artikel lainnya: Cara Registrasi Kartu Prabayar Secara Online dan SMS ke 4444. (ysf)