News

Ayo Kita Peduli, Salah Satu Program Unggulan Yayasan Pemuda Peduli

Radar Bandung - 04/08/2022, 11:37 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Ayo Kita Peduli, Salah Satu Program Unggulan Yayasan Pemuda Peduli

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Ayo Kita Peduli (AKP) selaku program utama dari Yayasan Pemuda Peduli hadir dengan memberikan kontribusi kepada masyarakat luas. AKP sendiri merupakan program baru yang dibentuk pada tahun 2021 ini.

Ozi selaku Manajer Fundraising menjelaskan bahwa AKP ini merupakan program penggalangan dana untuk membantu masyarakat dengan beberapa pihak yang terlibat.

“AKP ini kegiatan utamanya penggalangan dana ya, nah ini melibatkan pihak-pihak yang dapat membantu perluasan penggalangan dana yang sedang kita jalankan, seperti influencer, artis, dan penggerak sosial,” ucapnya.

Ozi juga menjelaskan sub program Semua Bantu Semua dari AKP menyasar pada berbagai aspek seperti kesehatan, pendidikan, dan ekonomi.

“Bentuk kegiatannya sendiri ada semua berhak sehat dalam aspek kesehatan, semua berhak sekolah dalam aspek pendidikan, semua berhak tersenyum dalam aspek pemenuhan kebutuhan pokok seperti sembako atau tempat tinggal yang layak, dan semua berhak hidup untuk siapa saja,” jelasnya.

Selain itu, AKP juga mempunyai kegiatan untuk membantu para pedagang di sekitar dengan memborong dagangan. Kegiatan borong dagangan ini rutin diadakan setiap bulannya bersama dengan beberapa staf dari Yayasan Pemuda Peduli. Kegiatan ini sering diunggah pada laman instagram AKP yaitu @ayokitapeduli.id untuk mendorong masyarakat melakukan hal yang sama.

Walaupun masih tergolong baru, pada semester pertama 2022 ini penerima manfaat dari AKP sudah mencapai kurang lebih 1000 orang. Selain itu, terdapat 38 kampanye penggalangan dana yang sudah dinaikkan di beberapa platform penggalangan dana seperti KitaBisa dan Ayobantu.com.

Sebanyak 57 influencer atau artis seperti Tissa Biani, Ricko Putra Ramli, Aldila, dan lainnya pernah bekerja sama dengan AKP untuk membuat penggalangan dana. Kerja sama ini ditujukan agar dapat menjangkau masyarakat yang lebih luas lagi.

Dengan hadirnya AKP, Yayasan Pemuda Peduli berharap dapat memberikan kontribusi yang lebih masif dan berdampak. Adanya AKP juga diharapkan dapat meningkatkan kualitas Yayasan Pemuda Peduli agar lebih berkelanjutan dan berdaya. (pemudapeduli)


Terkait Bandung Raya
Bupati Bandung Dadang Supriatna Apresiasi Pelaksanaan Ngaji Bareng Thalasemia
Bandung Raya
Bupati Bandung Dadang Supriatna Apresiasi Pelaksanaan Ngaji Bareng Thalasemia

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada keluarga besar ReDTIKITA (Relawan Donor Darah dan Thalasemia Indonesia) dan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Majalaya atas inisiasi kolaboratif yang sarat makna tersebut. Pernyataan Bupati Bandung ini disampaikan pada kegiatan “Ngaji Bareng Thalasemia” dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1447 Hijriah […]

Telkom Regional II Beri Pelatihan Digital Marketing bagi UKM
Bandung Raya
Telkom Regional II Beri Pelatihan Digital Marketing bagi UKM

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong pertumbuhan pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dengan menyelenggarakan pelatihan “Pemasaran Tepat melalui Konten Marketing”. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Telkom Bandung, dan diikuti oleh puluhan pelaku usaha dari berbagai latar belakang, mulai dari pelaku usaha bidang kreatif hingga F&B. […]

Telkom Dorong UKM Bandung Naik Kelas Lewat Pelatihan Pemasaran Digital
Bandung Raya
Telkom Dorong UKM Bandung Naik Kelas Lewat Pelatihan Pemasaran Digital

RADARBANDUNG.ID, BANDUNG – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Indonesia melalui berbagai program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) serta solusi digital yang dihadirkan melalui Indibiz. Salah satu wujud nyatanya adalah pelatihan oleh PT Telkom Indonesia (Persero) bertema Social Media Marketing yang diselenggarakan […]

Ramaikan Libur Panjang, Padati Jalur Bandung-Lembang, Motor Bertenaga Jadi Pilihan Favorit
Bandung Raya
Ramaikan Libur Panjang, Padati Jalur Bandung-Lembang, Motor Bertenaga Jadi Pilihan Favorit

NMAX "TURBO", perjalanan bukan sekadar dari titik A ke B, melainkan kesempatan untuk menikmati setiap kilometer dengan kenyamanan, keamanan, dan kontrol optimal.

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.