News

Silaturahmi dengan Ribuan Masyarakat, Erick Thohir Didukung Maju di Pilpres 2024

Radar Bandung - 25/09/2022, 15:08 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Silaturahmi dengan Ribuan Masyarakat, Erick Thohir Didukung Maju di Pilpres 2024

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Menteri BUMN, Erick Tohir bersilaturahmi dengan ribuan masyarakat dari berbagai daerah. Di sela pertemuan, mereka memberi dukungan untuk Erick Tohir maju di Pemilihan Presiden (Pilpres).

Acara silaturahmi yang diinisiasi relawan Erick Thohir Jawa Barat itu dihelat di Jalan Laswi Kota Bandung, Sabtu (25/9).

Andreansyah, ketua silaturahmi relawan Erick Thohir, melalui wakil koordinator Harry HPL menjelaskan acara tersebut mendapat respon positif.

Pihak panitia mengundang sekitar seribu masyarakat. Namun, di luar dugaan yang hadir mencapai kurang lebih 1.500 masyarakat.

Mereka yang datang berasal dari Bandung, Garut, Purwakarta, Cianjur, Bogor, Bekasi, Ciamis, Pangandaran, Kuningan, Indramayu. Selain itu ada pula yang sengaja datang dari Jakarta dan NTB.

“Latar belakang masyarakat yang datang itu sangat beragam ada anak muda, tua, muda, ibu-ibu, tadi juga ada kelompok Ojek Online, banyak sekali,” ujar Harry HPL, dalam keterangannya Minggu (24/9/2022).

Ia pun tidak memungkiri jika hadirnya relawan tersebut untuk mendukung Erick maju di Pemilu Capres 2024.

“Ini dorongan dari masyarakat. Masyarakat yang datang ke sini, rata-rata memang ingin mendukung Erick Thohir maju di 2024,” katanya.

“Pak Erick Thohir nya hanya bilang fokus bekerja dulu saja, itu dorongan dari masyarakat,” tambahnya.

Dalam acara itu, Erick Thohir berpesan kepada masyarakat agar selalu bergotong royong.

“Tadi pesan juga buat teman-teman milenial, kita jangan menjadi orang asing di Negara sendiri dan siapa lagi kalau bukan kita yang bisa membangun bangsa ini di era sekarang, era digital. Itu pesan-pesan pak Erick,” ucapnya.

Sementara Eric Thohir, dalam acara itu menyampaikan kepada masyarakat agar terus berusaha menjaga budaya gotong royong untuk memperbaiki ekonomi ke depan pasca badai pandemi Covid -19.

“Pertemuan hari ini, tentu bukan terkahir, kita coba terus rajut supaya ekonominya terus membaik dan harus sabar,” ujar Erick.

(dbs)


Terkait Nasional
Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Dapil Jabar II, H. Saeful Bachri S.H., M.A.P, Gelar Reses di Komplek Griya Jagabaya
Nasional
Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Dapil Jabar II, H. Saeful Bachri S.H., M.A.P, Gelar Reses di Komplek Griya Jagabaya

RADARBANDUNG.ID, KABUPATEN BANDUNG – Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Dapil Jabar II (Kabupaten Bandung), H. Saeful Bachri S.H., M.A.P, menggelar Reses III Tahun sidang 2024/2025, di kantor PAC Demokrat Kecamatan Cimaung, di Komplek Griya Jagabaya, Senin (21/7/2025). Ketua RW 13 Komplek Griya Jagabaya, Acek Sudrajat, mengaku bersyukur dengan datangnya H. Saeful Bachri. ”Alhamdulilah […]

Cek NIK Penerima BSU 2025 Tahap 2 serta Jadwal Pencairan Bisa Dilakukan di JMO!
Nasional
Cek NIK Penerima BSU 2025 Tahap 2 serta Jadwal Pencairan Bisa Dilakukan di JMO!

RADARBANDUNG.id- Proses penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 tahap kedua sedang berlangsung. Calon penerima dapat mengecek status pencairan dana melului link https://bsu.kemnaker.go.id/. Pengecekkan BSU 2025 Tahap 2 mesti dilakukan secara berkala agar dapat memastikan dana bantuan sudah masuk ke rekening. Pekerja hanya perlu menyiapkan nomor NIK KTP yang berisi 16 digit angka. Berikut ini tata […]

BPJS Ketenagakerjaan Umumkan Pramudya Iriawan Buntoro sebagai Direktur Utama Baru
Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Umumkan Pramudya Iriawan Buntoro sebagai Direktur Utama Baru

RADARBANDUNG.id- Presiden Prabowo resmi menunjuk Pramudya Iriawan Buntoro sebagai Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, menggantikan Anggoro Eko Cahyo yang sebelumnya mengundurkan diri dari jabatan tersebut. Penunjukan ini ditetapkan melalui Keputusan Presiden RI Nomor 63/P Tahun 2025 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pengganti Antarwaktu Direksi BPJS Ketenagakerjaan Sisa Masa Jabatan 2021-2026, dan ini merupakan bagian dari mekanisme organisasi […]

Pelapor Khusus PBB Ungkap Daftar Perusahaan yang Membantu Israel
Nasional
Pelapor Khusus PBB Ungkap Daftar Perusahaan yang Membantu Israel

RADARBANDUNG.id- Perserikatan Bangsa‑Bangsa (PBB) merilis laporan terbaru terkait perusahaan mana saja yang membantu agresi militer Israel ke Palestina. Setidaknya terdapat 48 perusahaan yang bergerak di berbagai sektor yang tercatat. Pelapor Khusus PBB, Francesca Albanese dalam laporannya seperti dikutip Aljazeera mengatakan puluhan Perusahaan itu bergerak di sektor teknologi, militer, konstruksi sipil, energi, finansial hingga agrikultur. Adapun, […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.