News

Hasil Survei, Ridwan Kamil Paling Jujur dan Kompeten

Radar Bandung - 07/10/2022, 17:54 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Hasil Survei, Ridwan Kamil Paling Jujur dan Kompeten
Ridwan Kamil/Ist-net

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Hasil survei dari Semart Politik Club dan Poljokes menyatakan bahwa Ridwan Kamil menjadi sosok yang kompeten serta jujur untuk maju dalam Pilpres 2024.

Survei ini melibatkan 2.838 responden dan dilakukan pada September lalu untuk melihat sentimen netizen di sosial media terhadap tokoh-tokoh politik yang akan maju di Pilpres 2024.

Pembina Semart Politik Club yang juga asociate profesor Nanyang Technological University (NTU) Singapura Sulfikar Amir mengatakan survei yang dilakukan oleh lembaga sigi biasanya banyak mengukur elektabilitas dan kesukaan.

“Kita ukur dua dimensi aspek paling penting bagi seorang politik untuk bisa mengelola pemerintahan. Governing skill keterampilan untuk mengelola pemerintah. Itu ada dua aspek kompetensi dan kejujuran,” katanya dikutip siniar TotalPolitik, Kamis (6/10) malam.

Menurutnya pihaknya dalam survei ini mengukur kualitas dari satu tokoh politik soal kompetensi dan kejujuran. Ada delapan tokoh nasional yang masuk dengan penuh pertimbangan dalam survei tersebut.

“Yang kita masukan dua aspek, pertama soal elektabilitas, kedua dia seorang yang memiliki sumber daya politik yang memungkinkan dia masuk dalam pilpres artinya dia elit parpol,” katanya.

Ke delapan tokoh politik tersebut antara lain Anies Baswedan, Airlangga Hartarto, Agus Harimurti Yudoyono (AHY), Ganjar Pranowo, Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto, Puan Maharani, dan Ridwan Kamil.

Sulfikar mengatakan pihaknya memakai metode klasik analitical hierarki process untuk mengukur aspek kompetensi dan kejujuran para tokoh tersebut. “Kita mendapatkan satu cara membandingkan satu tokoh dan tokoh yang lain,” ujarnya.

Dari hasil survei terkait kompetensi, Ridwan Kamil duduk di peringkat pertama dengan survei positif sebanyak 47,32 persen, disusul Anies Baswedan 40,00 persen lalu diikuti Prabowo 16,50 persen dan Ganjar Pranowo 15,56 persen. Sementara AHY, Airlangga, Muhaimin dan Puan mendapatkan hasil survei negatif tertinggi.

“Ini menarik, empat tokoh positif ini tiga diantaranya kepala daerah, jadi kepala daerah ini bisa menunjukan skill-nya, kalau yang di Pusat kan sulit wujud [kompetensi] apa? Begitu juga partai,” ujar Sulfikar.

Hasil survei terkait kejujuran, netizen menganggap Ridwan Kamil sebagai tokoh yang dianggap kejujurannya tinggi. Ridwan Kamil tertinggi positif 43,61 persen.

Kemudian diikuti Anies Baswedan 33,31 persen, Ganjar 93,9 persen lalu Prabowo 5,94 persen dan AHY positif kejujurannya 5,15 persen. “Ganjar dianggap jujur tapi tidak seperti Ridwan Kamil,” ujarnya.

Sulfikar menjelaskan aspek kejujuran yang dinilai netizen dalam survei tersebut yakni tokoh tersebut tidak terlibat dalam skandal korupsi, konsistensi antara ucapan dan tindakan.

“Ini persepsi netizen. [Survei] ini paling tidak ini jadi masukan buat tokoh politik bahwa sentimen netizen di dunia maya seperti ini,” katanya.

(dbs)


Terkait Nasional
Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Dapil Jabar II, H. Saeful Bachri S.H., M.A.P, Gelar Reses di Komplek Griya Jagabaya
Nasional
Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Dapil Jabar II, H. Saeful Bachri S.H., M.A.P, Gelar Reses di Komplek Griya Jagabaya

RADARBANDUNG.ID, KABUPATEN BANDUNG – Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Dapil Jabar II (Kabupaten Bandung), H. Saeful Bachri S.H., M.A.P, menggelar Reses III Tahun sidang 2024/2025, di kantor PAC Demokrat Kecamatan Cimaung, di Komplek Griya Jagabaya, Senin (21/7/2025). Ketua RW 13 Komplek Griya Jagabaya, Acek Sudrajat, mengaku bersyukur dengan datangnya H. Saeful Bachri. ”Alhamdulilah […]

Cek NIK Penerima BSU 2025 Tahap 2 serta Jadwal Pencairan Bisa Dilakukan di JMO!
Nasional
Cek NIK Penerima BSU 2025 Tahap 2 serta Jadwal Pencairan Bisa Dilakukan di JMO!

RADARBANDUNG.id- Proses penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 tahap kedua sedang berlangsung. Calon penerima dapat mengecek status pencairan dana melului link https://bsu.kemnaker.go.id/. Pengecekkan BSU 2025 Tahap 2 mesti dilakukan secara berkala agar dapat memastikan dana bantuan sudah masuk ke rekening. Pekerja hanya perlu menyiapkan nomor NIK KTP yang berisi 16 digit angka. Berikut ini tata […]

BPJS Ketenagakerjaan Umumkan Pramudya Iriawan Buntoro sebagai Direktur Utama Baru
Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Umumkan Pramudya Iriawan Buntoro sebagai Direktur Utama Baru

RADARBANDUNG.id- Presiden Prabowo resmi menunjuk Pramudya Iriawan Buntoro sebagai Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, menggantikan Anggoro Eko Cahyo yang sebelumnya mengundurkan diri dari jabatan tersebut. Penunjukan ini ditetapkan melalui Keputusan Presiden RI Nomor 63/P Tahun 2025 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pengganti Antarwaktu Direksi BPJS Ketenagakerjaan Sisa Masa Jabatan 2021-2026, dan ini merupakan bagian dari mekanisme organisasi […]

Pelapor Khusus PBB Ungkap Daftar Perusahaan yang Membantu Israel
Nasional
Pelapor Khusus PBB Ungkap Daftar Perusahaan yang Membantu Israel

RADARBANDUNG.id- Perserikatan Bangsa‑Bangsa (PBB) merilis laporan terbaru terkait perusahaan mana saja yang membantu agresi militer Israel ke Palestina. Setidaknya terdapat 48 perusahaan yang bergerak di berbagai sektor yang tercatat. Pelapor Khusus PBB, Francesca Albanese dalam laporannya seperti dikutip Aljazeera mengatakan puluhan Perusahaan itu bergerak di sektor teknologi, militer, konstruksi sipil, energi, finansial hingga agrikultur. Adapun, […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.