News

Mataharikecil Education Summit Siap Membantu Mengatasi Masalah Learning Loss Akibat Pandemi Covid-19

Radar Bandung - 20/10/2022, 14:17 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Mataharikecil Education Summit Siap Membantu Mengatasi Masalah Learning Loss Akibat Pandemi Covid-19

Mataharikecil Education Summit

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pandemi COVID-19 yang hadir di tengah kehidupan masyarakat dunia sejak 2 tahun lalu membawa banyak dampak bagi masyarakat. Walaupun kini kondisinya sudah membaik, namun bukan berarti dampaknya kini tidak dirasakan lagi.

Salah satu dampak yang masih dirasakan hingga saat ini ialah dampak dari ‘learning loss’ yakni berkurang atau menghilangnya pengetahuan dan pembelajaran siswa akibat dari kondisi pandemi COVID-19 yang memaksa para pelajar untuk belajar secara jarak jauh. Dari permasalahan learning loss ini, dikhawatirkan siswa akan mengalami kesulitan belajar setelah masa pandemi Covid-19 usai.

INOVASI dan Pusat Penelitian Kebijakan (Puslitjak) Kemendikbud Ristek dalam risetnya menunjukan hasil bahwa pendidikan di Indonesia selama pandemi telah kehilangan 5-6 bulan pembelajaran per tahun.

Berangkat dari permasalahan ini, Mataharikecil Community yang merupakan  komunitas non-profit Government Organization yang berfokus untuk mengurangi angka putus sekolah di Indonesia melalui pendekatan economic empowerment dan access to quality education for all.

Mataharikecil Community  berada dibawah yayasan bernama Mataharikecil Indonesia Foundation yang telah berdiri sejak tahun 2015 dan memiliki 2 chapter yaitu Bandung dan Jakarta, berinisiasi untuk membantu mengatasi permasalahan ini melalui kegiatan Mataharikecil Education Summit, yakni salah satu kegiatannya adalah diskusi dalam menyamakan persepsi antar komunitas yang bergerak dalam bidang sosial dan pendidikan serta memberikan solusi dari loss learning akibat pandemi.

Mataharikecil Education Summit akan dilaksanakan dari tanggal 22 – 29 Oktober yang memiliki beberapa rangkaian acara menarik serta tentunya memiliki harapan besar untuk berhasil dalam memberikan dampak yang baik dari permasalahan learning loss yang hingga saat ini masih menjadi masalah bangsa Indonesia bersama.

Education Festival menjadi pembuka dari rangkaian acara ini, yakni dengan dilaksanakannya perlombaan Menulis Esai dan Pidato untuk siswa SMP dan Creative Digital Poster dan Creative Content Video yang ditujukan untuk siswa SMA dalam mengasah kemampuan dan kreativitas siswa.

Selanjutnya, rangkaian acara akan dilanjutkan oleh Focus Group Discussion yakni diskusi antar komunitas yang bergerak di bidang sosial dan pendidikan dengan ‘Optimalisasi Peran Guru Menghadapi Learning Loss Pasca Pandemi yang Berdampak pada Mutu Kualitas Pendidikan di Indonesia’ sebagai topik dalam diskusi yang turut akan dibantu oleh fasilitator dan expert.

Dari diskusi ini, Mataharikecil akan menghasilkan grand plan sebagai hasil dan masukan dari diskusi yang telah dilaksanakan.

Rangkaian acara Mataharikecil Education Summit akan ditutup dengan talk show bersama dengan Bukik Setiawan, selaku Ketua Yayasan Guru Belajar dan Bapak Indra Charismiadji selaku pemerhati dan praktisi pendidikan dengan membahas tema ‘Optimalisasi Peran Guru Menghadapi Learning Loss Pasca Pandemi yang Berdampak pada Mutu Kualitas Pendidikan di Indonesia’.

Tidak sampai disitu, akhir dari rangkaian acara ini juga akan diisi dengan pengumuman pemenang lomba Education Festival serta Mataharikecil akan presentasi serta penandatanganan secara simbolis grand plan hasil dari diskusi FGD yang telah dilaksanakan dengan harapan dapat menjadi masukan yang dapat dilaksanakan dalam menghadapi permasalahan learning loss di Indonesia.

Seluruh rangkaian kegiatan Mataharikecil Education Summit merupakan suatu bentuk ajakan untuk generasi muda agar turut berpartisipasi aktif dengan cara berkontribusi menjadi bagian dari perubahan kondisi pendidikan di Indonesia ke arah yang lebih baik.

Pendaftaran sudah dibuka mulai 13 September 2022 – 16 Oktober 2022 untuk kompetisi Education Festival dan tanggal 19 September 2022 – 12 Oktober 2022 untuk Focus Group Discussion dan Talkshow. Oleh karena itu, ayo daftarkan dirimu dan komunitasmu untuk bersama-sama menjadi agen perubahan demi kualitas pendidikan Indonesia yang lebih baik!

Mataharikecil Education Summit

(*)


Terkait Regional
Soal Jam Efektif Pembelajaran, Disdik Bandung Barat Ikuti Surat Edaran Gubernur Jawa Barat
Regional
Soal Jam Efektif Pembelajaran, Disdik Bandung Barat Ikuti Surat Edaran Gubernur Jawa Barat

RADARBANDUNG.id- Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Barat mengikuti Surat Edaran Gubernur Jabar Nomor: 58/PK.03/DISDIK tentang Jam Efektif pada Satuan Pendidikan di Provinsi Jawa Barat. Seperti diketahui, tahun ajaran 2025/2026 ini  jam masuk sekolah dari tingkat PAUD, SD, SMP hingga SMA sederajat yang dimulai pukul 06.30 WIB. Selain itu, ,pembelajaran juga dilakukan selama lima hari dalam […]

Tersandung Kasus Korupsi, Dua ASN Bandung Barat Diberhentikan Sementara
Regional
Tersandung Kasus Korupsi, Dua ASN Bandung Barat Diberhentikan Sementara

RADARBANDUNG.id- Dua Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Bandung Barat menyusul status tersangka atas kasus dugaan korupsi pengadaan caravan mobile unit laboratorium COVID-19 tahun anggaran 2021. ASN Kabupaten Bandung Barat tersebut yakni Eisenhower Sitanggang yang menjabat sebagai Staff Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Ridwan Diomara Silitonga yang bertugas di RSUD Lembang. Kepala Badan Kepegawaian dan […]

Ribuan Peserta Ramaikan Aksi Damai Lintas Advokat – Lintas Agama Bela Palestina
Regional
Ribuan Peserta Ramaikan Aksi Damai Lintas Advokat – Lintas Agama Bela Palestina

Ribuan peserta dari kalangan advokat dan tokoh agama serta ormas, menggelar aksi damai mendukung kemerdekaan Palestina di Jalan Braga, Kota Bandung, Minggu (20/7/2025)

Dedi Mulyadi Siap Asuh Keluarga Korban Acara Syukuran di Garut
Regional
Dedi Mulyadi Siap Asuh Keluarga Korban Acara Syukuran di Garut

RADARBANDUNG.id- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi meminta maaf kepada keluarga korban acara makan gratis dalam rangka pernikahan Maula Akbar dan Putri Karlina, di Kabupaten Garut, Jumat (18/7). Diketahui, tiga orang meninggal dunia, yakni anggota polisi Bripka Cecep Saepul Bahri (39) yang tengah bertugas lalu Vania Aprilia seorang anak berusia 8 tahun dan Dewi Jubaeda (61). Dedi Mulyadi menemui orang tua […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.