News

Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Cianjur, BMKG Keluarkan Peringatan Kemungkinan Gempa Susulan

Radar Bandung - 21/11/2022, 14:49 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Cianjur, BMKG Keluarkan Peringatan Kemungkinan Gempa Susulan
Gempa M 5,6 Guncang Cianjur (BMKG)

RADARBANDUNG.id, CIANJUR- Gempa bumi magnitudo (M) 5,6 mengguncang Cianjur, Jawa Barat Senin (21/11) sekitar pukul 13.21 WIB. Getaran terasa hingga beberapa wilayah di Jabodetabek.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut titik gempa berada di koordinat 6,84 derajat Lintang Selatan (LS) dan 107,05 derajat Bujur Timur (BT).

Pusat gempa berlokasi di laut pada 10 km arah Barat Daya dari Cianjur. Belum ada laporan mengenai dampak gempa tersebut.

BMKG juga menyebut Gempa tersebut tidak berpotensi memicu gelombang tsunami. “Tidak berpotensi tsunami,” demikian cuit BMKG di akun @infoBMKG, Rabu (16/11). BMKG juga mengimbau agar warga tetap berhati hati terhadap gempa susulan.

Risman, seorang warga di Jalan Abdullah Bin Nuh Cianjur mengatakan, getaran gempa dirasakannya cukup kuat. “Gempanya besar banget, semua orang-orang pada keluar,” ujar Risma.

Spontan dirinya langsung keluar kamar untuk menyelamatkan diri. Menurut laporan Radar Cianjur di lapangan terdapat beberapa bangunan yang rusak akibat gempa ini.

Sementara itu, dampak getaran gempa terasa di beberapa wilayah, seperti DKI Jakarta, Bogor, Depok, Sukabumi, Karawang dan Purwakarta.

Di lingkungan Balai Kota DKI Jakarta, semua pekerja langsung diarahkan untuk evakuasi.  “Telah terjadi gempa, dimohon tetap tenang dan berkumpul di titik berkumpul dan mengikuti arahan petugas,” kata pengeras suara setelah semua orang berhamburan keluar dari gedung Balai Kota, Senin (21/11).

“Saat ini dilakukan pengecekan oleh petugas,” kata pengeras suara itu lagi.


Terkait Jawa Barat
Uji Kompetensi JPT Pratama, Pemda Provinsi Jabar Akuntabel dan Transparan
Jawa Barat
Uji Kompetensi JPT Pratama, Pemda Provinsi Jabar Akuntabel dan Transparan

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Paska pelaksanaan mutasi/rotasi dan promosi JPT Pratama di lingkungan Pemda Provinsi Jawa Barat tanggal 27 Maret 2025 di Karawang, ada 10 (sepuluh) JPT Pratama lowong yang akan diisi melalui mekanisme uji kompetensi dan suksesi. Terkait dengan mekanisme uji kompetensi, Sekda Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman, memastikan prosesnya akuntabel dan transparan. “Kami pastikan prosesnya […]

Polda Jabar Gelar Mancing Bareng Awak Media
Jawa Barat
Polda Jabar Gelar Mancing Bareng Awak Media

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Humas Polda Jabar menggelar acara mancing bareng bersama awak media, pada Minggu (27/4/2025). Kegiatan dilaksanakan untuk meningkatkan sinergitas serta mempererat hubungan antara Polda Jabar dengan media. Sebagai upaya membangun komunikasi yang lebih baik antara kepolisian dan media dalam mendukung tugas-tugas publikasi serta meningkatkan kerja sama yang positif. “Kami mengapresiasi peran media yang selalu membantu […]

Sekda Jabar Pastikan Pengembangan Pesantren dan Sapras Keagamaan Masuk RPJMD
Jawa Barat
Sekda Jabar Pastikan Pengembangan Pesantren dan Sapras Keagamaan Masuk RPJMD

RADARBANDUNG.id- Isu mengenai dana hibah pesantren dan Pembangunan sarana prasarana (sapras) keagamaan sempat menghangat karena dianggap tidak diperhatikan. Pemerintah Provinsi Jawa Barat memastikan dua hal itu tetap masuk dalam rencana pembangunan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menegaskan pengembangan pesantren dan pembangunan sarana prasarana keagamaan ada dalam kamus SIPD APBD Tahun 2026 maupun dalam […]

Perkuat Demokrasi di Kalangan Generasi Muda, Bakesbangpol Jabar Menggelar Youth Voter 2025 Batch 9
Jawa Barat
Perkuat Demokrasi di Kalangan Generasi Muda, Bakesbangpol Jabar Menggelar Youth Voter 2025 Batch 9

RADARBANDUNG.id, LEMBANG- Dalam upaya memperkuat demokrasi di kalangan generasi muda, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Jawa Barat kembali menggelar kegiatan Youth Voter 2025 Batch 9. Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting di lingkungan pemerintahan Jawa Barat, antara lain Kepala Bakesbangpol Jabar Drs. Wahyu Mijaya, S.H., M.Si., Ketua DPRD Jabar DR. H. Buky Wibawa, […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.