News

Argentina Dikalahkan Arab Saudi 1-2, Lionel Messi: Pukulan Berat, Menyakitkan!

Radar Bandung - 22/11/2022, 23:19 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Argentina Dikalahkan Arab Saudi 1-2, Lionel Messi: Pukulan Berat, Menyakitkan!
Lionel Messi (NORBERTO DUARTE / AFP)

RADARBANDUNG.id- Megabintang Argentina Lionel Messi mengungkap kekalahan mengejutkan Argentina dari Arab Saudi di pertandingan Grup C Piala Dunia 2022 sebagai pukulan yang sangat berat.

Namun, Messi menjanjikan bahwa juara Amerika Selatan itu akan bangkit dari kekalahan tersebut. “Ini pukulan yang sangat berat, kekalahan yang menyakitkan,” ujar Messi yang sudah menyatakan Piala Dunia 2022 sebagai Piala Dunia terakhirnya.

“Tetapi kami harus tetap percaya kepada diri sendiri,” sambung pemain berusia 35 tahun itu. “Tim ini tidak akan menyerah. Kami akan berusaha mengalahkan Meksiko,” pungkas Messi seperti dikutip AFP.

Lewat pertandingan yang seru dan keras, Arab Saudi tanpa diduga sukses menjungkalkan tim favorit juara Argentina di laga pertama Grup C Piala Dunia 2022, Selasa (22/11). Mereka menang dengan skor tipis 2-1.

Kemenangan ini menjadi kemenangan perdana Arab Saudi di laga perdana mereka selama berpartisipasi di Piala Dunia.

Arab Saudi memang bermain dengan sangat keras sejak peluit dimulainya pertandingan berbunyi. Mereka tanpa ragu melakukan pressing ketat dan tekel-tekel keras berujung kartu kuning.

Arab Saudi yang diasuh Hervé Renard tersebut betul-betul tidak punya kesempatan menyerang di babak pertama. Nyaris sepanjang laga mereka dikurung setelah lapangan oleh Argentina yang lebih dulu unggul lewat tendangan penalti Lionel Messi di menit 10.

Walau demikian, Arab Saudi berhasil menjalankan taktik jebakan offside mereka dengan bermain di high line defense. Hal ini akhirnya membuat para penyerang Argentina frustrasi karena tiga gol mereka harus dianulir karena tertangkap VAR berada dalam posisi offside.

Segalanya kemudian berubah di babak kedua. Dua gol Arab Saudi yang lahir dari kaki Saleh Al Shehri di menit 48 dan Salem Al Dawsari di menit 53 tak ayal membuat Argentina ketar-ketir.

Mereka berusaha menembus pertahanan Arab Saudi dengan beragam cara, namun kiper Mohammed Al Owais berhasil menggagalkan semua daya dan upaya Argentina.

Kekalahan ini membuat Argentina punya PR berat untuk lolos dari fase grup. Pasalnya, mereka harus menghadapi dua tim yang relatif lebih bagus dari Arab Saudi di atas kertas, yakni Meksiko dan Polandia.

Kekalahan tidak terduga hari ini jelas membuat memetik dua kemenangan di 2 laga beruntun menjadi harga mati. Jika tidak, maka ini akan menjadi Piala Dunia paling kelabu untuk sang kapten, Lionel Messi yang kemungkinan besar tidak akan berlaga lagi di Piala Dunia berikutnya. (jpc/antara)

Baca Juga:


Terkait Sepak Bola
Bojan Hodak Waspadai Organisasi Permainan PSS Sleman di Bawah Peter Huistra
Sepak Bola
Bojan Hodak Waspadai Organisasi Permainan PSS Sleman di Bawah Peter Huistra

RADARBANDUNG.id – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan penilaian serius terhadap PSS Sleman yang akan menjadi lawan mereka dalam lanjutan Liga 1 Indonesia. Menurut pelatih asal Kroasia itu, PSS merupakan tim yang bermain secara terorganisir di bawah arahan Peter Huistra. “Mereka terorganisasi dengan baik, mereka mencoba bermain dengan cara yang bagus. Saya baru saja menonton […]

Tyronne del Pino: PSS Sleman Tetap Berbahaya Meski Kehilangan Pemain Kunci
Sepak Bola
Tyronne del Pino: PSS Sleman Tetap Berbahaya Meski Kehilangan Pemain Kunci

RADARBANDUNG.id – Gelandang andalan Persib Bandung, Tyronne del Pino, menegaskan bahwa timnya tidak akan menganggap enteng PSS Sleman meski lawan diprediksi tampil tanpa sejumlah pemain kunci. Ia menekankan bahwa laga ini akan menjadi salah satu “final” penting bagi Maung Bandung menjelang akhir musim Liga 1 Indonesia. Dalam persiapannya, Tyronne menyebutkan bahwa tim tetap menjalankan rutinitas […]

Persib vs PSS Sleman: Bojan Hodak Tegaskan Tidak Akan Main-main
Sepak Bola
Persib vs PSS Sleman: Bojan Hodak Tegaskan Tidak Akan Main-main

RADARBANDUNG.id – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan peringatan keras jelang laga kontra PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. Meski PSS berada di papan bawah klasemen, Hodak menegaskan bahwa laga ini tidak akan mudah bagi skuad Maung Bandung. “Ini adalah pertandingan yang paling sulit karena semua orang sudah berpikir, ‘Oh, ini akan mudah dimenangkan […]

Absen Lawan Bali United, Tyronne Del Pino Akui Lebih Gugup Saat Menonton
Sepak Bola
Absen Lawan Bali United, Tyronne Del Pino Akui Lebih Gugup Saat Menonton

RADARBANDUNG.id – Gelandang asing Persib Bandung, Tyronne Del Pino, mengaku mengalami ketegangan saat menyaksikan rekan-rekannya bermain tanpa dirinya dalam laga kontra Bali United pada pekan ke-29 Liga 1 2024/25. Meskipun absen dalam pertandingan tersebut, Tyronne tetap menunjukkan dukungan penuh terhadap tim dan menyebut kemenangan itu sangat krusial. Tyronne mengungkapkan bahwa menjadi penonton justru membuatnya lebih […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.