RADARBANDUNG.ID, SUBANG- Pemkab Subang dibawah kepemimpinan Bupati Subang H.Ruhimat atau Kang Jimat berkomitmen membangun ruas jalan penghubung Kecamatan Cipeundeuy-Kecamatan Serangpanjang yang berada di dearah berbatasan dengan kabupaten Purwakarta.
Anggaran yang disiapkan di bawah Dinas PUPR Kabupaten Subang sebesar Rp.5.850.000.000 yang bersumber dari APBD Provinsi (BKK Jabar) Tahun 2023
Adapun uraian pekerjaan yaitu berupa peningkatan jalan dengan pengerasan jalan hotmix (Perkerasan Lentur/Flexible Pavement).
Baca Juga : Pengenalan Cita Rasa Kopi Subang, Harus Berkorelasi dengan Produktivitas para Petani
Sebelumya, di tahun 2020, Pemkab Subang melakukan pembukaan jalan baru Serangpanjang- Cipeundeuy ini melalui program TNI Manunggal Masuk Desa ke-108 Kodim 0605/Subang.
“Alhamdulillah, tahun ini kembali dilanjutkan pembangunan ruas jalan Cipeundeuy-Serangpanjang, ” ujar Kang Jimat kepada Radar Bandung di acara fesitival kopi di Ciater, Senin (28/8).
Dirinya berharap, dengan pengerjaan jalan ini, nantinya berdampak pada pergerakan barang dan jasa sehingga memacu pertumbuhan ekonomi dan menjadi solusi pengurai kemacetan.
Baca Juga : Karang Taruna RW 20 Komplek BSI, Baleendah, Kabupaten Bandung Meriahkan Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI
“Seperti kita ketahui, kalau musim libur tiba, misal libur idul fitri. Sudah pasti volume kendaraan meningkat dan kerap terjadi kemacetan di ruas jalan menuju Bandung mengular sampai ke Subang. Mudah mudahan kalau sudah selesai pembangunannya, rusa jalan ini bisa menjadi solusinya, ” katanya.
Tak hanya itu, bagi warga Jakarta yang hendak menuju bandung atau sebaliknya bisa memilih melewati jalan baru ini setelah keluar Tol Cipali.
“Ini berarti percepatan pembangunan nasional terbantu oleh akses jalan baru Serangpanjang-Cipeundeuy ini,”pungkas Kang Jimat. (anr)