RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Komedian Sule ikut geram dengan dimunculkanya kabar tak sedap tentang perselingkuhan Mahalini Raharja dengan seorang pria yang berprofesi sebagai keyboardist. Sule marah karena kabar tersebut sama sekali tidak benar dan sudah menjurus ke arah fitnah.
Sule mengaku akan berada di garda terdepan untuk membela Mahalini dan juga Rizky Febian apabila mereka diganggu dan disakiti dengan kabar tak sedap yang tidak benar.
Sule turun tangan membela karena merasa mental Mahalini dan Rizky Febian belum sekuat dirinya. Dari pada membuat kabar tidak sedap tentang putra dan menantunya itu, Sule malah menantang akun TikTok Hazwa untuk membuat kabar miring tentang dirinya saja.
“Jangan bully atau hujat Lini atau Iky, aku saja kalau berani. Kalau sampai mental aku kena, kamu hebat,” ujar Sule menantang akun TikTok Hazwa, di bilangan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (25/9).
Sule mengaku, selama ini dirinya tidak pernah membuat laporan polisi ke siapapun yang sudah berkomentar jelek. Sule sendiri tidak peduli dengan mereka. Karena secara mental Sule sudah sangat kuat dan matang.
Sule juga mengatakan, akun TikTok Hazwa sudah cukup lama berkomentar miring tentang Mahalini sejak sebelum menikah dengan Rizky Febrian.
“Akun ini sudah lama mengusik Mahalini sebetulnya, bukan ke Iky. Nggak tahu cemburu apa gimana, aku nggak tahu,” paparnya.
Sule pun mendukung langkah Mahalini dan Rizky Febian yang melaporkan akun TikTok Hazwa ke ranah hukum. Apalagi kabar tak sedap tentang perselingkuhan merupakan perkara yang cukup serius.
“Kalau Lini sudah lapor polisi berarti sudah sangat mengganggu,” ujar Sule.
Sebelumnya, Penyanyi Mahalini Raharja membuat laporan polisi ke Polda Metro Jaya terkait dugaan pencemaran nama baik dan atau fitnah melalui media elektronik berkaitan dengan tudingan perselingkuhan.Laporan Mahalini terdaftar dengan nomor LP/B/I/2024/SPKT POLDA METRO JAYA.
Mahalini menjerat pelaku yang masih dalam Lidik dengan Pasal 27 A jo Pasal 45 ayat (1) dan/atau Pasal 27 A jo Pasal 45 ayat (6) Undang-Undang ITE. (jpc)