News

Baim Wong akan Perjuangkan Hak Asuh Anak Meski Sudah Tahu Hasilnya

Radar Bandung - 16/10/2024, 08:47 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
Baim Wong akan Perjuangkan Hak Asuh Anak Meski Sudah Tahu Hasilnya
Baim Wong.

RADARBANDUNG.id – Niat Baim Wong untuk bercerai dengan Paula Verhoeven sepertinya sudah bulat setelah kurang lebih selama 7 bulan lamanya mereka tidak lagi tinggal satu atap.

Kasus perceraian Niat Baim Wong dengan Paula Verhoeven kini sedang bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Selain itu, Baim Wong juga akan memperjuangkan hak asuh atas kedua anak yang lahir dari hasil pernikahannya dengan Paula Verhoeven.

Baca Juga: Dewan Asuransi Indonesia (DAI) dan Allianz Indonesia Ingatkan Pelaku UMKM Kota Bandung Pentingnya Memiliki Asuransi

Baim Wong sangat optimistis hak asuh anak akan jatuh ke tangannya dengana pertimbangan dan bukti-bukti yang dimiliki.

Hak asuh anak biasanya jatuh ke tangan ibu atau dalam hal ini Paula Verhoeven untuk anak di bawah umur. Menurut Fahmi Bachmid selaku kuasa hukum Baim Wong, pada kenyataanya tidak selalu demikian dalam putusan pengadilan.

Fahmi Bachmid menyebut, kepentingan anak harus diproritaskan di atas keinginan atau ego dari kedua orang tuanya.

Baca Juga: Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin Tandaskan Peran Masjid di Jabar Jadi Pusat Transformasi Sosial

“Kalau anak merasa lebih nyaman tinggal sama bapaknya, maka anak itu harus sama bapaknya. Anak bukan barang,” ujar Fahmi Bachmid kepada wartawan, belum lama ini.

Fahmi Bachmid lantas menjelaskan penilaian negatif dari netizen bahwa Baim Wong sengaja memperebutkan hak asuh anak untuk tujuan menjauhkan mereka dari Paula Verhoeven. Dia memastikan hal itu tidak benar sama sekali.

Menurut Fahmi, hak asuh anak memang harus ditetapkan entah jatuh ke tangan ibu atau ayahnya. Karena anak yang masih di bawah umur harus ada kepastian terkait pengasuhannya.

“Seorang istri yang cerai pun sama, bisa mengajukan gugatan hak asuh supaya berada di tangan ibunya. Itu sama dengan memisahkan anak dari ayahnya ? Kan tidak seperti itu. Anak harus ada kepastian hukumnya. Siapa yang memelihara, siapa yang mendidik, siapa yang merawat dia,” paparnya. (jpc)


Terkait Entertainment
Selebgram Kab Bandung Jadi Korban KDRT , Polisi Pastikan Proses Hukum Kasusnya
Entertainment
Selebgram Kab Bandung Jadi Korban KDRT , Polisi Pastikan Proses Hukum Kasusnya

Selebgram Adelia Septa mengalami penganiayaan oleh suaminya. Salah satu adegan dalam video menunjukkan pelaku mencekik korban hingga berteriak kesakitan.

Perjalanan 13 Tahun Membawa Perkusi ke Hati Masyarakat
Entertainment
Perjalanan 13 Tahun Membawa Perkusi ke Hati Masyarakat

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Perkusi bukan sekadar dentuman ritmis tanpa makna. Di tangan komunitas United State of Bandung Percussion (USBP), seni tabuhan ini menjadi wadah edukasi, terapi, dan bahkan jalan hidup bagi ribuan anggotanya. Salah satu founder USBP, Jarwo saat ditemui di Kota Bandung, Senin (24/3/2025), menceritakan perjalanan komunitas ini sejak berdiri 22 Maret 2012 […]

Break Out Day 2025 akan Kembali Digelar Juli di Bandung, Dapatkan Tiket Early Entry Hanya Rp75 Ribu
Entertainment
Break Out Day 2025 akan Kembali Digelar Juli di Bandung, Dapatkan Tiket Early Entry Hanya Rp75 Ribu

Tersedia Mulai 18 – 20 Maret 2025 di breakoutdayfest.id RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Setelah sukses besar di tahun sebelumnya, Break Out Day (BOD) 2025 kembali hadir untuk memberikan pengalaman festival musik yang lebih besar, lebih meriah, dan lebih spektakuler! Festival musik paling garang: Break Out Day 2025 akan kembali digelar bulan Juli mendatang di Bandung, dengan […]

Nutrijell Takjell Festival 2025: Rayakan Buka Puasa Sehat dengan Serat Berkualitas
Entertainment
Nutrijell Takjell Festival 2025: Rayakan Buka Puasa Sehat dengan Serat Berkualitas

RADARBANDUNG.id, BANDUNG, – Puasa Ramadan merupakan kewajiban bagi setiap umat Islam yang telah baligh, dengan menahan diri dari makan, minum, dan hal-hal yang membatalkan puasa sejak terbit fajar hingga terbenam matahari. Namun, kebiasaan berbuka puasa dengan makanan tinggi gula dan rendah serat masih menjadi tantangan bagi sebagian masyarakat. Ahli Gizi, Olivia Gresya, menekankan pentingnya konsumsi […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.