News

KONI KBB Optimis, Raihan Medali di Porprov Jawa Barat Tembus Lima Besar

Radar Bandung - 20/10/2024, 12:10 WIB
Hendra Hidayat
Hendra Hidayat
Tim Redaksi
KONI KBB Optimis, Raihan Medali di Porprov Jawa Barat Tembus Lima Besar
Pj Bupati Bandung Barat, Ade Zakir saat foto bersama dengan perwakilan para atlet peraih medali di PON XXI dan Peparnas XVII, Kamis (17/10/2024). FOTO : Hendra Hidayat

RADARBANDUNG.id- Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Kabupaten Bandung Barat optimistis meraih prestasi maksimal pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat mendatang.

Pasalnya, raihan medali atlet asal Kabupaten Bandung Barat pada gelaran PON XXI Aceh-Sumut 2024 lalu menunjukkan hasil yang cukup signifikansignifikan jika dibandingkan pada PON XX Papua.

Berdasarkan data Dispora Kabupaten Bandung Barat menyebut, pada PON XXI Aceh-Sumut atlet asal Bandung Barat mampu menyumbangkan 85 medali untuk kontingen Jawa Barat.

Puluhan medali tersebut terdiri dari 41 medali emas, 23 medali perak dan 21 medali perunggu. Sementara itu, pada PON XX Papua atlet asal KBB hanya menyumbangkan medali 18 emas, 20 medali perak dan 12 medali perunggu.

Ketua KONI KBB, Agus Mulya Susanto mengatakan, raihan medali atlet asal Kabupaten Bandung Barat untuk kontingen PON XXI Provinsi Jawa Barat cukup mendominasi.

“Kemarin ada mapping (pemetaan), poisisi kita 7 besar dari 27 provinsi yang ada di Indonesia,” katanya.

Ia menambahkan, dengan raihan tersebut pihaknya mengklaim bahwa Kabupaten Bandung Barat saat ini sudah bisa bersaing dengan Kabupaten/Kota peraih medali terbanyak.

“Kita tidak kalah dengan Bandung, Bekasi dan Bogor. Kita masih bisa berbicara.Saya punya motivasi besar,” katanya.

“Insya Allah dalam BK Porprov ini ingin mencapai 90 emas. Sehingga posisi 5 besar bukan mimpi,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Federasi Olahraga Karate Do Indonesia (FORKI) Kabupaten Bandung Barat (KBB), Asep Dedi Setiawan berharap dukungan anggaran dari Pemkab Bandung Barat dapat terealisasi.

Ia mengatakan, anggaran tersebut nantinya digunakan untuk menjalani Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat pada tahun 2025 mendatang.

“Saya harap anggaran untuk olahraga di KBB betul-betul bisa maksimal, karena tahun 2025 akan ada pelaksanaan BK Porprov Jawa Barat,” katanya.

Ia menambahkan, sejumlah kebutuhan sarana dan prasarana dibutuhkan untuk menunjang kebutuhan latihan para atlet. Dengan begitu, target prestasi yang direncanakan dapat tercapai.

“Contohnya peralatan buat cabang olahraga (cabor) karate seperti, matras, tegi atau baju, hand protector, foot protector, body protector itu semua memerlukan anggaran cukup besar,” katanya.

Ia menegaskan, jika kebutuhan peralatan semua cabor dapat terpenuhi, target Kabupaten Bandung Barat menduduki posisi lima besar di Porprov mendatang bisa terwujud.

“Kalau para cabor dibarengi dengan peralatan yang memadai, InsyaAllah target Ketua KONI KBB menjadi 5 besar di Porprov mendatang bisa terealisasi,” pungkasnya. (KRO) 

 

 


Terkait Kabupaten Bandung Barat
Parkir Sembarangan, Puluhan Kendaraan Ditertibkan Dishub Bandung Barat
Kabupaten Bandung Barat
Parkir Sembarangan, Puluhan Kendaraan Ditertibkan Dishub Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung Barat menerbitkan puluhan kendaraan baik roda dua maupun roda empat yang parkir sembarangan. Data Dishub KBB menyebut, dalam dua hari terakhir setidaknya ada 18 kendaraan roda dua dan dua unit kendaraan roda empat yang diberikan peringatan. Kepala Dishub KBB, Fauzan Azima menjelaskan, kegiatan yang dilaksanakan dalam dua hari terakhir […]

TTIS Bandung Barat Resmi Dikukuhkan BSSN, Diskominfotik KBB: Ini Garda Terdepan Penanganan dan Pemulihan Insiden Siber
Kabupaten Bandung Barat
TTIS Bandung Barat Resmi Dikukuhkan BSSN, Diskominfotik KBB: Ini Garda Terdepan Penanganan dan Pemulihan Insiden Siber

RADARBANDUNG.id- Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung Barat (KBB) kini resmi memiliki Computer Security Incident Response Team (CSIRT) atau Tim Tanggap Insiden Siber (TTIS). Hal tersebut ditandai dengan pengukuhan TTIS yang dilakukan secara nasional bersama 43 tim lainnya oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) di kantor pusatnya Kota Depok, Selasa (22/7/2025). Kepala Dinas Komunikasi, Informatika […]

Pemkab Bandung Barat Berkomitmen Sukseskan Program Koperasi Desa Merah Putih
Kabupaten Bandung Barat
Pemkab Bandung Barat Berkomitmen Sukseskan Program Koperasi Desa Merah Putih

RADARBANDUNG.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung Barat menegaskan dukungannya terhadap kesuksesan progam Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih di wilayahnya. Wakil Bupati (Wabup) Bandung Barat, Asep Ismail mengatakan, demi suksesnya program tersebut pihaknya bakal terus memberikan pendampingan, fasilitas digitalisasi maupun kurangnya kapasitas sumber daya manusia (SDM). “Kami akan terus memberi pendampingan, fasilitas digitalisasi dan kekurangan kapasitas sumber […]

Bawaslu RI Gelar kegiatan Forum Literasi Keterbukaan Informasi Publik Pengawasan Pemilu dan Pemilihan di Bandung Barat
Kabupaten Bandung Barat
Bawaslu RI Gelar kegiatan Forum Literasi Keterbukaan Informasi Publik Pengawasan Pemilu dan Pemilihan di Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI melaksanakan kegiatan Forum Literasi Keterbukaan Informasi Publik Pengawasan Pemilu dan Pemilihan di Bandung Barat pada Minggu (20/7/2025). Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Jawa Barat, Widodo Wuryanto mengatakan, hal itu merupakan upaya untuk mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya akses informasi yang valid serta peran aktif publik dalam pengawasan pemilu yang jujur […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.