News

Tiket KA untuk Liburan Nataru 2024/2025 Sudah Bisa Dipesan

Radar Bandung - 07/11/2024, 17:13 WIB
Darmanto
Darmanto
Tim Redaksi
Tiket KA untuk Liburan Nataru 2024/2025 Sudah Bisa Dipesan
ilustrasi

RADARBANDUNG.ID, BANDUNG-Ini kabar menggembirakan bagi masyarakat yang ingin berlibur di akhir tahun memanfaatkan Liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, soalnya, KAI telah membuka pemesanan tiket KA (kereta api) untuk H-45 sebelum tanggal keberangkatan. Mulai hari ini, Kamis 7 November 2024 masyarakat sudah bisa memesan tiket KA untuk keberangkatan tanggal 22 Desember 2024.

Untuk esok hari, Jumat (8/11/2024), pelanggan dapat memesan tiket KA untuk keberangkatan tanggal 23 Desember 2024, dan seterusnya mengikuti pola pemesanan H-45.

Manager Humas KAI Daop 2 Bandung Ayep Hanapi menyampaikan, tiket KA dapat dibeli melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, serta seluruh channel resmi lainnya.

Baca juga : KAI Daop 2 Bandung Rutin Lakukan Pemeriksaan Jalur KA Guna Tingkatkan Keamanan Perjalanan Kereta Api

“Kami mengimbau para pelanggan agar teliti memastikan tanggal keberangkatan, rute perjalanan, dan data diri diinput dengan benar saat melakukan pemesanan. Rencanakan perjalanan anda dengan baik, termasuk memperkirakan waktu perjalanan menuju stasiun agar terhindar dari keterlambatan,” ujar Ayep.

Ayep menambahkan KAI terus berinovasi untuk meningkatkan layanan penumpang. Salah satu inovasi terbaru adalah penerapan sistem waiting room atau antrean online dalam proses pembelian tiket kereta api jarak jauh melalui aplikasi Access by KAI dan situs booking.kai.id.

Sistem waiting room ini membantu mengelola aliran pemesanan tiket secara lebih terorganisir, terutama saat trafik pemesanan tinggi, seperti pada periode Lebaran atau Natal dan Tahun Baru. Fitur ini memastikan aplikasi dan situs KAI tetap stabil, sehingga pengguna dapat memesan tiket dengan lebih adil dan teratur.

Baca juga : Manjakan Pelanggan KAI Daop 2 Hadirkan Diorama Miniatur KA Argo Parahyangan di Hall Stasiun Bandung

Ketika pelanggan mengakses aplikasi atau situs KAI selama periode sibuk, mereka akan masuk ke dalam waiting room dan mendapatkan nomor antrean. Pengguna kemudian perlu menunggu giliran untuk bisa mengakses sistem pemesanan tiket. Waktu tunggu ini akan bervariasi tergantung jumlah pengguna yang online pada saat itu.

Adapun Jadwal Keberangkatan Kereta Api di Wilayah Daerah Operasi 2 Bandung sebagai berikut:

Keberangkatan dari Stasiun Bandung :

1. KA 92 Lodaya Pagi relasi Bandung – Solobalapan berangkat Bandung 06.55 datang Solobalapan 14.50
2. KA 6 Argo Wilis relasi Bandung – Surabaya Gubeng berangkat Bandung 07.40 datang Surabaya Gubeng 17.35
3. KA 7014A Malabar relasi Bandung – Malang berangkat Bandung 09.40 datang Malang 22.55
4. KA 144 Ciremai relasi Bandung – Semarang Tawang Bank Jateng berangkat Bandung 17.00 datang Semarang Tawang Bank Jateng 01.09
5. KA 122 Malabar relasi Bandung – Malang berangkat Bandung 17.20 datang Malang 06.34
6. KA 66 Turangga relasi Bandung – Surabaya Gubeng berangkat Bandung 18.10 datang Surabaya Gubeng 04.21
7. KA 94 Lodaya Malam relasi Bandung – Solobalapan berangkat Bandung 19.00 datang Solobalapan 03.00
8. KA 86 Mutiara Selatan relasi Bandung – Surabaya Gubeng berangkat Bandung 20.00 datang Surabaya Gubeng 07.08
9. KA 126 Harina Bandung – Surabaya Gubeng berangkat Bandung 20.55 datang Surabaya Gubeng 08.09
10. KA 7027A Pangandaran relasi Banjar – Gambir berangkat Banjar 16.55 datang Gambir 00.49
11. KA 7047A Papandayan relasi Garut – Gambir berangkat Garut 12.30 datang Gambir 17.49
12. KA 267 Cikuray relasi Garut – Pasar Senen berangkat Garut 06.30 datang Pasar Senen 12.35
13. KA 43A Argo Parahyangan relasi Bandung – Gambir berangkat Bandung 05.25 datang Gambir 08.25
14. KA 49 Argo Parahyangan relasi Bandung – Gambir berangkat Bandung 09.35 datang Gambir 12.45
15. KA 51 Argo Parahyangan relasi Bandung – Gambir berangkat Bandung 10:50 datang Gambir 13:50
16. KA 7045B Argo Parahyangan relasi Bandung – Gambir berangkat Bandung 19.05 datang Gambir 21.49

Jadwal Keberangkatan Kereta dari Stasiun Kiaracondong

1. KA 240 Pasundan relasi Kiaracondong – Surabaya Gubeng berangkat Kiaracondong 10.15 datang Surabaya Gubeng 23.54
2. KA 252 Serayu relasi Pasar Senen – Kiaracondong – Purwokerto berangkat Kiaracondong 13.21 tiba di Purwokerto 20.12
3. KA 251 Serayu relasi Purwokerto – Kiaracondong – Pasar Senen berangkat Kiaracondong 12.47 datang Pasar Senen 16.36
4. KA 260 Kutojaya Selatan relasi Kiaracondong – Kutoarjo berangkat Kiaracondong 20.50 datang Kutoarjo 03.55
5. KA 238 Kahuripan relasi Kiaracondong – Blitar berangkat Kiaracondong 22.15 datang Blitar 12.10
6. KA 256 Serayu relasi Pasar Senen – Kiaracondong – Purwokerto berangkat Kiaracondong 23.53 datang Purwokerto 06.44
7. KA 255 Serayu relasi Purwokerto – Kiaracondong – Pasar Senen berangkat Kiaracondong 00.15 datang Pasar Senen 04.07

Jadwal Keberangkatan dari Stasiun Garut :

1. KA 267 Cikuray relasi Garut-Pasar Senen berangkat Garut 06.30 tiba di Pasar Senen 12.35
2. ⁠KA 7047 A Papandayan relasi Garut-Gambir berangkat Garut 12.30 tiba di Gambir 17.49

Keberangkatan dari Stasiun Banjar

KA 7027 A Pangandaran relasi Banjar-Gambir berangkat Banjar 16.55 tiba Gambir 00.49

“KAI mengimbau masyarakat yang akan melakukan perjalanan liburan untuk memesan tiket KA jauh – jauh hari, terutama untuk tanggal keberangkatan favorit, agar tidak kehabisan tiket. Liburan Nataru kali ini akan memberikan pengalaman yang lebih istimewa dengan hadirnya kereta New Generation yang menawarkan kenyamanan dan pengalaman perjalanan yang lebih baik,” pungkas Ayep.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai penjualan tiket KA pada periode Angkutan Natal dan Tahun 2024/2025, pelanggan dapat menghubungi Customer Service di stasiun atau Contact Center KAI di nomor telepon 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.(*/nto)


Terkait Ekonomi Bisnis
Di Tengah Dinamika Ekonomi Global, BRI Catatkan Laba Rp13,8 triliun
Ekonomi Bisnis
Di Tengah Dinamika Ekonomi Global, BRI Catatkan Laba Rp13,8 triliun

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Di tengah dinamika ekonomi global akibat tensi geopolitik dan perang tarif, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI tetap mampu menunjukkan pertumbuhan positif di seluruh segmen bisnis, khususnya dengan tetap menempatkan segmen UMKM sebagai fokus utama. Pertumbuhan positif di seluruh segmen bisnis tersebut diikuti dengan capaian laba bersih konsolidasian BRI pada Triwulan I 2025 […]

Bank Mandiri Awali 2025 dengan Pertumbuhan Sehat dan Berkelanjutan
Ekonomi Bisnis
Bank Mandiri Awali 2025 dengan Pertumbuhan Sehat dan Berkelanjutan

RADARBANDUNG.id,BANDUNG – Bank Mandiri terus memperkuat komitmen untuk menjaga pertumbuhan bisnis yang sehat di sepanjang awal 2025. Akselerasi dalam memperkuat ekosistem wholesale dan perluasan penyaluran kredit berkelanjutan menjadi langkah utama perseroan dalam menjaga kontribusi yang merata terhadap pertumbuhan ekonomi regional di seluruh wilayah Indonesia. Strategi tersebut berhasil mendorong capaian kinerja yang solid sekaligus mempercepat transformasi […]

Epson Mobile Projector Cart Raih Penghargaan Best of the Best dalam Kategori Desain Produk di Red Dot Design Awards 2025
Ekonomi Bisnis
Epson Mobile Projector Cart Raih Penghargaan Best of the Best dalam Kategori Desain Produk di Red Dot Design Awards 2025

Produk lain seperti proyektor, printer, dan printer tekstil juga meraih penghargaan di Red Dot Awards RADARBANDUNG.id, TOKYO- Epson ELPCS01 Mobile Projector Cart menjadi salah satu dari sedikit entri yang meraih penghargaan Best of the Best, penghargaan tertinggi dalam ajang Red Dot: Product Design Awards 2025. Ini merupakan kali keenam Epson meraih penghargaan Best of the […]

Tingkatkan Kontribusi Perekonomian Daerah, OJK – Industri Jasa Keuangan Jabar Perkuat Sinergi
Ekonomi Bisnis
Tingkatkan Kontribusi Perekonomian Daerah, OJK – Industri Jasa Keuangan Jabar Perkuat Sinergi

OJK dan industri jasa keuangan Jabar perkuat sinergi untuk meningkatkan kontribusi perekonomian daerah

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.