News

Banjir Rob Pantura Subang Meluas, Rendam Lima Desa, Ribuan Warga Terdampak, Ini Penampakannya

Radar Bandung - 14/01/2025, 12:08 WIB
Azam Munawar
Azam Munawar
Tim Redaksi
Banjir Rob Pantura Subang Meluas, Rendam Lima Desa, Ribuan Warga Terdampak, Ini Penampakannya

RADARBANDUNG.ID, SUBANG– Intensitas hujan yang masih cukup tinggi serta siklus rob yang terus meningkat kembali memicu banjir di sejumlah wilayah Pantai Utara atau Wilayah Pantura Subang.

Banjir Rob Pantura Subang Meluas, Rendam Lima Desa, Ribuan Warga Terdampak, Ini Penampakannya


Banjir Rob di wilayah Pantura Subang, Senin (13/1/2025). Foto-foto:M.Anwar/Radar Bandung

Berdasarkan informasi, sedikitnya ada lima titik terparah yang terendam banjir rob di wilayah Pantura Subang hingga ketinggian 70 sentimeter.

Ke lima titik Wilayah Pantura Subang tersebut, yakni di Desa Mayangan, Legonwetan, Legonkulon dan Tegalurung Kecamatan Legonkulon, banjir rob juga menggenangi Desa Anggasari Kecamatan Sukasari.

Baca Juga : Warisan Budaya Tak Benda atau WBTB di Kota Bandung, Ini Salah Satunya

Banjir rob yang melanda Pantai Utara Subang ini pun tak hanya menggenangi ribuan rumah penduduk, akan tetapi merendam puluhan hektare sawah dan tambak hingga petani mengalami kerugian mencapai ratusan juta rupiah.

Selain itu, genangan air banjir ini mempersulit akses transportasi dan menyebabkan sejumlah kendaraan, terutama sepeda motor, mogok di tengah jalan.

Salah seorang warga Desa Legonkulon, Yono (42) mengaku kesulitan dengan tingginya banjir.

Baca Juga : Langkah Kecil, Dampak Besar, Makan Bergizi Gratis, Solusi Nyata di Kota Bandung, Ini Sederet Fakta MBG

“Saya tahu kalau di sini sering rob, tapi dengan ketinggian air 70 centi, saya motor saya kerap mati mesin, mogok karena air terlalu tinggi masuk ke mesin. Dengan kondisi seperti ini akses transportasi sangat terganggu,” ungkap Yono , Senin (13/1/2025).

Senada, Maya (34) warga Desa Mayangan mengungkapkan bahwa banjir rob selain mengganggu aktivitas sehari hari juga menyebabkan  kerusakan pada barang miliknya.

“Dampak banjir selain gangu aktivitas sehari hari,barang barang lektronik ada yang rusak. Mesin cuci saya aja rusak karena terendam air,” ucap Maya.

Baca Juga : Perkuat Strategi untuk Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis (MBG), Ini Komitmen Pemkot Bandung

Sementara itu, Camat Legonkulon, Dinar Wardinal, mengungkapkan bahwa ribuan kepala keluarga di empat desa di kecamatan Legonkulon tersebut terdampak banjir rob.

“Kami berharap pemerintah pusat dan provinsi dapat memberikan perhatian serius terhadap masalah ini,” katanya. (Anr)

 


Terkait Subang
Kepala BP4D Subang Tampung Aspirasi  Perempuan, Anak dan Penyandang Disabilitas
Subang
Kepala BP4D Subang Tampung Aspirasi Perempuan, Anak dan Penyandang Disabilitas

RADARBANDUNG.ID, SUBANG- Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Perempuan, Anak, dan Penyandang Disabilitas yang digelar di Aula Pemda Subang pada Kamis (24/04/2025). Musrenbang tersebut mengusung tema ‘Subang Ngabret Lindungi Perempuan, Anak, dan Penyandang Disabilitas Wujudkan Pembangunan Inklusi’. Kepala BP4D Kabupaten Subang, Iwan Syahrul Anwar, menyampaikan bahwa pelaksanaan Musrenbang ini menjadi ruang yang komprehensif untuk menangkap aspirasi perempuan, […]

Selama 2 Bulan, Polres Subang Ungkap 15 Kasus Narkoba, 17 Tersangka Diamankan
Subang
Selama 2 Bulan, Polres Subang Ungkap 15 Kasus Narkoba, 17 Tersangka Diamankan

RADARBANDUNG.ID, SUBANG- Satuan Reserse Narkoba Polres Subang  berhasil mengungkap 15 kasus peredaran narkoba dan obat obatan terlarang selama periode Februari hingga Maret 2025. Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu, menyampaikan bahwa dari 15 kasus yang terungkap terdiri dari 6 kasus peredaran narkotika golongan I jenis sabu sabu, 11kasus peredaran sediaan farmasi tanpa izin. “Total ada […]

Oknum Anggotanya Hina Seniman, Kapolres Subang Sampaikan Permohonan Maaf
Subang
Oknum Anggotanya Hina Seniman, Kapolres Subang Sampaikan Permohonan Maaf

RADARBANDUNG.ID, SUBANG- Anggotanya hina seniman, Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu, menggelar kegiatan audiensi dengan Ketua dan perwakilan komunitas seniman Jawa barat bertempat di Aula Polres Subang. Acara yang dilaksanakan pada hari Senin (21/4/2025) kemarin ini, dihadiri oleh sejumlah pejabat utama (PJU) dan perwira Polres Subang serta berbagai kelompok seni di wilayah Subang. Terkait dengan […]

Respon Keluhan Sopir Truk, Polsek Jalancagak Subang Amankan 10 Pria yang Diduga Pelaku Pungli Modus Jual Air Mineral
Subang
Respon Keluhan Sopir Truk, Polsek Jalancagak Subang Amankan 10 Pria yang Diduga Pelaku Pungli Modus Jual Air Mineral

RADARBANDUNG.ID, SUBANG-Kapolsek Jalancagak Kompol Suherman, menegaskan bahwa pihaknya menolak segala bentuk premanisme. Ia juga memastikan akan menindak tegas setiap aksi pemerasan dan pungutan liar di wilayah Jalancagak Subang itu. Hal itu disampaikan Kapolsek Kompol Dede Suherman saat turun langsung bersama jajaran anggotanya melakukan langkah preventif dan preemtif kepada para pelaku yang diduga melakukan praktek premanisme/pungli […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.