News

‘Bioskop Keselamatan’ Cara Unik Sat Lantas Polres Cimahi Edukasi Masyarakat

Radar Bandung - 16/02/2025, 16:40 WIB
Hendra Hidayat
Hendra Hidayat
Tim Redaksi
‘Bioskop Keselamatan’ Cara Unik Sat Lantas Polres Cimahi Edukasi Masyarakat
Jajaran Sat Lantas Polres Cimahi saat menyerahkan helm kepada warga pelanggar lalu lintas. Dok Polres Cimahi

RADARBANDUNG.id- Jajaran Sat Lantas Polres Cimahi memiliki cara unik dalam menindak masyarakat yang melanggar peraturan lalu lintas. Salah satunya dengan memberikan edukasi terhadap pelanggar.

Kasat Lantas Polres Cimahi, AKP Adhi Prasidya Danahiswara mengatakan, hingga saat ini tidak sedikit masyarakat yang masih melakukan pelanggaran lalulintas. Oleh karena itu, pihaknya melaksanakan program ‘bioskop keselamatan’.

“Jadi ini (bioskop keaelamatan) sebagai inovasi Polres Cimahi dalam rangka Operasi Keselamatan Lodaya 2025 dengan tujuan mengurangi jumlah Angka Kecelakaan yang menyebabkan Fatalitas,” katanya, Minggu (16/2/2025).

Ia menambahkan, dalam merealisasikan program tersebut pihaknya mengedukasi pelanggar dengan menonton sejumlah video edukasi yang disiapkan oleh jajaran Satlantas Polres Cimahi.

“Mereka menonton video pendek yang berisi testimoni dan cerita dari korban yang telah mengalami kecelakaan karena tidak menggunakan helm. Kita edukasi supaya mereka pakai helm,” katanya.

Ia menegaskan, di awal tahun  2025 ini pihaknyai telah melaksanakan penindakan terhadap pelanggar lalu lintas sebanyak 760 kali di seluruh wilayah hukum Polres Cimahi.

“Pelanggaran yang paling banyak adalah tidak menggunakan helm dan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis atau knalpot brong,” katanya.

Sementara itu, salah seorang pelanggar, Muhammad Kholik mengatakan, awalnya dirinya mengaku kaget karena diberhentikan oleh polisi lantaran melakukan pelanggaran lalu lintas.

“Kaget, tiba-tiba disuruh berhenti terus belok ke area parkir. Disitu diminta turun dulu katanya melanggar,” katanya.

Ia mengakui bahwa dirinya memang berkendara di jalan raya tanpa menggunakan helm. Kholik pun mengapresiasi petugas yang menindak pelanggar dengan cara yang mendidik.

“Terus disuruh nonton video, soal pengendara yang melanggar lalu lintas. Ya saya mengaku salah, soalnya enggak patuh. Setelah itu boleh maju lagi dan dikasih helm,” katanya. (KRO) 

 


Terkait Cimahi
Pemkot Cimahi Fokus Atasi Persoalan Krusial
Cimahi
Pemkot Cimahi Fokus Atasi Persoalan Krusial

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi hingga saat ini masih fokus menangani sejumlah persoalan krusial. Diantaranya penumpukan sampah dan kemacetan yang terjadi di Kota Cimahi. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, usai lebaran atau hari raya Idulfitri beberapa waktu lalu penumpukan sampah masih menjadi persoalan. “Salah satu isu krusial yang menjadi perhatian utama kami adalah penanganan sampah pasca lebaran,” […]

Pemkot Cimahi Tetapkan Status Darurat Sampah selama Sepekan
Cimahi
Pemkot Cimahi Tetapkan Status Darurat Sampah selama Sepekan

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi secara resmi menetapkan wilayahnya darurat sampah selama sepekan ke depan. Pasalnya, hingga saat ini tumpukan sampah di Kota Cimahi belum teratasi. Hal tersebut berdasarkan pada Keputusan Wali Kota Nomor 660/Kep.1792-DLH/2025 tentang Status Tanggap Darurat Sampah di Daerah Kota Cimahi Tahun 2025. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana menjelaskan, keputusan tersebut diambil sebagai upaya untuk […]

Urai Kemacetan, Pemkot Cimahi Tata Pertigaan Cihanjuang
Cimahi
Urai Kemacetan, Pemkot Cimahi Tata Pertigaan Cihanjuang

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi mulai melaksanakan penataan kota di wilayahnya. Salah satunya dengan pembongkaran sejumlah bangunan di pertigaan Jalan Cihanjuang, Kampung Jati, Kecamatan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, pihaknya bersama pihak terkait melaksanakan pembongkaran dan penataan bangunan yang menjurus ke jalan yakni di pertigaan Jalan Cihanjuang maupun Jalan Raden Demang Hardjakusumah. “Kawasan […]

30 tahun Terpisah, SMAN 1 Kota Cimahi Angkatan 1995 Gelar Reuni
Cimahi
30 tahun Terpisah, SMAN 1 Kota Cimahi Angkatan 1995 Gelar Reuni

RADARBANDUNG.ID, KOTA CIMAHI – Terpisah selama 30 tahun tak membuat kekompakan dan keakraban alumni SMAN 1 Kota Cimahi angkatan 1995 memudar. Kehangatan dan suasana kekeluargaan itu terlihat saat mereka menggelar reuni pada Sabtu (19/4/2025), di kampus SMAN 1 Kota Cimahi. Para alumni SMAN 1 Kota Cimahi dari berbagai daerah ini mengobati rasa rindu sambil mengenang […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.