RADARBANSUNG.id, BANDUNG – Relawan Nusantara bersama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI terus memperkuat komitmen dalam mendukung rakyat Palestina dengan menyalurkan berbagai jenis bantuan kemanusiaan bagi Palestina.
Sebagai bagian dari upaya memperkuat sinergi dan koordinasi dalam menyalurkan bantuan kemanusiaan, Relawan Nusantara turut menghadiri Kick-Off Kampanye Bersama Penggalangan Bantuan Kemanusiaan bagi Gaza yang diselenggarakan oleh Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI.
Baca Juga: Pimpin Apel Perdana, Jeje Ritchie Ismail Sampaikan Visi AMANAH untuk Bandung Barat
Acara yang bertempat di Aula Kantin Diplomasi ini mengusung tema Indonesia untuk Palestina: Solidaritas, Aksi Nyata, dan Harapan Baru. Hadir dalam acara tersebut Wakil Menteri Luar Negeri, Anis Matta, yang menegaskan pentingnya diplomasi kemanusiaan dalam mendukung perjuangan rakyat Palestina.
“Gerakan kemanusiaan ini lebih dari sekadar penggalangan dana. Ini adalah bagian dari misi besar untuk mewujudkan keadilan dan kemerdekaan,” ujar Anis Matta dalam pidatonya.
Direktur Relawan Nusantara, Herlan Wilandariansyah, yang turut hadir dalam acara tersebut, menegaskan kembali komitmen lembaganya untuk terus menjadi bagian dari perjuangan kemanusiaan bagi Palestina.
Baca Juga: Corona Mewabah, Pasokan LPG dan BBM Dipastikan Aman
“Relawan Nusantara berkomitmen untuk terus menyalurkan bantuan dan memastikan manfaatnya dirasakan langsung oleh saudara-saudara kita di Palestina. Kami percaya bahwa solidaritas ini harus terus dijaga dan diperluas,” ungkapnya, Senin (2/3).
Pada 2024 Relawan Nusantara telah menyalurkan berbagai jenis bantuan kemanusiaan yang telah diterima oleh 75.441 penerima manfaat. Bantuan yang telah disalurkan mencakup hot meals, food basket, vegetable basket, bantuan medis, daging, tepung, pakaian, roti, baby kit, selimut, serta air bersih.
Langkah ini merupakan wujud nyata solidaritas masyarakat Indonesia bagi warga Gaza yang tengah menghadapi situasi kemanusiaan yang sangat sulit.
Memasuki bulan suci Ramadan, Relawan Nusantara akan kembali menyalurkan bantuan dalam bentuk program Berbagi Fidyah Palestina dan Berbagi Buka Puasa Palestina yang ditargetkan menjangkau 20.000 penerima manfaat. Program ini bertujuan untuk memberikan santunan makanan bagi mereka yang membutuhkan.
Kick-off kampanye ini menjadi langkah awal dalam memperkuat koordinasi antar-lembaga kemanusiaan, memastikan bantuan yang tepat sasaran, serta menggalang lebih banyak dukungan publik.
Relawan Nusantara akan terus berperan aktif dalam menyalurkan amanah para donatur dan memperluas manfaat bantuan demi kesejahteraan rakyat Palestina. (arh)