News

Momentum Idul Fitri 1446 H, Rektor Unisba: Semangat Kolaborasi Kunci Hadapi Tantangan Masa Depan

Radar Bandung - 07/04/2025, 20:24 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
Momentum Idul Fitri 1446 H, Rektor Unisba: Semangat Kolaborasi Kunci Hadapi Tantangan Masa Depan
Universitas Islam Bandung (Unisba) gelar Silaturahmi Idul Fitri 1446 H dengan tema 'Silaturahmi Sivitas Akademika Unisba' di Aula Kampus Unisba, Kota Bandung, Senin, (7/4/2025).

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Universitas Islam Bandung (Unisba) gelar Silaturahmi Idul Fitri 1446 H dengan tema ‘Silaturahmi Sivitas Akademika Unisba’ di Aula Kampus Unisba, Kota Bandung, Senin, (7/4/2025). Kegiatan tersebut diikuti civitas akademika Unisba sebagai tanda kembali dimulainya aktivitas.

Rektor Unisba, Prof. Dr. Edi Setiadi mendorong, agar Idul Fitri dijadikan momentum untuk mengevaluasi diri, dari apa yang sudah dilakukan selama bulan Ramadan dan menjadikan titik tolak baru dalam menyongsong masa depan Unisba yang lebih baik.

“Momentum Idul Fitri ini hendaknya dijadikan pijakan baru untuk menyongsong tugas merawat, menjaga, dan membesarkan Unisba sehingga apa yang diharapkan oleh para pendiri Unisba dapat terwujud,” ujar Prof Edi.

Prof Edi juga menekankan, tantangan yang dihadapi Unisba ke depan semakin kompleks. Tidak hanya berasal dari dinamika internal, tetapi juga eksternal seperti perkembangan teknologi, perubahan kebijakan pemerintah, kondisi perekonomian, hingga karakteristik generasi muda yang menjadi bagian dari Unisba.

“Untuk menghadapi tantangan dibutuhkan semangat kolaborasi dan kerja keras dari semua pihak. Semua kondisi ini memaksa kita untuk lebih bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja ikhlas, disertai kebersamaan seluruh pemangku kepentingan Unisba,” tegasnya.

“Selain itu, pentingnya kesigapan dalam mengantisipasi berbagai dinamika yang ada. Semangat kebersamaan harus terus ditumbuhkembangkan, disertai kesadaran bahwa tantangan zaman telah menanti dan kita harus berada dalam satu kesatuan pandang,” tambahnya.

“Salah satu yang jadi tantangan adalah SDM Unisba khususnya para lulusan yang harus siap bersaing di dunia kerja. Harus kerja keras menghadapi tantangan masa depan,” sambungnya.

Selain kemampuan adaptasi terhadap perubahan, Prof edi menegaskan pentingnya pembangunan karakter di lingkungan kampus supaya menjadi pribadi baik sekaligus warga negara yang baik.

Menurutnya, Unisba harus secara intensif menanamkan nilai-nilai spiritual dan moral agar lulusan Unisba memiliki karakter sebagai mujahid, mujtahid, dan mujaddid.

“Spirit 3M sebagai landasan pembangunan Unisba harus terus ditanamkan agar kita dapat meraih tantangan apapun dengan karakter yang kuat,” katanya.

Prof Edi juga menyampaikan perkembangan terkini di lingkungan Unisba. Ia menyampaikan bahwa baik di tingkat universitas, prodi, maupun fakultas, berbagai upaya terus dilakukan untuk meningkatkan profil dan daya saing Unisba.

“Berbagai usaha terus dilakukan, dan kami mengapresiasi pimpinan prodi dan fakultas yang telah gigih meningkatkan kualitas masing-masing. Ini menjadi sinyal positif bahwa kita semua terus berupaya menghadapi rintangan demi kemajuan kampus,” pungkasnya. (arh)

Live Update


Terkait Kota Bandung
Sekolah Jadi Target Sengketa, Takar Ulang Perlindungan Aset Pendidikan
Kota Bandung
Sekolah Jadi Target Sengketa, Takar Ulang Perlindungan Aset Pendidikan

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Polemik hukum terkait kepemilikan lahan SMA Negeri 1 (Smansa) Bandung kini menyeruak ke ruang publik dan memicu keprihatinan dari berbagai kalangan. Tak terkecuali dari Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang menilai sengketa ini bukanlah sekadar perdebatan administratif, melainkan cerminan konflik kepentingan atas ruang strategis yang menyimpan nilai tinggi. “Ini bukan gugatan […]

Pemkot Bandung Gencarkan Bazar Murah Triwulanan, Stabilkan Harga dan Dorong UMKM Lokal
Kota Bandung
Pemkot Bandung Gencarkan Bazar Murah Triwulanan, Stabilkan Harga dan Dorong UMKM Lokal

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) menggulirkan program strategis Bazar Murah yang akan digelar secara rutin setiap triwulan sepanjang tahun 2025. Langkah ini diambil sebagai respons terhadap fluktuasi harga kebutuhan pokok sekaligus untuk menggerakkan roda perekonomian pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tingkat kecamatan. Pelaksana Tugas […]

Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional Mulai Stabil, Beberapa Komoditas Mengalami Penurunan
Kota Bandung
Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional Mulai Stabil, Beberapa Komoditas Mengalami Penurunan

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Kota Bandung kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok masyarakat. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah dengan melakukan pemantauan langsung di sejumlah pasar tradisional. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung, Ronny Ahmad Nurudin, mengunjungi Pasar Sederhana di kawasan Sukajadi, Kota Bandung, untuk […]

Peringatan Konferensi Asia-Afrika sebagai Asa dan Harapan (Bagian 2)
Kota Bandung
Peringatan Konferensi Asia-Afrika sebagai Asa dan Harapan (Bagian 2)

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – 70 tahun yang lalu, di kota kecil yang dijuluki sebagai Paris Van Java yang sekarang menjadi kota Bandung, tepatnya pada tanggal 18 sampai dengan 24 April 1955 telah terjadi peristiwa yang sangat bersejarah, yakni terselenggaranya Konferensi Asia-Afrika. Hal ini menjadi harapan baru, pada saat itu akan terbebasnya negara-negara Asia-Afrika ( yang […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.