News

Sompo Insurance Kenalkan Skema Baru Asuransi Kesehatan untuk Masyarakat Bandung

Radar Bandung - 16/04/2025, 20:43 WIB
Ferry
Ferry
Tim Redaksi
Sompo Insurance Kenalkan Skema Baru Asuransi Kesehatan untuk Masyarakat Bandung
Novantino Jaya, Health and Employee Benefit PT Sompo Insurance Indonesia saat pemaparan dalam acara Literasi Keuangan dengan tema “Mencapai Ketenangan Karyawan dan Kelancaran Bisnis” yang diadakan Sompo Insurance di Bandung, Rabu (16/4).

 

RADARBANDUNG.id – PT Sompo Insurance Indonesia (Sompo Insurance) mengungkapkan kesehatan menjadi elemen yang tidak dapat dikesampingkan dalam jalannya bisnis suatu usaha, khususnya segmen Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Menjaga kesehatan pekerja secara langsung berdampak pada peningkatan produktivitas dan memperlancar bisnis. Hal ini terungkap dalam Literasi Keuangan dengan tema Mencapai Ketenangan Karyawan dan Kelancaran Bisnis yang diselenggarakan Sompo Insurance, Rabu (16/4) di Kota Bandung.

Joyakim Pardede, Head of Marketing Office Bandung Sompo Insurance menyampaikan, meningkatnya biaya perawatan medis dan dampaknya bagi premi asuransi kesehatan telah menjadi perhatian besar bagi semua. Laporan Willis Towers Watson (“WTW”) terkait tren kesehatan di 2025 mencatat, biaya kesehatan di Indonesia sejak pandemi Covid-19 diperkirakan mencapai 19,4 persen, dan tren ini masih terus berlanjut hingga di 2026 dimana angka inflasi kesehatan diperkirakan masih tetap mencapai dua digit.

“Kami melihat, menambah perlindungan dari asuransi swasta menjadi pilihan yang dapat diambil untuk melengkapi manfaat yang diberikan pemerintah melalui BPJS Kesehatan,” katanya.

Joyakim menambahkan, Sompo Insurance telah menghadirkan layanan asuransi kesehatan kumpulan untuk perusahaan, termasuk segmen UMKM sejak tahun 2015. Asuransi kesehatan kumpulan ini memastikan kesehatan karyawannya terlindungi. Dengan perlindungan yang tepat dan memadai, karyawan menjadi lebih tenang tanpa perlu memikirkan prosedur-prosedur medis yang berpotensi memerlukan biaya besar, atau bahkan sampai tidak mampu untuk membayarnya.

“Menjaga kesehatan pekerja secara langsung bisa berdampak pada peningkatan produktivitas dan memperlancar bisnis,” ujarnya.

Mengutip data Badan Pusat Statistik, Data BPS mencatat, jumlah UMKM Provinsi Jawa Barat mencapai 641.639 di 2023, sementara di kota Bandung saja mencapai 46.614. Di Sompo Insurance, asuransi kesehatan sudah dapat diperoleh untuk perusahaan maupun pelaku usaha dengan jumlah karyawan minimal 3 orang di lebih 25 jaringan kantor pemasaran Sompo Insurance di seluruh Indonesia. Khusus di kota Bandung, Sompo Insurance berlokasi di Jl. Gatot Subroto No. 30B.

Di tahun 2025, Sompo Insurance menghadirkan skema asuransi kesehatan untuk UMKM. Perusahaan UMKM yang membeli produk asuransi kesehatan ini sudah bisa langsung menggunakan jaringan maupun fasilitas kesehatan yang terdaftar di Sompo Insurance tanpa perlu mengikuti ketentuan masa tunggu beberapa jenis penyakit selama enam bulan hingga satu tahun yang berlaku selama ini. Hanya dengan memenuhi salah satu ketentuan berikut, yaitu total premi minimal Rp50 juta/tahun atau jumlah karyawan minimal 10 orang.

Sompo Insurance merupakan salah satu penyedia asuransi umum multinasional besar di Indonesia. Menginjak perjalanan ke-50 tahun dedikasinya bagi masyarakat Indonesia, Sompo Insurance senantiasa berkomitmen dalam memberikan solusi finansial yang sesuai dengan kebutuhan dan perencanaan keuangan masyarakat, serta memberikan perlindungan yang menyeluruh terhadap aset-aset nasabah dan para mitra bisnis, antara lain asuransi kendaraan bermotor, asuransi properti, asuransi kesehatan, asuransi perjalanan, asuransi pengangkutan, asuransi rekayasa, dan asuransi lainnya. (pra)


Terkait Ekonomi Bisnis
1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88 Persen Wilayah Indonesia, BRI Hadirkan Layanan Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri
Ekonomi Bisnis
1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88 Persen Wilayah Indonesia, BRI Hadirkan Layanan Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung inklusi keuangan dan penguatan ekonomi kerakyatan melalui keberadaan AgenBRILink. Hingga akhir Maret 2025 jumlah AgenBRILink telah mencapai 1,2 juta agen. Keberadaan program ini memberikan dampak yang nyata, mulai dari membuka akses layanan perbankan bagi masyarakat di daerah terpencil hingga meningkatkan […]

Investasi untuk Kepintaran Si Kecil, Asmirandah Kawal Zat Besi Sejak Dini
Ekonomi Bisnis
Investasi untuk Kepintaran Si Kecil, Asmirandah Kawal Zat Besi Sejak Dini

RADARBANDUNG.id, JAKARTA – Di era yang serba dinamis ini, tantangan menjadi orangtua semakin kompleks, terutama seorang Ibu. Tidak hanya mengurus kebutuhan harian si Kecil, namun juga memastikan anak tumbuh dengan asupan nutrisi yang optimal merupakan investasi untuk masa depan anak. Salah satu nutrisi yang wajib untuk dipenuhi guna mendukung kepintaran adalah Zat Besi.  Namun, survei […]

Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025, Kontribusi BSI Perkuat Ekosistem Halal
Ekonomi Bisnis
Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025, Kontribusi BSI Perkuat Ekosistem Halal

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- PT. Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) mendorong transformasi dan inovasi keuangan syariah sebagai katalis utama pertumbuhan ekonomi nasional. Gagasan-gagasan tersebut akan disampaikan pada BSI Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025 yang akan dilaksanakan pada 29 April 2025. GIFS adalah event tahunan BSI dan tema GIFS 2025 adalah “Transformative Islamic Finance as Catalyst for […]

Peringati Hari Bumi 2025, KAI Bandara Pertegas Komitmen Dukung Pelestarian Lingkungan
Ekonomi Bisnis
Peringati Hari Bumi 2025, KAI Bandara Pertegas Komitmen Dukung Pelestarian Lingkungan

KA Railink menegaskan komitmennya dalam mendukung pelestarian lingkungan melalui berbagai inovasi berkelanjutan di sektor transportasi publik.

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.