RADARBANDUNG.id – Striker andalan Persib Bandung, David da Silva, mengungkapkan kabar gembira mengenai kondisinya yang semakin membaik. Setelah mengalami cedera, David kini mengonfirmasi bahwa ia sudah pulih sekitar 80 persen dan siap memulai latihan ringan di lapangan sesuai arahan Coach Bojan Hodak.
“Saya merasa baik. Sekarang lebih baik, mungkin sekitar delapan puluh persen dari kondisi cedera saya telah pulih. Saya merasa sangat senang, dan kita lihat saja hari demi hari, saya harus bisa menikmatinya sebisa mungkin,” kata David.
Menariknya, proses pemulihan David berjalan lebih cepat dari prediksi awal. Ia mengakui bahwa kerja keras ekstra dan dukungan tim medis menjadi kunci utamanya.
“Ya, prediksinya lebih lama, tapi saya berusaha seratus persen untuk bisa kembali lebih cepat. Saya membuat program sendiri bersama staf pribadi saya, termasuk Coach Hebert dari Brasil yang banyak membantu saya. Saya merasa sangat bangga dengan semua orang yang membantu mempercepat pemulihan ini,” ungkap David.
Tak hanya itu, David juga membagikan rutinitas harian ketat yang ia jalani demi mempercepat pemulihan.
“Setidaknya tiga kali sehari. Bangun tidur, latihan, tidur lagi, makan makanan yang baik, lalu latihan lagi, dan setiap hari seperti itu. Mentalitas juga harus kuat, seperti yang selalu saya miliki,” jelasnya. (pra)