News

Preview Malut United vs Persib: Akankah Pesta Juara Terjadi di Ternate?

Radar Bandung - 01/05/2025, 17:13 WIB
Ferry
Ferry
Tim Redaksi
Preview Malut United vs Persib: Akankah Pesta Juara Terjadi di Ternate?
Striker Persib Bandung Ciro Alves saat membobobol gawang Malut United pada pertemuan pertama di Liga 1 yang berlangsung di STadion GBLA, beberapa waktu lalu.

RADARBANDUNG.id – Persib Bandung berpeluang mengunci gelar Liga 1 2025 saat menghadapi Malut United dalam laga pekan ke-31, Jumat (2/5/2025). Duel krusial ini akan digelar di Stadion Kie Raha, Ternate, mulai pukul 19.00 WIB.

Kemenangan menjadi harga mati bagi Persib untuk memastikan status sebagai juara Liga 1 musim ini. Tambahan tiga poin akan membuat mereka tidak bisa lagi dikejar oleh pesaing terdekat, Dewa United dan Persebaya Surabaya.

Di sisi lain, Malut United tidak akan menyerah begitu saja. Tim promosi yang tampil mengejutkan ini menempati peringkat ke-4 klasemen sementara dengan raihan 50 poin, hanya tertinggal tiga angka dari Dewa United dan Persebaya. Hasil positif di laga ini bisa membuka jalan bagi Malut naik ke posisi tiga besar klasemen Liga 1.

 

Malut vs Persib: Pertarungan Momentum

Malut United sedang dalam performa konsisten. Dalam 10 pertandingan terakhir, mereka belum pernah kalah (6 menang, 4 imbang). Dukungan penuh dari suporter di Ternate diharapkan menjadi energi tambahan untuk menghadapi tim bertabur bintang seperti Persib.

Sebaliknya, Persib juga tengah dalam kondisi bagus. Pekan lalu, mereka sukses menumbangkan PSS Sleman dengan skor meyakinkan 3-0. Namun, kepergian Ciro Alves, winger asal Brasil, yang dipastikan hengkang akhir musim ini, sedikit banyak bisa memengaruhi kestabilan tim di fase akhir kompetisi.

 

Jadwal Malut vs Persib

Hari/Tanggal: Jumat, 2 Januari 2025

Kick-off: 19.00 WIB

Stadion: Kie Raha, Ternate

Kompetisi: Liga 1 Pekan 31

Live : Indosiar

 

Skenario Juara Liga 1: Persib Kunci Gelar Jika Menang

Dengan kemenangan, Persib Bandung akan mengamankan gelar juara Liga 1 2024/2025 tanpa harus menunggu hasil tim lain. Namun, jika kalah atau imbang, pesta juara harus ditunda dan mereka harus mencuri poin di tiga laga sisa.

Laga Malut vs Persib bukan hanya pertarungan papan atas, tapi juga potensi penentu gelar musim ini. Persib Bandung datang dengan misi menuntaskan kompetisi, sementara Malut United ingin menjaga rekor tak terkalahkan dan terus merangsek ke papan atas. (pra)


Terkait Persib Bandung
Imran Nahumarury: Malut United Siap Hentikan Persib, Fokus  dan Kerja Keras Jadi Kunci
Persib Bandung
Imran Nahumarury: Malut United Siap Hentikan Persib, Fokus  dan Kerja Keras Jadi Kunci

RADARBANDUNG.id –   Pelatih Malut United, Imran Nahumarury, memastikan timnya akan tampil total saat menghadapi Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1 2024/2025, Jumat (1/5/2025). Bermain di Stadion Kie Raha, Ternate, Imran menegaskan timnya tak terpengaruh oleh euforia kemenangan sebelumnya atas Dewa United dan lebih memilih fokus penuh pada laga besar melawan tim calon juara. “Kemenangan […]

Umuh Muchtar: Ciro Alves Adalah Pahlawan Persib
Persib Bandung
Umuh Muchtar: Ciro Alves Adalah Pahlawan Persib

RADARBANDUNG.id – Ciro Alves hengkang dari Persib Bandung mulai ramai dibicarakan usai Liga 1 2024/2025 berakhir. Pemain asing andalan Maung Bandung tersebut disebut-sebut menjadi incaran sejumlah klub usai tampil gemilang musim ini. Umuh Muchtar, manajer Persib Bandung, mengungkapkan kesedihannya mendengar kabar tersebut. Ia berharap kabar kepergian Ciro Alves masih bisa dicegah. “Saya juga sangat menyayangkan […]

David da Silva Fokus Latihan dan Pola Makan Sehat Demi Comeback Maksimal
Persib Bandung
David da Silva Fokus Latihan dan Pola Makan Sehat Demi Comeback Maksimal

  RADARBANDUNG.id – Penyerang Persib Bandung, asal Brasil, David da Silva, mengungkapkan komitmen luar biasa dalam upayanya untuk segera kembali ke performa terbaik di lapangan. Dalam sebuah wawancara, pemain andalan klubnya ini menuturkan rutinitas harian yang ketat dan penuh disiplin demi menjaga kondisi fisik dan mental tetap optimal. “Setidaknya tiga kali sehari. Bangun tidur, latihan, […]

Tantangan Persib: Perjalanan Jauh ke Malut United
Persib Bandung
Tantangan Persib: Perjalanan Jauh ke Malut United

RADARBANDUNG.id – Persib hadapi laga berat ke Maluku Utara. Perjalanan panjang dan lawan tangguh jadi ujian nyata di pekan krusial Liga 1 Indonesia 2025. Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, mengatakan anyak orang termasuk pelatih dan pemain dari luar negeri tidak menyadari betapa beratnya kompetisi Liga 1 Indonesia. Salah satu tantangan terbesar bukan hanya datang dari […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.