RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga memberikan penjelasan tak dipanggilnya Ragnar Oratmangoen
untuk skuad Timnas Indonesia untuk melawan Tiongkok dan Jepang pada periode FIFA Matchday Juni 2025.

Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen saat bertanding melawan Timnas Bahrain pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025). Foto : Dery Ridwansah/ JawaPos.com. Sementara foto atas, Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen. Foto : Salman Toyibi/ Jawa Pos
PSSI telah mengumumkan daftar 32 pemain Timnas Indonesia untuk laga lanjutan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Mereka diproyeksi agar siap tampil saat Timnas Indonesia melawan Tiongkok pada 5 Juni di Jakarta dan Jepang pada 10 Juni di Suita.
Banyak nama yang cukup mencuri perhatian dari 32 pemain yang dipanggil untuk mengisi skuad Timnas Indonesia.
Mulai dari kembalinya Asnawi Mangkualam Bahar, Stefano Lilipaly, Reza Arya, hingga Yakob dan Yance Sayuri.
Namun satu hal lain yang menarik adalah tak ada nama Ragnar Oratmangoen.
Winger klub Belgia FCV Dender EH itu tidak dipanggil oleh Patrick Kluivert untuk melawan Tiongkok dan Jepang bulan depan.
Lantas apa yang membuat Ragnar Oratmangoen tak dipanggil?
Arya Sinulingga selaku Exco PSSI memberikan penjelasan.
Dia menyebut sang pemain tak masuk skuad karena alasan kesehatan.
“Ragnar enggak dipanggil karena lagi sakit. Jadi bukan karena apa-apa. Alasan kesehatan ya, jadi enggak bisa ikut dalam pertandingan kali ini,” kata Arya dalam keterangan resminya melalui rekaman suara, Minggu (18/5/2025) seperti dikutip dari jawapos.com.
Sakit yang diderita Ragnar Oratmangoen diketahui sudah lama.
Dia bahkan telah menepi dari lapangan hijau dari dua bulan lalu, di mana terakhir kali sang pemain bermain adalah pada 16 Maret 2025 bersama klubnya FCV Dender EH melawan KV Mechelen di laga terakhir Liga Belgia Jupiter Pro League 2024/2025.
Setelah itu, Ragnar Oratmangoen tak pernah memainkan satupun pertandingan untuk FCV Dender EH di babak playoff Liga Belgia untuk lolos ke Liga Konferensi Eropa 2024-2025.
Dari sembilan laga yang sudah dimainkan, dia tidak ada dalam daftar skuad tim.
Vincent Euvrard selaku pelatih FCV Dender EH, sempat mengungkap alasan Ragnar Oratmangoen tak dimainkan.
Penyebabnya adalah karena sang pemain mendapatkan virus, tanpa menyebut secara rinci virus yang menjangkiti pemain 27 tahun itu.
“(Ragnar) Oratmangoen belum fit, ia sedang berjuang melawan virus,” ungkap Euvrard singkat, dipetik dari laman resmi FCV Dender, pada April lalu. (jpc)