News

Cara Benar Mematikan Mesin Mobil Agar Tak Merusak Komponen

Radar Bandung - 11/04/2020, 00:13 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Cara Benar Mematikan Mesin Mobil Agar Tak Merusak Komponen
Ilustrasi (ist)

RADARBANDUNG.id- Hal yang satu ini biasanya dianggap remeh sebagian pemilik mobil, padahal sangat penting dimengerti.

Ya, mematikan mesin mobil memang seperti hal yang sepele, padahal mematikan mesin dengan benar merupakan bagian dari perawatan mesin mobil.

Tak perlu keahlian khusus untuk melakukan ini, yang terpenting Anda hanya perlu mengerti caranya. Luangkan waktu sejenak untuk memastikan mesin sudah aman untuk dimatikan, dan melakukannya secara rutin setiap akan mematikan mesin mobil.

Baca Juga: Suzuki New Ignis Mengaspal di Indonesia, Banderol Mulai dari Rp 171 Juta

Selain itu manfaat yang bisa didapat dengan mematikan mesin mobil dengan benar agar komponen-komponen mesin dan kelistrikan mobil, termasuk baterai (accu), dapat bertahan sesuai dengan waktu pakai (life time) dan tidak cepat rusak. Berikut adalah beberapa hal yang sebaiknya tidak dilakukan saat mematikan mesin:

Hindari mematikan mesin mobil saat putaran masih tinggi

Kebiasaan menginjak gas secara mendadak kemudian mematikan mesin mobil saat putaran mesin masih tinggi sangat tidak disarankan. Karena saat putaran mesin masih tinggi, piston masih bergerak naik-turun dengan cepat dan masih mengembang. Pergerakan ini menjadikan piston dan komponen lain memerlukan pelumasan dari oli mesin.

Baca Juga: Di Rumah Aja, Mitsubishi Tawarkan Kredit Xpander Tanpa Bunga

Bila mesin mendadak dimatikan maka pelumasan akan berkurang. Akibatnya komponen-komponen yang bergerak di dalam mesin akan mengalami keausan. Maka dari itu sebaiknya tunggu hingga putaran mesin idle secara konstan beberapa saat, barulah mematikan mesin mobil.

Jangan mematikan mesin mobil saat AC masih bekerja

Hal yang satu ini sering terjadi, padahal mematikan mesin mobil saat AC masih menyala akan mempengaruhi kompresor AC. Mesin yang dimatikan saat kompresor AC masih berputar akan menimbulkan hentakan pada kompresor AC yang masih bekerja.

Baca Juga: Ini Dia 4 Fitur Unggulan yang Dimiliki Mitsubishi Pajero Sport

Bila terus-menerus melakukan hal ini dapat membuat kompresor AC lebih cepat rusak. Jadi, sebaiknya matikan AC terlebih dahulu sebelum mematikan mesin. Pastikan juga AC dalam kondisi mati sebelum menyalakan mesin mobil.

Hindari mematikan mesin mobil saat audio masih menyala

Ini juga pastinya sering Anda alami, dalam waktu lama akan memperpendek usia pakai sistem audio mobil. Ketika mematikan mesin dan sistem audio masih menyala, maka otomatis audio akan langsung menyala saat mesin mobil di-starter kembali.

Baca Juga: Jika Mobil Anda Terkena Cairan Disinfektan, Cepat Bilas dengan Air Bersih

Pada saat mesin mobil kembali dinyalakan, sistem audio mobil mendapatkan tegangan dari baterai/aki yang kurang stabil sehingga dapat merusak komponen-komponen di dalamnya. Karena itu sebelum mematikan mesin, pastikan seluruh kelistrikan, terutama audio, sudah dimatikan agar komponen-komponennya dapat bertahan lebih lama.

Sebaiknya menjaga mesin pada putaran idle sebelum dimatikan dapat bermanfaat untuk pengisian baterai kembali. Tujuannya agar ketersediaan tegangan di baterai mencukupi saat mesin mobil kembali di-starter. Lakukan hal di atas agar komponen yang bersangkutan lebih awet dalam jangka waktu lama.

(jpc)


Terkait Lifestyle
The Local Hawkers, Balutan Nuansa Mewah Heritage di de Braga by ARTOTEL
Lifestyle
The Local Hawkers, Balutan Nuansa Mewah Heritage di de Braga by ARTOTEL

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Di tengah semarak budaya dan sejarah Jalan Braga, de Braga by ARTOTEL mempersembahkan pengalaman menginap istimewa lewat kombinasi harmonis antara pesona heritage dan sentuhan kemewahan modern. Dengan program penuh nilai tambah bertajuk “The Local Hawkers”, hotel ini mengajak para tamu menikmati lebih dari sekadar staycation sebuah perjalanan rasa dan budaya yang […]

Hidrasi Cerdas Gaya Hidup Sehat Era Modern
Lifestyle
Hidrasi Cerdas Gaya Hidup Sehat Era Modern

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Untuk mendukung gaya hidup sehat di era meodern, MODENA menghadirkan dua pilihan bottom loading water dispenser. Model dari kedua produk pinyampan air itu yakni, Seamless Smart Bottom Loading Water Dispenser DD 4118 BOBK dan Bottom Loading Water Dispenser DD 4117 BNBK. Regional Branches Business Development Manager MODENA, Bambang Setiawan, mengatakan, keduanya menawarkan […]

Khasiat Daun Kelor Bisa jadi Solusi Membenahi Masalah Stunting
Lifestyle
Khasiat Daun Kelor Bisa jadi Solusi Membenahi Masalah Stunting

RADARBANDUNG.id- Berdasarkan laporan Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023 yang mencatat prevalensi stunting Jabar mencapai 21,7 persen, lebih tinggi dari angka nasional yang berada di 21,5 persen. Salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah memanfaatkan beragam khasiat yang terkandung dalam daun kelor. Angka stunting ini mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya, yang menurut Survei Status Gizi Indonesia […]

Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung Berkolaborasi dengan Tahura Paket “Stay & Forest”, Liburan Untuk Merefleksikan, Mengatur Ulang dan Menyegarkan Diri
Lifestyle
Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung Berkolaborasi dengan Tahura Paket “Stay & Forest”, Liburan Untuk Merefleksikan, Mengatur Ulang dan Menyegarkan Diri

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Berkunjung ke Taman Hutan Raya Ir. H. Juanda atau Tahura dan menginap di Swiss-Belresort Dago Heritage, Anda akan menemukan kedamaian yang dikelilingi oleh tanaman dan pohon-pohon hijau yang rimbun dimana kenyamanan dan ketenangan menyatu. Paket Stay & Forest yang khusus dibuat oleh Swiss-Belresort Dago Heritage menawarkan kombinasi akomodasi di hotel resor […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.