News

Total Ada 37 Makam di TPU Cikutra yang Rusak Tergerus Longsor

Radar Bandung - 03/05/2020, 20:52 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Total Ada 37 Makam di TPU Cikutra yang Rusak Tergerus Longsor
Longsor di TPU Cikutra, Kota Bandung (TAOFIK ACHMAD HIDAYAT/RADAR BANDUNG)

Total Ada 37 Makam di TPU Cikutra yang Rusak Tergerus Longsor

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Sebanyak 37 makam terdampak peristiwa longsor yang terjadi di TPU Cikutra, Kelurahan Neglasari, Cibeunying Kaler, Kota Bandung.

Baca Juga: Horor! TPU Cikutra Longsor, Ada Jenazah yang Hanyut Terbawa Aliran Sungai 

Jumlah tersebut dipastikan usai pendataan dilakukan petugas UTP wilayah 3  Dinas Penataan Ruang Kota Bandung bersama aparat kewilayahan.

Ke-37 makam tersebut di antaranya ada yang tertimbun longsor dan yang lainnya tergerus aliran sungai serta belasan makam terancam hanyut tergerus.

Baca Juga: TPU Cikutra Longsor, Banyak Jenazah Hilang

“Beberapa jenazah sudah dievakuasi ya, termasuk yang hanyut. Cuma ya (jenazahnya) jadi tidak berindentitas,” ungkap Camat Cibeunying Kaler, Suardi, Sabtu (2/5/2020).

Suardi mengutarakan, penyebab longsor dipicu hujan deras yang mengguyur Bandung Jumat (1/5/2020) malam. Sementara, dinding kirmir di kawasan makam yang sudah rapuh tergerus aliran sungai anak Cidurian.

Baca Juga: Viral Ramalan KH Zainuddin MZ Belasan Tahun Lalu soal Akan Datang Penyakit Wahan yang Mematikan

“Makam yang terkena dampak berada di blok E dan F. Untuk jenazah yang sudah dievakuasi kita makamkan di blok G seluruhnya ya,” terangnya.

Sebelumnya, Suardi mengatakan, sempat juga terjadi longsor sekitar dua pekan lalu, sekitar sepekan menjelang puasa. Tapi tidak ada makam yang rusak. “Sempat ada longsor juga sebelumnya, hanya ini yang besar,” tandasnya.

(ysf)


Terkait Kota Bandung
Sekolah Jadi Target Sengketa, Takar Ulang Perlindungan Aset Pendidikan
Kota Bandung
Sekolah Jadi Target Sengketa, Takar Ulang Perlindungan Aset Pendidikan

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Polemik hukum terkait kepemilikan lahan SMA Negeri 1 (Smansa) Bandung kini menyeruak ke ruang publik dan memicu keprihatinan dari berbagai kalangan. Tak terkecuali dari Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang menilai sengketa ini bukanlah sekadar perdebatan administratif, melainkan cerminan konflik kepentingan atas ruang strategis yang menyimpan nilai tinggi. “Ini bukan gugatan […]

Pemkot Bandung Gencarkan Bazar Murah Triwulanan, Stabilkan Harga dan Dorong UMKM Lokal
Kota Bandung
Pemkot Bandung Gencarkan Bazar Murah Triwulanan, Stabilkan Harga dan Dorong UMKM Lokal

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) menggulirkan program strategis Bazar Murah yang akan digelar secara rutin setiap triwulan sepanjang tahun 2025. Langkah ini diambil sebagai respons terhadap fluktuasi harga kebutuhan pokok sekaligus untuk menggerakkan roda perekonomian pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tingkat kecamatan. Pelaksana Tugas […]

Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional Mulai Stabil, Beberapa Komoditas Mengalami Penurunan
Kota Bandung
Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional Mulai Stabil, Beberapa Komoditas Mengalami Penurunan

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Kota Bandung kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok masyarakat. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah dengan melakukan pemantauan langsung di sejumlah pasar tradisional. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung, Ronny Ahmad Nurudin, mengunjungi Pasar Sederhana di kawasan Sukajadi, Kota Bandung, untuk […]

Peringatan Konferensi Asia-Afrika sebagai Asa dan Harapan (Bagian 2)
Kota Bandung
Peringatan Konferensi Asia-Afrika sebagai Asa dan Harapan (Bagian 2)

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – 70 tahun yang lalu, di kota kecil yang dijuluki sebagai Paris Van Java yang sekarang menjadi kota Bandung, tepatnya pada tanggal 18 sampai dengan 24 April 1955 telah terjadi peristiwa yang sangat bersejarah, yakni terselenggaranya Konferensi Asia-Afrika. Hal ini menjadi harapan baru, pada saat itu akan terbebasnya negara-negara Asia-Afrika ( yang […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.