News

Bandara Husein Sastranegara Terapkan Protokol Kesehatan Ketat

Radar Bandung - 06/08/2020, 19:33 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Bandara Husein Sastranegara Terapkan Protokol Kesehatan Ketat
General Manager PT. Angkasa Pura II (Persero) Kantor Cabang Bandara Husein Sastranegara, R. Iwan Winaya Mahdar memberikan keterangan pers, Kamis (6/8/2020).

RADARBANDUNG.id – Masyarakat yang hendak berpergian menggunakan moda angkutan pesawat udara, tidak perlu khawatir. Pasalnya, Bandara Husein Sastranegara kini terus menggalakkan keamanan dan kenyamanan penumpang yang akan berpergian melalui bandara tersebut dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

General Manager PT. Angkasa Pura II (Persero) Kantor Cabang Bandara Husein Sastranegara, R. Iwan Winaya Mahdar mengungkapkan, pihaknya saat ini gencar melakukan kampanye Save Travel.

“Bandara Husein Sastranegara menerapkan sistem touchless (tanpa sentuh). Jadi setiap calon penumpang, terlebih dahulu melewati thermal scanner. Jika suhu tubuh calon penumpang melebihi 37,5 derajat celcius maka pintu masuk ke ruang bandara tidak akan terbuka. Begitu pula jika suhu tubuhnya dingin,” ujar Iwan disela Coffe Morning dengan awak media di Bandara Husein Sastranegara Rabu (6/8/2020).

Menurut Iwan, sementara penumpang yang datang, ada elektronik tracing yang terhubung dengan seluruh bandara. ”Sehingga petugas bisa mengetahui asal dan dari mana penumpang tersebut,” tutur Iwan.

“Selesai penerbangan, semua penerbangan melakukan proses disinfektan, hal ini juga untuk kenyamanan penumpang,” tegasnya.

Iwan menambahkan, disamping itu, setiap calon penumpang harus membawa surat keterangan sehat dan surat keterangan lolos tes Covid-19. Hal itu sesuai dengan Surat Edaran Nomor 9 Tahun 2020 dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

”Setiap calon penumpang, wajib menyertakan surat keterangan kesehatan. Ini untuk mendukung penurunan angka penyebaran Covid-19. Kita harus saling support, demikian juga dengan Bandara Kertajati dan bandara lainnya,” tambah Iwan.

Disinggung dengan dukungan penegakan protokol kesehatan di Bandara Husein Sastra Negara, Iwan mengatakan, semua pihak memberikan dukungan penuh.

”Baik Gubernur Jabar, Pemkot Bandung sangat support. Contohnya saat rapid test, ada dukungan nyata dari Gubernur dan Walikota Bandung dengan datangnya Satgas Covid-19 secara berkala mengecek kesini,” katanya.

”Demikian juga Danlanud, Dansatgas Covid-19 wilayah bandara area militer,” pungkasnya.

(man/mun)


Terkait Bandung Raya
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional
Bandung Raya
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional

RADARBANDUNG.id, CIMENYAN – Peringati Hari Bumi Internasional, Sharing Happiness, Lokadesa Ekspedisi dan Durian Nusantara bersama Masyarakat Desa Mekarmanik, Kabupaten Bandung, menggelar acara penanaman pohon di kawasan Bandung Utara. Seperti diketahui Kawasan Bandung Utara yang dulunya dikenal sebagai paru-paru kota bandung, kini mulai terancam akibat bangunan-bangunan liar serta praktik pertanian yang tidak sesuai dengan aturan. Hal […]

Walikota Bandung M Farhan Lepas Tim Ekspedisi Wanadri 2025 di Pendopo
Bandung Raya
Walikota Bandung M Farhan Lepas Tim Ekspedisi Wanadri 2025 di Pendopo

Walikota Bandung Muhammad Farhan resmi melepas tim ekspedisi Wanadri 2025 yang diikuti sebanyak 50 orang.

Lalamove Ride dengan Armada Roda Empatnya Kini Hadir di Bandung, Solusi Tepat untuk Perjalanan Rombongan!
Bandung Raya
Lalamove Ride dengan Armada Roda Empatnya Kini Hadir di Bandung, Solusi Tepat untuk Perjalanan Rombongan!

RADARBANDUNG.id- Kini hadir kabar baik untuk Anda warga Bandung dan sekitarnya. Lalamove Ride, layanan transportasi online yang sebelumnya dikenal luas dengan jasa pengiriman, kini memperluas layanannya dengan menghadirkan armada roda empat (4W) di Bandung. Layanan ini menjadi solusi tepat untuk perjalanan rombongan, baik itu bersama keluarga, rekan kerja, atau teman-teman Anda. Dengan berbagai keunggulan dan […]

9 Nama Bakal Calon Rektor UPI 2025-2030 Lanjut ke Tahap Berikutnya, Ini Daftarnya
Bandung Raya
9 Nama Bakal Calon Rektor UPI 2025-2030 Lanjut ke Tahap Berikutnya, Ini Daftarnya

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Sembilan nama bakal calon rektor UPI periode 2025-2030 telah ditetapkan berdasarkan hasil sidang pleno Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Dalam pleno tersebut, peserta diajak untuk bersama-sama membaca dan menandatangani ikrar komitmen anti konspirasi dalam pemilihan rektor tahun ini, sebagaimana disampaikan MWA UPI Komjen. Pol (Purn) Drs. Nanan Soekarna. Pleno MWA […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.