News

Ini 3 Alasan Polri tak Beri Izin Liga 1 dan Liga 2

Radar Bandung - 29/09/2020, 12:15 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Ini 3 Alasan Polri tak Beri Izin Liga 1 dan Liga 2
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono

RADARBANDUNG.id- KEPALA Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono menegaskan pihaknya tidak mengeluarkan izin keramaian untuk pelaksanaan Liga 1 dan Liga 2 Indonesia 2020.

“Terkait Liga Indonesia Baru 1 dan 2 yang akan dilaksanakan mulai 1 Oktober 2020, Polri tidak mengeluarkan izin keramaian,” ujar Argo saat dikonfirmasi ANTARA, Selasa (29/9).

Argo menjelaskan, setidaknya terdapat tiga pertimbangan yang membuat izin keramaian pelaksanaan dua kompetisi teratas sepak bola nasional tersebut tidak dikeluarkan.

Pertama, situasi pandemi COVID-19 di Indonesia masih terus berlangsung. Jumlah masyarakat yang terinfeksi virus tersebut juga masih tinggi.

Baca Juga: Viking Persib Bentuk Satgas, Anggota Nekat ke Stadion Bisa Dicabut Keanggotaannya

“Situasi pandemi COVID-19 masih terus meningkat jumlah masyarakat yang terinfeksi,” ujar Argo.
Kedua, Polri telah lebih dulu mengeluarkan maklumat untuk tidak memberikan izin keramaian di semua tingkatan.

Terakhir, saat ini Polri dan TNI tengah berkonsentrasi melakukan Operasi Yustisi untuk mendukung kebijakan pemerintah daerah dalam menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Polri Tak Beri Izin Liga 1

“Polri bersama TNI serta stakeholder terkait sedang konsentrasi mendukung kebijakan pemerintah, melaksanakan Operasi Yustisi di semua jajaran,” kata Argo.

Diketahui, kompetisi Liga 1 dijadwalkan kembali bergulir Kamis, 1 Oktober 2020. Sementara itu, kompetisi Liga 2 pada 17 Oktober 2020.

(antara/jpnn)


Terkait Olahraga
Jelang Duel Kontra PSS Sleman, Marc Klok Tegaskan Fokus dan Evaluasi Diri
Olahraga
Jelang Duel Kontra PSS Sleman, Marc Klok Tegaskan Fokus dan Evaluasi Diri

  RADARBANDUNG.id –  Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, menegaskan kesiapannya bersama tim untuk tampil habis-habisan saat menjamu PSS Sleman pada pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia. Menurutnya, laga tersebut menjadi krusial karena setiap poin sangat berarti dalam upaya Persib mengamankan posisi di papan atas klasemen. Klok menyadari bahwa PSS akan tampil penuh semangat untuk menghindari zona […]

Preview Persib vs PSS Sleman: Bojan Hodak Ingin Dominasi Sejak Menit Pertama
Olahraga
Preview Persib vs PSS Sleman: Bojan Hodak Ingin Dominasi Sejak Menit Pertama

RADARBANDUNG.id – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menegaskan bahwa timnya tidak akan menganggap remeh lawan dalam laga kontra PSS Sleman. Meskipun lawan datang ke Bandung dengan kondisi pincang, Hodak tetap meminta anak asuhnya tampil fokus dan mendominasi sejak menit awal. “Besok akan menjadi pertandingan penting dan sulit. Ketika bermain melawan tim dari papan bawah, banyak […]

Tanpa Skuad Lengkap, Persib Tetap Konsisten, Ini Kata Tyronne del Pino
Olahraga
Tanpa Skuad Lengkap, Persib Tetap Konsisten, Ini Kata Tyronne del Pino

  RADARBANDUNG.id Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino, menegaskan bahwa timnya tidak merasakan tekanan meskipun kini berada di papan atas klasemen Liga 1 2024/2025. Menurutnya, Persib sudah menunjukkan konsistensi sejak awal musim, bahkan saat tidak diperkuat oleh skuad terbaiknya. “Tidak ada tekanan. Kami adalah tim yang konsisten sejauh ini. Kami sudah menunjukkan bahwa kami bisa […]

Tyronne del Pino: Semua Tim Ingin Kalahkan Persib, Tapi Kami Siap Juara
Olahraga
Tyronne del Pino: Semua Tim Ingin Kalahkan Persib, Tapi Kami Siap Juara

RADARBANDUNG.id – Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino, menilai bahwa lima laga sisa Liga 1 musim ini akan menjadi tantangan terberat bagi timnya. Ia menyebut semua lawan akan tampil habis-habisan saat menghadapi Persib, mengingat posisi Maung Bandung yang kini berada di papan atas klasemen. “Menurut saya, semuanya berat. Semua tim akan memberikan segalanya saat melawan […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.