RADARBANDUNG.id – Aktor gaek Roy Marten tetap memberikan dukungannya pada Gisella Anastasia atau Gisel yang kini terjerat kasus pornografi dan menyandang status sebagai tersangka.
Roy enggan masuk ke dalam pokok permasalahan skandal seks mantan menantunya bersama Michael Yukinobu de Fretes. Roy hanya mendoakan agar masalah ini cepat selesai.
“Kita support, mudah-mudahan masalahnya cepat selesai, kembali ke normal lagi. Kita doakan cepat selesai,” kata Roy Marten saat ditemui di bilangan Tendean Jakarta Selatan, Rabu (30/12).
Roy Marten tetap memberikan dukungan kepada Gisel karena hubungan mereka tetap baik-baik saja kendati Gading-Gisel sudah resmi bercerai.
Roy sendiri masih menganggap Gisel sebagai bagian dari keluarganya sampai sekarang.
Pernyataan bijak Roy Marten
Mengenai mencuatnya video konten asusila Gisel, Roy membuat pernyataan bijak.
Menurutnya, setiap orang pasti punya sisi buruk karena sudah menjadi suratan takdir manusia memiliki salah dan dosa.
“Setiap orang punya sisi gelap. Cuma ada yang kelihatan, ada yang terungkap dan ada yang tidak terungkap,” ungkap Roy Marten.
Gading tengah menikmati hidup baru
Roy Marten mengaku tidak dihubungi Gading Marten sejak Gisel diumumkan berstatus sebagai tersangka.
Roy pun tidak menghubungi sang putra karena ia tahu Gading tengah menikmati liburan akhir tahun.
“Nggak (hubungi). Gading baru ke Bali,” ujar Roy Marten.
Menurut Roy, Gading kini tengah menikmati kebahagiaan setelah move on dari masa lalunya dengan Gisel.
Baca Juga: Trending di Twitter: Gisel, Gading, Gempi dan ‘Mas yang Digoyang’
Roy menyebut, Gading juga tengah berbunga-bunga setelah memiliki bernama Karen Nijsen yang usianya terpaut 18 tahun darinya.
“Gading energinya lagi bersuka cita menjalani hidup yang baru,” lanjut lelaki berusia 68 tahun itu.
Ihwal spekulasi pindahnya hak asuh putri Gading dan Gisel, Gempita, Roy menegaskan dirinya tidak mau ikut campur. “Itu antara Gading dan Gisel lah. Mesti tanya Gading. Saya kan bukan juru bicara Gading,” ucap Roy Marten.
Baca Juga: Gisel Ngaku Pemeran Wanita di Video Syur 19 Detik, Lantas Siapa MYD?
Sebelumnya Ketua Umum Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait sempat menyatakan bahwa hak asuh atas Gempi yang kini berada pada Gisel bisa dicabut dengan mencuatnya kasus video syur Gisel.
Pencabutan hak asuh anak terhadap Gisel bisa terjadi apabila ada permohonan dari Gading Marten ke pengadilan.
Apabila Gading Marten membutuhkan bantuan fasilitasi terkait hal ini, Komnas PA menyatakan siap memberikan bantuan.
(jpc)