News

Lubpa, Cafe Pertama dengan Konsep Alumni

Radar Bandung - 12/04/2021, 18:29 WIB
Oche Rahmat Ali Yusuf
Oche Rahmat, Ali Yusuf
Diedit oleh Redaksi
Lubpa, Cafe Pertama dengan Konsep Alumni

RADARBANDUNG.id, BANDUNG Di usianya yang baru 1 tahun, UMKM Bumi Alumni, Perkumpulan Bumi Alumni (PBA) sudah membuka Cafe Lupba 2, setelah Cafe Lupba 1 di Gedung Kadin Kota Bandung.

Komunitas UMKM Alumni, PBA yang dikomandoi Dr. Ary Zulfikar, SH, MH yang akrab disapa Kang Azoo ini bergerak cepat dari program ke program lainnya, terlebih program yang berhubungan dengan pemberdayaan UMKM.

Kang Azoo mengatakan bahwa inisiatif pemberdayaan pelaku UMKM diawali dengan keinginan untuk membantu alumni Unpad yang memiliki kegiatan usaha berskala mikro dan menengah untuk mempunyai kemandirian secara finansial dan mampu bersaing dengan pelaku usaha besar lainnya.

Hal inilah yang membuatnya menginisiasi dibentuknya Komunitas UMKM Alumni Unpad, dimana posting pertama produk UMKM Alumni di platform digital dimulai sejak tanggal 20 Maret 2020.

Sejak itulah, dengan di koordinir Dr. Dewi Tenty SH., MKn, MH mulai melakukan kurasi atas produk-produk UMKM Alumni Unpad untuk layak tampil dalam platform digital tersebut. Tanggal 20 Maret kemudian dijadikan tanggal kelahiran Komunitas UMKM Alumni Unpad.

UMKM Alumni Unpad dengan basis komunitas ini kemudian membentuk Koperasi UMKM Alumni Indonesia (Kuali) dan kemudian berkembang dengan pembentukan Perkumpulan Bumi Alumni (PBA), mengingat keanggotaan komunitas ini tidak hanya pelaku UMKM saja, tetapi juga pelaku jasa atau profesi lainnya ikut mendorong pemberdayaan UMKM Alumni disaat pandemi.

Kegiatan UMKM Alumni Unpad berbasis komunitas ini belajar dari banyaknya merek besar yang menutup usahanya karena krisis ekonomi dalam situasi pandemi, Kang Azoo menerangkan, kekuatan bisnis yang berbasis komunitas mampu bertahan ditengah badai  krisis.

“Dengan komunitas, membangun spirit kebersamaan dan saling membeli produk diantara teman,” katanya.

Baca Juga: 14 Rekomendasi Tempat Makan Enak dan Hits di Bandung

Dalam kesempatan yang sama, inisiator Merek Kolektif Lupba pada Komunitas UMKM Alumni Unpad, yang juga Ketua Bidang Hubungan antar lembaga PBA, Dewi Tenty juga memberikan sambutannya pada acara Grand Opening Cafe Lupba 2.

Teh Dete, begitu sapaan akrabnya, mengatakan dalam pembinaan UMKM jangan setengah-setengah, membina mulai dari persiapan bahan sampai dengan penjualan harus dilakukan dengan konsisten.

Baca Juga: Non Kitchen & Coffee, Kafe yang Asyik buat Nongkrong di Bandung

“Di Indonesia, Konsistensi adalah satu hal yang luxury. Konsisten dalam membina produktifitas adalah hal yang dibutuhkan para pelaku UMKM,” ujarnya.

“Dalam membina UMKM, dimulai dari pembangunan mental pelakunya, menumbuhkan brand confidence hingga menaikkan minat beli pembeli produk UMKM”, tambahnya.


Terkait Lifestyle
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional
Lifestyle
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional

RADARBANDUNG.id, CIMENYAN – Peringati Hari Bumi Internasional, Sharing Happiness, Lokadesa Ekspedisi dan Durian Nusantara bersama Masyarakat Desa Mekarmanik, Kabupaten Bandung, menggelar acara penanaman pohon di kawasan Bandung Utara. Seperti diketahui Kawasan Bandung Utara yang dulunya dikenal sebagai paru-paru kota bandung, kini mulai terancam akibat bangunan-bangunan liar serta praktik pertanian yang tidak sesuai dengan aturan. Hal […]

tiket.com Umumkan Juara Top Spender, Hadiah Mobil Listrik hingga Motor Listrik Jadi Apresiasi Pelanggan Loyal
Lifestyle
tiket.com Umumkan Juara Top Spender, Hadiah Mobil Listrik hingga Motor Listrik Jadi Apresiasi Pelanggan Loyal

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Setelah berlangsung selama lebih dari tiga bulan, program apresiasi pelanggan tiket.com Top Spender resmi mencapai puncaknya. Dalam seremoni penghargaan yang digelar di kantor tiket.com, tiga pemenang utama diumumkan dan menerima hadiah-hadiah spektakuler. Penerima pertama membawa pulang 1 unit mobil listrik sebagai hadiah utama dan menempati posisi selanjutnya memenangkan motor listrik Polytron Fox-R. […]

barenbliss Bagikan Rahasia Kulit Flawless dan Dewy ala Korea Lewat Inovasi Complexion Terbaru
Lifestyle
barenbliss Bagikan Rahasia Kulit Flawless dan Dewy ala Korea Lewat Inovasi Complexion Terbaru

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Menyambut April yang ceria sehabis masa liburan, barenbliss (BNB) mengungkap rahasia memilih complexion yang tepat untuk kulit sempurna. Bersamaan dengan itu, barenbliss meluncurkan dua inovasi terbaru: Bloomdew Moonlight Dewy Mesh Cushion untuk kilau sehat tahan lama, serta Bloomdew Aqua Pearl Concealer untuk tampilan flawless yang natural. Di Korea Selatan, tren kulit sehat […]

No Kaleng-Kaleng! GEAR ULTIMA Buktikan Kehebatan di Jalan Perkotaan dan Pegunungan Jawa Tengah
Lifestyle
No Kaleng-Kaleng! GEAR ULTIMA Buktikan Kehebatan di Jalan Perkotaan dan Pegunungan Jawa Tengah

RADARBANDUNG.id, SEMARANG- Sejak diluncurkan pada awal bulan Ramadan lalu, GEAR ULTIMA berhasil mencuri perhatian masyarakat berkat segudang keunggulan yang menunjang beragam kebutuhan mobilitas khususnya para keluarga muda Indonesia. Hal tersebut mampu dilakukan melalui berbagai upgrade yang menyasar sektor mesin, fitur berkendara, maupun kualitasnya yang dapat diandalkan. Maka tidak heran, sejak produk ini diperkenalkan banyak masyarakat […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.