RADARBANDUNG.id -Sejumlah perusahaan pabrik tekstil di Kabupaten Bandung, khususnya di kawasan Majalaya gencar melaksanakan vaksinasi massal terhadap para pekerjanya.

Asep Irawan selaku hrd saat memantau pelaksanaan vaksinasi karyawannya, Sabtu (3/7/2021). Foto: Deden Kusdinar/Radar Bandung
Dimana hal tersebut ditempuh guna meningkatkan imunitas tubuh para karyawannya disaat Pandemi Covid-19.
Juga diperoleh keterangan seiring ikut mensukseskan program pemerintah yang tengah gencar dilaksanakan vaksinasi satu Juta dosis setiap harinya.
Seperti terpantau pelaksanaan vaksinasi masal para karyawan PT Multi Star Rukun Abadi (Sharon backery) dan PT PMTI.
Seperti sempat diungkapkan Asep Irawan selaku Hrd di 2 perusahaaan tersebut mewakili Usman selaku owner PT Multi Star Rukun Abadi (Sharon Bakcery) dan PT PMTI saat di jumpai awak media di sela pelaksanaan Vaksinasi masal seluruh karyawanya di lingkungan Pt sharon Jl Rancajigang Desa Padamulya Kec Majalaya Kab Bandung.Sabtu(3/7/2021).
Diterangkan Asep ,sekitar 1500 karyawan dari dua perusahaan yang dinaungi yakni PT Putra Majalaya Tekstil Indonesia (PMTI) dan PT Multi Star dari seluruh departemen mengikuti vaksinasi masal hari ini,”Terang Asep Irawan.
Harapanya dengan vaksinasi semua karyawan mempunyai anti bodi dari merebaknya virus Corona,sehingga kesehatanya tak terganggu begitupun dalam menjalankan tugasnya selaku karyawan kami , tentunya pihak perusahaanpun tidak mengalami hambatan dalam produksinya.,”Tuturnya
“Selain itu kami tutur ikut mensuksekan program pemerintah berkaitan vaksinasi masal 1 juta dosis setiap harinya”
Vaksinasi dilakukan terhadap rata rata usia 30 tahun ke atas seluruh karyawan kami dari beberapa bagian departemen yang ada.
Sedangkan tenaga kesehatan atau tim medis kami bekerja sama dengan Klinik Medika,dimana saat ini melibatkan sekitar 60 dengan selaku penanggung jawab dalam giat vaksinasi kali ini dr Kosim,”
Dan kami pun bekerjasama dengan pihak Polsek Majalaya dan beberapa anggota Polresta Bandung yang turut serta membantu dalam pendataanya,” Ujar Asep.
Dalam pelaksanaanya kami atur agar produksi bisa terus sambil berjalan ,diatur sesuai jam kerja jadi karyawan nggak diliburkan ,”tuturnya
Alhamdulilah meskipun terasa terjadi penurunan omset market serta produksi di masa pandemi covid-19 ini, namun kami masih terus berusaha untuk berjalan dalam produksi.
Sempat dijelaskanya,selama ini tidak ada karyawan kami yang dikata terpapar virus Covid-19. Sampai saat ini pada lingkungan perusahaan kami terbilang zero Covid.,”Katanya.
Diakhir waktunya HRF PT Multo Star dan PMTI ini berharap serta menghimbau terhadap.seluruh karyawannya untuk terus dapat melaksanakan protokol kesehatan
“Meskipun sudah divaksin namun berkaitan Protokol kesehatan harus terus dilaksanakan seperti penerapan keseharian berkaitan 5 M,’Pungkas Asep Irawan. (den)