News

Vaksinasi Jadi Syarat Siswa Ikut Belajar Tatap Muka di Kabupaten Bandung

Radar Bandung - 13/08/2021, 17:33 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Vaksinasi Jadi Syarat Siswa Ikut Belajar Tatap Muka di Kabupaten Bandung
Ilustrasi/Jawapos.com

“Bagi pelajar yang mau melaksanakan kegiatan tatap muka itu diwajibkan melaksanakan vaksinasi.”

RADARBANDUNG.id, SOREANG – Pemerintah Kabupaten Bandung mewajibkan anak-anak menjalani vaksinasi Covid 19 sebelum mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.

Bupati Bandung, Dadang Supriatna mengatakan jika melihat perkembangan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Bandung itu sudah mulai melandai.

Dadang Supriatna katakan, angka kesembuhan per harinya itu mencapai 300 orang, keterisian tempat tidur pada angka 32 persen dan masyarakat yang tengah menjalani isolasi mandiri maupun yang mendapat perawatan rumah sakit ada 2.846 orang.

“Bagi pelajar yang mau melaksanakan kegiatan tatap muka itu diwajibkan melaksanakan vaksinasi,” ujar Dadang saat wawancara di Margahayu, Jumat (13/8).

Kata pria yang akrab disapa Kang DS, jika Kabupaten Bandung berada pada level 1 atau 2, maka kegiatan Pemkab akan mencoba melakukan belajar tatap muka.

Namun, dengan menerapkan sistem shifting atau siswa yang ada dalam ruang kelasnya hanya sebanyak 50 persen saja. Nantinya dalam proses PTM terbatas tidak ada jam istirahat.

“Pembelajaran dengan sistem online atau daring sebetulnya kurang begitu efektif, karena di sini memerlukan gestur tubuh pendidik kepada siswanya, ini sangat berpengaruh,” tuturnya.

Bupati mengimbau kepada warga Kabupaten Bandung untuk segera menjalani vaksinasi Covid-19.

Karena kedepannya, vaksin tersebut akan menjadi syarat, misalnya saat berkunjung ke mal, tempat wisata, pasar dan lainnya. Selain itu, manfaat vaksinasi adalah bisa meningkatkan herd immunity masyarakat Kabupaten Bandung.

“Kalau melihat daripada sasaran, jadi masyarakat  dan pelajar itu kita upayakan di 80 persen, karena pendidikan jangan sampai berhenti, dinas pendidikan juga diminta melaporkan kepada saya bahwa target ini harus bisa diselesaikan maksimal di Desember 2021,” paparnya.

Dadang mengungkapkan setiap harinya BPBD Kabupaten Bandung menggelar vaksinasi untuk 4.000 orang. Saat ini, pihaknya juga tengah menambah tenaga kesehatan sehingga vaksinasi Covid-19 ini bisa dilakukan serempak.

“Kalau kita menargetkan 80 persen Desember 2021 berarti rata per hari harus 40 ribu orang,” pungkasnya. (fik)

Baca Juga:


Terkait Kabupaten Bandung
Bupati Bandung Berharap Reaktivasi Jalur KA Bandung–Ciwidey Jangan Rugikan Warga
Kabupaten Bandung
Bupati Bandung Berharap Reaktivasi Jalur KA Bandung–Ciwidey Jangan Rugikan Warga

Rencana reaktivasi jalur kereta api Bandung–Ciwidey yang digagas Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendapat dukungan dari Bupati Bandung, Dadang Supriatna.

PTPN I Regional 2 Pulihkan Lahan Terdegradasi di Sub Unit Kertamanah Kebun Malabar Melalui Aksi Penghijauan Bersama Karyawan
Kabupaten Bandung
PTPN I Regional 2 Pulihkan Lahan Terdegradasi di Sub Unit Kertamanah Kebun Malabar Melalui Aksi Penghijauan Bersama Karyawan

RADARBANDUNG.id, PANGALENGAN – Sebagai langkah nyata dalam memulihkan lahan kritis yang sempat mengalami perambahan dan kerusakan akibat aktivitas illegal di areal kebun teh, PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 2 bersama dengan Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN) menyelenggarakan kegiatan penanaman pohon besar-besaran di Sub Unit Kertamanah Unit Malabar, tepatnya di Blok Pahlawan. Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional
Kabupaten Bandung
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional

RADARBANDUNG.id, CIMENYAN – Peringati Hari Bumi Internasional, Sharing Happiness, Lokadesa Ekspedisi dan Durian Nusantara bersama Masyarakat Desa Mekarmanik, Kabupaten Bandung, menggelar acara penanaman pohon di kawasan Bandung Utara. Seperti diketahui Kawasan Bandung Utara yang dulunya dikenal sebagai paru-paru kota bandung, kini mulai terancam akibat bangunan-bangunan liar serta praktik pertanian yang tidak sesuai dengan aturan. Hal […]

Kuota Haji 2025, Kabupaten Bandung Tertinggi di Jawa Barat
Kabupaten Bandung
Kuota Haji 2025, Kabupaten Bandung Tertinggi di Jawa Barat

Total sebanyak 2.564 orang calon haji asal Kabupaten Bandung dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci mulai 2 Mei 2025 mendatang.

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.