News

Pemprov Jabar Raih Juara Terbaik Pembangunan Daerah 2022

Radar Bandung - 29/04/2022, 15:54 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Pemprov Jabar Raih Juara Terbaik Pembangunan Daerah 2022

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat meraih meraih juara terbaik pertama dalam ajang Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) 2022 lewat inovasi Sim Jawara (Sistem Informasi Manajemen Talenta Jawa Barat Juara).

Pemenang PPD 2022 ini diumumkan saat pembukaan Musrenbangnas (Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional) tahun 2022 yang dihadiri seluruh kepala daerah se-Indonesia secara virtual, Kamis (28/4/2022).

Gubernur Jabar Ridwan Kamil didampingi kepala Bappeda hadir secara luring di Gedung Negara Pakuan, Kota Bandung. Sim Jawara yang dikembangkan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jabar merupakan sistem informasi kepegawaian terintegrasi seputar karir pegawai yang berbasis meritrokasi.

Manajemen talenta ini bahkan sudah dijadikan pilot project oleh Kementerian PAN-RB dalam penerapan manajemen talenta nasional. Dengan Sim Jawara, proses penempatan, rotasi, mutasi, dan promosi seorang ASN menjadi lebih transparan dan berkualitas.

Adapun PPD 2022 yang diselenggarakan oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas merupakan pemberian penghargaan kepada pemerintah daerah dalam mendorong penyusunan dokumen perencanaan yang konsisten, komprehensif, terukur dan dapat dilaksanakan. Sementara untuk PPD 2022 tingkat kabupaten, Pemkab Sumedang meraih juara terbaik kedua dengan inovasi Sipedo (Sistem Informasi Pelatihan Berbasis Database Online).

Presiden Joko Widodo dalam sambutan pembukaan Musrenbangnas 2022 mendorong semua pihak agar tidak bekerja secara bussiness as usual yang minim inovasi. Melainkan harus memiliki sense of crisis melalui perencanaan yang baik.

“Kita semua harus punya sense of crisis jangan seperti biasanya atau bussiness as usual, maka harus ada perencanaan yang baik, skenario yang pas dalam menghadapi situasi yang tidak pasti ini,” kata Presiden.

Musrenbangnas 2022 juga membahas Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2023 yang difokuskan pada peningkatan produktivitas menuju pertumbuhan ekonomi yang inklusi dan berkelanjutan. (*)


Terkait Jawa Barat
JNE Karawang Tingkatkan Kolaborasi Strategis bersama Mitra Agen
Jawa Barat
JNE Karawang Tingkatkan Kolaborasi Strategis bersama Mitra Agen

RADARBANDUNG.id- Perkembangan jasa pengiriman semakin maju dan dibutuhkan, seiring dengan tren berbelanja online yang menjadi kebutuhan masyarakat di Indonesia. Riana Angraeni, pemilik Agen JNE Otista, yang mulai bermitra bersama JNE pada tahun 2017, turut merasakan euforia tersebut. Pandai melihat peluang kemitraan serta perkembangan bisnis online dan logistik, Riana yang sebelumnya merupakan seorang ibu rumah tangga […]

Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI
Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi Jawa Barat membentuk Satgas Anti Premanisme yang salah satu tugasnya adalah menjaga iklim investasi. Langkah ini mendapat sambutan positif dan apresiasi. Ketua Komisi III DPR Habiburokhman yang juga Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini menilai kebijakan membentuk Satgas khusus untuk memberantas premanisme sudah tepat dan baik. Menurut dia, Gubernur Jawa […]

Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival
Jawa Barat
Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival

RADARBANDUNG.id- Sejuk udara di kaki Gunung Galunggung, Desa Sukamukti, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya menjadi latar yang menyambut 75 orang perempuan asal berbagai daerah di Indonesia. Selama tujuh hari mulai 21-27 April 2025, EIGER Adventure mengundang perempuan dengan berbagai latar belakang, untuk belajar kelimuan dan praktek bertahan hidup di alam terbuka dalam agenda bertajuk EIGER Women […]

Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah
Jawa Barat
Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Barat tengah mendalami dugaan tindak pidana korupsi dalam penyaluran belanja hibah kepada lembaga keagamaan di Kabupaten Tasikmalaya yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023. Dugaan ini mencuat berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat yang telah melakukan pemeriksaan […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.