News

Jelang Malam, Arus Lalin Padalarang Terpantau Lancar

Radar Bandung - 02/05/2022, 02:26 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Jelang Malam, Arus Lalin Padalarang Terpantau Lancar
Arus Lalin Padalarang terpantau lancar. Foto: EKo Sutrisno/ Radar Bandung

RADARBANDUNG.id, PADALARANG- Arus mudik lebaran 2022 sudah masuk H-1. Dari pantauan Radar Bandung, arus mudik di jalur lintas Padalarang lancar pada Minggu (1/5).

Di sejumlah titik rawan kemacetan di Padalarang pada pukul 18:00 WIB, jalur dari Bandung menuju Pasar Tagog Padalarang terpantau masih mengalami sedikit kemacetan.

Hal ini disebabkan meluapnya pembeli takjil dan ngabuburit ke Pasar Tagog. Sebaliknya arah Citatah menuju Bandung terpantau aman. Sedangkan arus kendaraan yang masuk Gerbang Tol (GT) Padalarang Timur terpantau lancar, tidak tampak antrean kendaraan.

Jumlah kendaraan pemudik yang tercatat masuk gate tol Padalarang pada H-2 sekitar 24.648. Sedangkan kendaraan yang masuk jalur Padalarang sekitar 41.756 kendaraan.

Baca Juga: Mengintip Omprengan Padalarang di Tengah Arus Mudik 2022

Menurut Kapolsek Padalarang Kompol Darmawan Hasan terjadi penurunan arus mudik pada H-1 Lebaran, dan tidak ada titik kemacetan panjang.

“Walaupun ada sedikit kemacetan di perempatan pasar Tagog. Tim dari kepolisian sudah melakukan pengawasan dan pekerjaan arus kemacetan, sehingga terpantau aman,” jelasnya.

(cr3)


Terkait Kabupaten Bandung Barat
Cilame Optimalkan Aset Desa Dongkrak PADes
Kabupaten Bandung Barat
Cilame Optimalkan Aset Desa Dongkrak PADes

RADARBANDUNG.id- Pemerintah Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB) bakal mengoptimalkan pemanfaatan aset desa untuk meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes). Kepala Desa Cilame Aas Mochammad Asor mengatakan, pihaknya akan mengoptimalkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Cilame dengan mengelola aset desa tersebut. “Aset desa ini berupa rumah Joglo dan lahan futsal yang dibangun di lahan […]

Cegah Peternak Merugi, Pemkab Bandung Barat Bentuk Satgas Penanganan PMK
Kabupaten Bandung Barat
Cegah Peternak Merugi, Pemkab Bandung Barat Bentuk Satgas Penanganan PMK

RADARBANDUNG.id- Pemkab Bandung Barat secara resmi membentuk Satgas Penanganan PMK di wilayahnya yang terdiri dari unsur Pemerintah Daerah, TNI, Polri, Koperasi, asosiasi peternakan, dan sektor swasta. Hal tersebut dilakukan guna menjaga kualitas dan kuantitas hewan ternak di Bandung Barat tetap terjaga dari penyakit yang menyerang sejumlah daerah di Indonesia. Bupati Bandung Barat, Jeje Ritchie Ismail […]

Cabor Tenis Meja Bandung Barat Fokus Persiapan Porprov Jawa Barat 2026
Kabupaten Bandung Barat
Cabor Tenis Meja Bandung Barat Fokus Persiapan Porprov Jawa Barat 2026

RADARBANDUNG.id- Pengurus Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kabupaten Bandung Barat (KBB) periode 2025-2029 resmi dilantik, Selasa (22/4/2025). Ketua PTMSI Bandung Barat, Nanang Ismantoro menjelaskan, kemajuan olahraga tenis meja di Kabupaten Bandung Barat membutuhkan peran aktif semua pihak. “Karena tanpa bantuan mereka (semua pihak) kemajuan olahraga tenis meja di KBB tidak mungkin. Termasuk Wakil Bupati […]

Soal Imbauan Siswa Tak Bawa Motor ke Sekolah, Disdik Bandung Barat: Kita Harus Taat Aturan
Kabupaten Bandung Barat
Soal Imbauan Siswa Tak Bawa Motor ke Sekolah, Disdik Bandung Barat: Kita Harus Taat Aturan

RADARBANDUNG.id- Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Barat segera menindaklanjuti arahan gubernur Jawa Barat terkait larangan siswa membawa motor ke sekolah. Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) KBB, Rustiyana mengatakan, pihaknya menyambut baik terkait kebijakan tersebut lantaran demi kebaikan dan keselamatan siswa. “Intinya kita harus taat aturan. Yang berkendara itu harus taat aturan salah satunya harus memiliki Surat […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.