News

Daftar Online, Ini Cara Buka Rekening bank bjb

Radar Bandung - 19/10/2022, 09:10 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Daftar Online, Ini Cara Buka Rekening bank bjb
Ilustrasi-Ist

Berikut ini cara daftar online untuk buka rekening bjb Tandamata

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Bagaimana cara buka rekening bjb Tandamata? Apa saja ketentuan, persyaratan serta biaya awal untuk buka rekening? Berikut ulasannya.

Cara daftar online untuk buka rekening bjb

Bjb Tandamata adalah tabungan dengan setoran wajib bulanan yang memberikan calon nasabah ekstra perlindungan Asuransi.

Untuk buka rekening bjb Tandamata, Anda bisa daftar atau ‘registrasi pembukaan rekening online’ melalui e-form dengan mengakses website resmi bank bjb.

– Pilih bjb tandamata pada laman informasi produk bagi calon nasabah dan klik daftar rekening

– Kemudian klik “Proses”

– Selanjutnya, di laman pernyataan nasabah; jika telah mengerti, memahami sepenuhnya dan menyetujui syarat dan ketentuan, klik setuju untuk daftar dengan mengisi identitas diri.

– Isi dan ikuti semua prosesnya, maka pendaftaran secara online akan segera diproses dan setelah itu, calon nasabah bisa datang ke kantor cabang bank bjb terdekat untuk melakukan setoran awal, dengan membawa KTP atau identitas lainnya.

Berikut ketentuan saat buka rekening di bank bjb

1. Bagi Nasabah/calon Nasabah:

Perorangan:

– Warga Negara Indonesia (WNI) atau Warga Negara Asing (WNA);
– Diperbolehkan rekening dibuka dengan status Joint Account (Rekening Gabungan) maupun Qualitate Qua (QQ).

Non perorangan:

– Nasabah/calon Nasabah non perorangan (Badan Usaha/Badan Hukum)
– Diperbolehkan rekening dibuka dengan status Joint Account (Rekening Gabungan) maupun Qualitate Qua (QQ)

3. Pembukaan melalui aplikasi bjb DIGI, hanya diperuntukkan bagi Nasabah/calon Nasabah:
Perorangan;

– Warga Negara Indonesia (WNI);
– Tidak diperbolehkan rekening dibuka dengan status Joint Account (Rekening Gabungan) maupun Qualitate Qua (QQ)

4. Menggunakan jenis mata uang Rupiah.

5. Untuk Nasabah non perorangan diberikan fasilitas Layanan bjb Internet Bankin Corporate (IBC).

Persyaratan buka rekening bjb

1. Mengisi Formulir Pembukaan Rekening

2. Melampirkan Fotocopy Kartu Identitas
– Warga Negara Indonesia : Kartu Tanda Penduduk (KTP)
– Khusus untuk KTP yang tidak sesuai dengan domisili kantor cabang, wajib melampirkan dokumen keterangan domisili atau surat keterangan lainnya yang sejenis
– Warga Negara Asing: Paspor dan Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS)/ Kartu Ijin Tinggal Tetap (KITAP)/ Sesuai Dengan Ketentuan Imigrasi

3. Melampirkan Fotocopy NPWP (Jika Ada)

4. Khusus non perorangan melampirkan dokumen kepemilikan dan legalitas perusahaan

Perusahaan :

– Kartu Tanda Penduduk/KTP pejabat yang berwenang
– SIUP, NPWP, Akte Pendirian Perusahaan dan Perubahannya yang terakhir.

Ketentuan biaya bjb tandamata

Setoran Awal: Rp 50.000
Saldo Minimum: Rp 25.000
Biaya Administrasi: Rp 6.000
Biaya Penutupan: Rp 15.000
Account type bjb Tandamata adalah EA

Biaya Administrasi Kartu ATM
Silver Rp 10.500
Classic Rp 16.000
Gold Rp 19.000
Gold (Visa) Rp 19.000
Platinum (Visa) Rp 21.500

– Biaya Penggantian Buku (Rusak) Rp. 5.000.-
– Biaya Penggantian Buku (Hilang) Rp. 5.000.-
– Biaya Penggantian Buku (Habis Pakai) Gratis


Terkait Ekonomi Bisnis
Investasi untuk Kepintaran Si Kecil, Asmirandah Kawal Zat Besi Sejak Dini
Ekonomi Bisnis
Investasi untuk Kepintaran Si Kecil, Asmirandah Kawal Zat Besi Sejak Dini

RADARBANDUNG.id, JAKARTA – Di era yang serba dinamis ini, tantangan menjadi orangtua semakin kompleks, terutama seorang Ibu. Tidak hanya mengurus kebutuhan harian si Kecil, namun juga memastikan anak tumbuh dengan asupan nutrisi yang optimal merupakan investasi untuk masa depan anak. Salah satu nutrisi yang wajib untuk dipenuhi guna mendukung kepintaran adalah Zat Besi.  Namun, survei […]

Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025, Kontribusi BSI Perkuat Ekosistem Halal
Ekonomi Bisnis
Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025, Kontribusi BSI Perkuat Ekosistem Halal

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- PT. Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) mendorong transformasi dan inovasi keuangan syariah sebagai katalis utama pertumbuhan ekonomi nasional. Gagasan-gagasan tersebut akan disampaikan pada BSI Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025 yang akan dilaksanakan pada 29 April 2025. GIFS adalah event tahunan BSI dan tema GIFS 2025 adalah “Transformative Islamic Finance as Catalyst for […]

Peringati Hari Bumi 2025, KAI Bandara Pertegas Komitmen Dukung Pelestarian Lingkungan
Ekonomi Bisnis
Peringati Hari Bumi 2025, KAI Bandara Pertegas Komitmen Dukung Pelestarian Lingkungan

KA Railink menegaskan komitmennya dalam mendukung pelestarian lingkungan melalui berbagai inovasi berkelanjutan di sektor transportasi publik.

Dorong Pendidikan Santri, Bank Mandiri Perkuat Fasilitas Ponpes Al-Inaaroh Al-Hikam di Cirebon
Ekonomi Bisnis
Dorong Pendidikan Santri, Bank Mandiri Perkuat Fasilitas Ponpes Al-Inaaroh Al-Hikam di Cirebon

RADARBANDUNG.id – Bank Mandiri terus berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat, termasuk dalam upaya mendukung pembangunan sosial berbasis keagamaan yang berkelanjutan. Hal ini diwujudkan Bank Mandiri melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) berupa pembangunan sarana dan prasarana di Yayasan Lembaga Pendidikan Islam (Pondok Pesantren) Al-Inaaroh Al-Hikam, Desa Buntet, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Adapun, acara […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.