RADARBANDUNG.id- PENDIDIKAN setelah SMA terbagi menjadi 2, yaitu pendidikan akademik (sarjana) dan pendidikan vokasi (diploma).
Pendidikan akademik lebih mengutamakan penguasaan pengetahuan, teknologi, atau seni yang lebih banyak pada pemahaman teori. Jenjang yang dapat ditempuh adalah sarjana (S1), magister (S2), dan doktor (S3).
Program sarjana pada umumnya harus ditempuh 3,5 sampai 4 tahun dengan tugas akhir berupa skripsi. Gelar yang akan didapatkan ketika lulus adalah sarjana (S1). Jenjang S1 sebagian besar terdapat pada perguruan tinggi, universitas, dan institut.
Sedangkan pendidikan vokasi lebih mengutamakan pada penguasaan keahlian tertentu. Program pendidikan diploma meliputi diploma 1 (D1) dengan durasi 1 tahun pendidikan dan mendapat gelar Ahli Pratama, diploma 2 (D2) dengan durasi pendidikan 2 tahun dan mendapatkan gelar Ahli Muda, diploma 3 (D3) dengan durasi pendidikan 3 tahun dan mendapatkan gelar Ahli
Madya, dan diploma 4 (D4) yang setara dengan S1 dengan durasi pendidikan 4 tahun dan mendapatkan gelar Sarjana Terapan.
Pendidikan vokasi dapat ditempuh pada pendidikan tinggi kedinasan dan politeknik, namun ada juga beberapa institut yang menyediakan program vokasi.
D4 dan S1 memiliki kedudukan yang setara, sehingga lulusan D4 tidak perlu lagi mengambil program untuk S1. Yang membedakan adalah fokus dalam perkuliahan dan gelar yang didapatkan.
Baik sarjana maupun vokasi memiliki keunggulan masing-masing. Sarjana lebih banyak memahami suatu materi dan memperdalam suatu ilmu, sedangkan vokasi lebih banyak melakukan praktek dalam perkuliahannya untuk mencetak lulusan yang menguasai bidang kerja tertentu.
Kamu dapat mempertimbangkan pilihan pendidikan tinggi sesuai dengan tujuan di masa depan. (Lina Nurfadilah)