News

HET Beras Premium dan Medium Resmi Naik

Radar Bandung - 04/06/2024, 14:38 WIB
Azam Munawar
Azam Munawar
Tim Redaksi
HET Beras Premium dan Medium Resmi Naik

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA— Pemerintah secara resmi menaikkan harga eceran tertinggi (HET) beras premium dan medium sejak 1 Juni.

HET Beras Premium dan Medium Resmi Naik

Ilustrasi. Warga penerima manfaat mengambil beras saat penyaluran bantuan sosial (bansos) pangan cadangan beras pemerintah di Kantor Pos Bandung, Jumat (1/3). FOTO-FOTO : TAOFIK ACHMAD HIDAYAT/RADAR BANDUNG

Badan Pangan Nasional (Bapanas) memastikan kenaikan HET beras tersebut untuk menjaga stabilitas harga beras premium dan medium di pasar tradisional dan retail modern.

Sesuai surat perpanjangan relaksasi HET beras premium dan medium bernomor 160/TS.02.02/K/5/2024 tertanggal 31 Mei 2024, HET beras premium untuk Jawa, Lampung, dan Sumatera Selatan dinaikkan dari Rp 13.900 menjadi Rp 14.900.

Baca Juga : Kemenag Gelar Sidang Isbat Awal Zulhijah 1445 H pada 7 Juni 2024

Untuk HET beras medium di wilayah yang sama dari Rp 10.900 menjadi 12.500.

Lalu, HET beras premium untuk Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Bengkulu, Riau, Kepulauan Riau, Jambi, dan Kepulauan Bangka Belitung dari Rp 14.400 menjadi Rp.15.400. Untuk HET beras medium di wilayah tersebut dari Rp 11.500 menjadi 13.100.

Selanjutnya, HET beras premium di Bali dan Nusa Tenggara Barat dari Rp 13.900 menjadi Rp 14.900. serta, untuk HET beras medium dari Rp 10.900 menjadi Rp 12.500.

Baca Juga : Bupati Bandung, Dadang Supriatna Ingatkan Pelajar Hindari Pernikahan Dini

Untuk HET beras premium di Nusa Tenggara Timur dari Rp 14.400 menjadi Rp 15.400 dan HET beras medium dari Rp 11.500 menjadi Rp 13.100.

Untuk HET beras premium di Sulawesi dari Rp 13.900 menjadi RP 14.900 dan HET beras medium dari Rp 10.900 menjadi 12.500.

Untuk Kalimantan HET beras premium dari Rp 14.400 menjadi Rp 15.400 dan HET beras medium dari Rp 11.500 menjadi Rp 13.100. Untuk Maluku HET beras premium dari Rp 14.800 menjadi Rp 15.800 dan HET beras medium dari rp 11.800 menjadi Rp 13.500.

Baca Juga : Hari Jadi Kota Bogor, Penjabat Gubernur Jabar, Bey Machmudin Sebut Jadi Momentum PPDB Berkualitas dan Berintegritas

Terakhir untuk Papua, HET beras premium dari Rp 14.800 menjadi Rp 15.800 dan HET beras medium dari Rp 11.800 menjadi Rp 13.500. Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi menerangkan, sebenarnya ini merupakan perpanjangan relaksasi HET beras premium dan beras medium. ”Ada batas waktu berlakunya relaksasi ini,” paparnya.

Namun, batas waktu tersebut didasarkan pada penerbitan Peraturan Badan Pangan Nasional tentang perubahan atas Perbadan Nomor 7/2023 tentang Harga Eceran Tertinggi Beras. ”Jadi, batas masa berlakunya kalau peraturan ini sudah terbit. Maka, relaksasi HET ini tidak berlaku,” terangnya kemarin (3/6).

Menurutnya, keputusan tersebut sesuai dengan instruksi dari Presiden Jokowi untuk menyesuaikan HET beras berdasarkan situasi dan kondisi. Salah satu pertimbangannya terkait agroinput dan biaya lain yang membentuk harga beras. ”Kami berharap masyarakat bisa mendapatkan beras dengan harga terjangkau, namun juga memberikan kelenturan kepada pelaku usaha dan petani,” ujarnya.

Untuk implementasi dari relaksasi HET beras premium dan medium tersebut, Bapanas berharap Satgas Pangan Polri secara bersama-sama untuk melakukan pengawasan berkala. ”Bersama semua kementerian terkait untuk mengecek pasar tradisional dan ritel modern,” tegasnya.

Sebelumnya, Bapanas memang merencanakan menaikkan HET beras premium dan medium pada 1 Juni. Sebab, relaksasi HET beras sebelumnya hanya berlaku hingga 31 Mei. (idr/jawa pos)

 

 

 


Terkait Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin
Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin

RADARBANDUNG.id, TANGERANG- Pemerintah Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam melindungi Pekerja Migran Indonesia (PMI) melalui sinergi kelembagaan lintas sektor. Hari ini, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) sebesar Rp85 juta kepada ahli waris dari almarhum Musthakfirin, PMI yang meninggal dunia saat bekerja di atas kapal di Korea Selatan. Penyerahan dilakukan secara langsung di Gateway Human Remains […]

BPJS Ketenagakerjaan Serok saat Asing Obral Saham Big Cap
Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Serok saat Asing Obral Saham Big Cap

RADARBANDUNG.id- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik signifikan sepanjang pekan ini tanpa ada ‘bantuan’ investor asing. BPJS Ketenagakerjaan (BPJS TK) disinyalir menjadi penampung saham yang diobral. Sebagai informasi, IHSG mengakumulasi kenaikan 2,95% sejak Senin (14/4/2025) hingga Kamis (17/4/2025). Kenaikan ini terjadi saat net sell investor asing mencapai Rp13,97 triliun pekan ini, di seluruh pasar. Sebaliknya, […]

Hadir bagi Pekerja Migran Indonesia, BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin
Nasional
Hadir bagi Pekerja Migran Indonesia, BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin

RADARBANDUNG.id, TANGERANG- Pemerintah Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam melindungi Pekerja Migran Indonesia (PMI) melalui sinergi kelembagaan lintas sektor. Hari ini, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) sebesar Rp85 juta kepada ahli waris dari almarhum Musthakfirin, PMI yang meninggal dunia saat bekerja di atas kapal di Korea Selatan. Penyerahan dilakukan secara langsung di Gateway Human […]

Penanganan Makanan Berlabel Halal Tapi Mengandung Babi, Tak Cukup Hanya Pencabutan Sertifikat, Ini Rincian Makanannya
Nasional
Penanganan Makanan Berlabel Halal Tapi Mengandung Babi, Tak Cukup Hanya Pencabutan Sertifikat, Ini Rincian Makanannya

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Founder Indonesia Halal Watch Ikhsan Abdullah mengatakan, penanganan temuan makanan berlabel halal tapi mengandung babi tidak cukup pencabutan sertifikat. Dia mendorong upaya investigasi untuk menelisik kasus makanan mengandung babi berlabel halal tersebut. Selain itu Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) juga bisa menggandeng kepolisian untuk menanganinya. Dia mengatakan BPJPH selaku penerbit sertifikat halal harus melakukan investigasi […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.