RADARBANDUNG.id – PSKC Cimahi berhasil merangsek ke papan atas klasemen Grup A Liga 2. Hasil tersebut didapat setelah mengalahkan Sriwijaya FC 2-1.
Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (15/11/2024) dua gol kemenangan PSKC diciptakan Matheus Silva dan Hambali Tholib. Sementara gol dari Sriwijaya FC diciptakan Beny Okto.
Pelatih PSKC Cimahi Kas Hartadi, memberi pesan pada pemainnya untuk jangan cepat puas dengan pencapaian sekarang. Karena menurutnya perjalanan masih panjang.
“Yang pastinya jangan puas dengan hasil ini karena pertandingan masih panjang. Kita masih banyak evaluasi, jangan puas dengan pencapaian sekarang,” katanya usai laga.
Kas Hartadi pun mengucapkan terima kasih atas perjuangan pemainnya karena telah bekerja keras untuk memenangkan laga. Walaupun pada laga sore tadi kebobolan lebih dahulu dari Sriwijaya FC.
“Saya ucapkan banyak terima kasih dengan kerja kerasnya jika memenangkan pertandingan. Laga enak sekali ditonton. Kedua tim saling serang. Alhamdulilah kita bisa memenangkan laga,” ujarnya.
Sementara itu, pelatih Sriwijaya FC, Hendri Susilo cukup puas dengan apa yang ditampilkan anak-anak asuhnya. Meski hasil tidak diharapkan.
“Saya pikir kita memainkan sesuai game plan. Tapi hasil tidak memuaskan,” ucapnya.
Menurutnya, kekalahan ini menjadi bahan evaluasi untuk lebih baik kedepannya. “Pemain kami kehilangan konsentrasi, itu penyebabnya,” ujarnya.
Hendri mengatakan, kekalahan dari PSKC menjadi bahan evaluasi untuk kedepan.
“Ini bahan evaluasi kita untuk pertandingan ke depan. Masih banyak pertandingan yang harus dilalui,” katanya. (pra)