News

JNE Luncurkan Jaket dan Helm Kolaborasi bersama EIGER Tropical Adventure dan Cargloss Helmets

Radar Bandung - 18/12/2024, 21:28 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
JNE Luncurkan Jaket dan Helm Kolaborasi bersama EIGER Tropical Adventure dan Cargloss Helmets

RADARBANDUNG.id- Memasuki usia ke-34 tahun, JNE mempersembahkan inovasi baru hasil kolaborasi eksklusif bersama merek lokal asli Indonesia, EIGER Tropical Adventure dan Cargloss Helmets. Kolaborasi ini menghasilkan jaket dan helm terbaru yang dirancang khusus untuk meningkatkan kenyamanan dan keselamatan berkendara yang fungsional dan stylish bagi para kurir JNE. Dengan menggabungkan produk EIGER yang berkualitas tinggi dan inovasi Cargloss dalam teknologi helm, JNE berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi para #KurirSATSETJNE.

Acara perkenalan jaket dan helm ini dilaksanakan di EIGER Adventure Flagship Store, Jl. Bri Radio Dalam, No.80, Jakarta Selatan (10/12) yang dihadiri oleh manajemen JNE, EIGER dan Cargloss diantaranya Eri Palgunadi selaku SVP – Marketing Group Head JNE, Jason Edward Wuysang selaku Bussines Director EIGER Tropical Adventure, dan Lorenz Saputra selaku Direktur Cargloss Group yang sebelumnya telah diluncurkan saat momen acara puncak HUT JNE Ke-34.

Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan dan memberikan apresiasi kepada para #KurirSATSET, JNE menghadirkan jaket dan helm operasional baru yang didesain khusus untuk para kurir. Jaket yang di rancang langsung oleh EIGER tidak hanya memberikan kenyamanan dan perlindungan optimal saat bertugas, tetapi juga merefleksikan semangat tangguh dan profesionalisme para kurir. Sementara itu, helm dari Cargloss dengan desainnya yang modern dan dinamis, menyimbolkan semangat “Melesat Sat Set” sesuai dengan tagline HUT JNE ke-34 yang menjadi ciri khas para #KurirSATSETJNE dalam menjalankan pengiriman.

Pada momen kali ini, JNE menggandeng Fata Aflah Muhammad yang akrab dengan sebutan Mr. Kurir yang mengenakan jaket dan helm terbaru hasil dari kolaborasi Eiger dan Cargloss. Penampilan yang penuh semangat semakin menegaskan kualitas dan keunggulan produk yang dirancang khusus untuk mendukung kinerja para kurir dalam melakukan pengiriman. Perlengkapan baru ini telah dimulai pendistribusiannya ke seluruh cabang JNE di 64 kota pada awal Desember 2024 lalu. Dengan tampilan yang lebih segar dan membanggakan, diharapkan para kurir semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada setiap pelanggan.

Eri Palgunadi, selaku SVP – Marketing Group Head JNE menjelaskan bahwa, “Sebagai bentuk apresiasi kepada para #KurirSATSETJNE, JNE meluncurkan jaket dan helm hasil kolaborasi bersama EIGER dan Cargloss dengan desain yang ergonomis dan bahan berkualitas tinggi. Perlengkapan ini tidak hanya memberikan kenyamanan yang optimal, tetapi juga meningkatkan visibilitas dan perlindungan bagi para kurir saat bekerja di lapangan. Kolaborasi ini menggabungkan tiga merek perusahaan lokal kebangaan Indonesia yang terbaik yaitu, Logistik (JNE), merek penyedia perlengkapan kegiatan luar ruang (EIGER Tropical Adventure), dan penyedia perlengkapan keselamatan pengendara bermotor yakni helm (Cargloss Helmets).”

Sebagai brand asal Indonesia yang menyediakan perlengkapan luar ruang dan mendukung para petualang, EIGER melihat adanya kesamaan semangat yang kuat dari para #KurirSATSETJNE. Seperti para petualang yang selalu bersemangat menjelajah dan menelusuri alam Indonesia, begitu juga bagi para kurir dalam melakukan penjelajahan dan pengiriman setiap harinya. Dari sinilah tercetus ide untuk berkolaborasi dengan JNE dan menciptakan jaket khusus kurir.

Jason Edward Wuysang selaku Business Director EIGER Tropical Adventure mengatakan, kolaborasi ini menjadi komitmen EIGER untuk terus mendukung berbagai kegiatan petualangan di luar ruang, bukan hanya tentang penjelajahan gunung, tapi juga petualangan dalam berkendara lewat EIGER Riding.

“Kolaborasi jaket untuk #KurirSATSETJNE dirancang untuk kegiatan sehari-hari di berbagai cuaca tropis, seperti water repellent, windproof dan juga melindungi dari sinar matahari. Jaket khusus #KurirSATSETJNE ini menjadi bukti nyata komitmen EIGER dalam mendukung berbagai profesi, termasuk mereka yang bekerja di sektor logistik.

Lorenz Saputra selaku Direktur Cargloss Group, “Helm yang dihasilkan dari kolaborasi ini dibuatkan khusus untuk memenuhi kebutuhan #KurirSATSETJNE. Fitur-fitur seperti ventilasi yang baik, bantalan yang nyaman, dan visibilitas yang tinggi menjadi prioritas utama. Helm ini dirancang untuk memberikan perlindungan maksimal bagi kepala kurir. Baik saat berkendara dibawah terik matahari maupun hujan. Dengan kolaborasi ini, kami berharap dapat memberikan solusi yang komperhensif bagi kebutuhan keselamatan para kurir.” ***


Terkait Ekonomi Bisnis
Ardore Luncurkan Koleksi Perhiasan ‘Nirmala’, Perpaduan Alam dan Emas yang Mencerminkan Ekspresi Diri
Ekonomi Bisnis
Ardore Luncurkan Koleksi Perhiasan ‘Nirmala’, Perpaduan Alam dan Emas yang Mencerminkan Ekspresi Diri

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- Ardore®, brand perhiasan emas dari PT Hartadinata Abadi Tbk, resmi memperkenalkan koleksi terbarunya yakni “Nirmala” pada ajang BSI International Expo 2025 di Jakarta. Mengusung slogan “Adorned by Nature, Inspired by Culture”, mencerminkan koleksi ini tidak hanya menghadirkan keindahan visual, namun juga menyuarakan makna yang lebih dalam, berbicara tentang kekayaan budaya dan keberlanjutan. Nirmala […]

Kritik Rencana Toko Online Dikenakan Pajak, Legislator Mufti Anam Ingatkan Jangan Rampok Uang Rakyat Berdalih Pajak
Ekonomi Bisnis
Kritik Rencana Toko Online Dikenakan Pajak, Legislator Mufti Anam Ingatkan Jangan Rampok Uang Rakyat Berdalih Pajak

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Anggota Komisi VI DPR RI Mufti Anam melontarkan kritik keras terhadap rencana pemerintah memungut pajak dari transaksi para penjual di toko online (marketplace) termasuk pelaku UMKM digital. Menurut Mufti Anam, rencana memungut pajak dari transaksi para penjual di toko online tersebut menunjukkan ketidakpekaan pemerintah terhadap penderitaan rakyat yang sedang berjuang dalam tekanan ekonomi. “Rakyat sedang berdarah-darah, terutama pelaku UMKM yang berjualan […]

PT Kaldu Sari Nabati Indonesia Berkontribusi pada Peringatan Tahun Baru Islam di Desa Ciparay
Ekonomi Bisnis
PT Kaldu Sari Nabati Indonesia Berkontribusi pada Peringatan Tahun Baru Islam di Desa Ciparay

PT Kaldu Sari Nabati ikut berkontribusi dalam memeriahkan acara keagamaan Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram di Desa Cioaray Majalengka.

Danantara Indonesia Gaungkan Visi Ekosistem Halal Global di BSI International Expo 2025
Ekonomi Bisnis
Danantara Indonesia Gaungkan Visi Ekosistem Halal Global di BSI International Expo 2025

RADARBANDUNG.id – Indonesia bersiap menjadi peringkat pertama dalam industri halal global. Hal ini ditegaskan oleh Menteri Investasi/Kepala BKPM sekaligus CEO Danantara Indonesia, Rosan P. Roeslani, saat membuka BSI International Expo 2025 yang berlangsung pada 26–29 Juni di Jakarta. Mengacu pada Roadmap Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) Ekonomi dan Keuangan Syariah 2025–2045, Rosan menekankan bahwa kemajuan […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.