News

Satgas Pangan Sidak ke Pasar, Stok Bahan Pokok Jelang Nataru Dipastikan Aman

Radar Bandung - 20/12/2024, 16:32 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Satgas Pangan Sidak ke Pasar, Stok Bahan Pokok Jelang Nataru Dipastikan Aman

RADARBANDUNG.id- Tim Gabungan Satgas Pangan melakukan sidak harga bahan pokok di sejumlah pasar di Kota Bandung. Mereka ingin memastikan pasokan atau distribusi tidak terganggu pada saat momen libur Natal dan Tahun Baru.

Salah satu pasar yang dikunjungi adalah Pasar Kosambi, Kota Bandung. Mereka mendatangi sejumlah pedagang, menanyakan stok dan harga. Beberapa bahan makanan pun dites untuk memastikan tidak ada kandungan yang berbahaya.

Wakil Direktur Ditreskrimsus Polda Jawa Barat, AKBP Maruly Pardede menyatakan bahan makanan pokok yang dites laboratorium aman dari bahan berbahaya. Meski begitu, pengecekan akan terus dilakukan secara simultan.

“Dari random sampling Bapokting di wilayah Kota Bandung, yang pertama dari 14 item bahan pokok yang diuji lab ya di mobil lab kita ini bahwa semuanya terhindar dari yang namanya bahan pestisida. Semuanya itu layak dan bisa dikonsumsi dengan baik,” ucap dia, Jumat (20/12).

Kemudian, hasil peninjauan, Marully memastikan ketersediaan bahan makanan pokok dalam kondisi cukup untuk kebutuhan Masyarakat di momen libur nataru. Harga pun belum terlihat ada lonjakan signifikan.

“Telur stoknya untuk Natal dan tahun baru ke depan cukup. Harga ini cenderung seminggu ke belakang stabil ya, yaitu di Rp32.000 per kilo. Memang di sebelumnya ada beberapa kenaikan dan penurunan,” kata dia.

“Memang ada beberapa tadi yang dari suppliernya agak sulit. Kita coba nanti cek ke hulunya, sehingga jangan sampai ada sumbatan-sumbatan jalur distribusi yang mungkin bisa kita pecah, sehingga tidak terhambat dengan stok yang mungkin akan menimbulkan naikan harga,” dia melanjutkan.

Lalu, komoditi cabai, bawang, tomat mengalami penurunan harga. Cabai domba itu dari Rp60 ribu turun dari Rp50 ribu/ kg. Ketersediaan beras secara umum aman, paling banyak dibeli oleh konsumen adalah beras premium di pasaran dijual mulai Rp15 ribu/kg.

Stok ikan pun tidak ada masalah dan harga relatif stabil. Harga daging ayam Rp37 ribu/kg. Sedangkan daging sapi di angka Rp140 ribu/kg.

Ia memprediksi, berdasarkan tren seperti tahun-tahun sebelumnya, permintaan bahan pokok akan meningkat menjelang hari raya Natal. Maka dari itu, semua upaya untuk memastikan ketersediaan terus dilakukan, salah satunya mengecek di Tingkat hulu. (dbs)


Terkait Regional
location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.