News

Kadinkes Klaim Makan Siang Gratis Tingkatkan Asupan Gizi

Radar Bandung - 07/01/2025, 14:43 WIB
Darmanto
Darmanto
Tim Redaksi
Kadinkes Klaim Makan Siang Gratis Tingkatkan Asupan Gizi
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) mulai diterapkan di seluruh wilayah Indonesia pada Senin (6/1/2024). (taofik achmad/radar bandung)

RADARBANDUNG.ID, SOREANG– Kepala Dinkes Kabupaten Bandung Yuli Irnawaty Masjasari mengklaim program makan siang gratis bisa meningkatkan asupan gizi anak di Kabupaten Bandung.

Gizi yang cukup dan seimbang merupakan fondasi penting bagi kesehatan dan kecerdasan anak. Kekurangan gizi di masa pertumbuhan dapat berdampak jangka panjang, seperti stunting, gangguan perkembangan, dan penurunan daya tahan tubuh,” ujarnya.

Dalam data tingkat gizi balita di Kabupaten Bandung tahun 2022, tercatat ​​8.089 masih mengalami stunting. Sehingga program makan siang bergizi memiliki peran strategis dalam mengatasi masalah kekurangan gizi, terutama bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu.

Baca juga : Kapolrestabes Bandung dan Dandim 0618 Tinjau Langsung Pengenalan Program Makan Siang Gratis

“Program ini memastikan bahwa anak-anak mendapatkan makanan sehat dan bergizi di sekolah, sehingga asupan gizi atau kebutuhan nutrisi harian mereka terpenuhi,” ungkap dia.

Program ini, lanjutnya, sejalan upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia sejak usia dini.

“Kami berharap program ini dapat diimplementasikan secara luas dan berkelanjutan,” tambah Yuli.

Selain mendukung program makan siang bergizi, Dinkes Kabupaten Bandung juga aktif melakukan berbagai langkah lain untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi seimbang.

Baca juga : Sekda Jabar Herman Suryatma Tekankan Pendekatan Humanis dan Kolaborasi untuk Sukseskan Survei Status Gizi Indonesia

“Dari mengadakan penyuluhan rutin tentang gizi seimbang hingga bekerja sama dengan organisasi masyarakat, sektor swasta, dan lembaga pendidikan untuk memperluas jangkauan program peningkatan gizi telah dilakukan,” ungkap dia.

Yuli berharap, dengan adanya program makan siang bergizi serta upaya lainnya, permasalahan kekurangan gizi pada anak di Kabupaten Bandung dapat diatasi.

“Kami optimistis generasi penerus bangsa dapat tumbuh menjadi individu yang sehat, cerdas, dan berkualitas,” tutupnya. (kus)


Terkait Kabupaten Bandung
Bupati Bandung Berharap Reaktivasi Jalur KA Bandung–Ciwidey Jangan Rugikan Warga
Kabupaten Bandung
Bupati Bandung Berharap Reaktivasi Jalur KA Bandung–Ciwidey Jangan Rugikan Warga

Rencana reaktivasi jalur kereta api Bandung–Ciwidey yang digagas Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendapat dukungan dari Bupati Bandung, Dadang Supriatna.

PTPN I Regional 2 Pulihkan Lahan Terdegradasi di Sub Unit Kertamanah Kebun Malabar Melalui Aksi Penghijauan Bersama Karyawan
Kabupaten Bandung
PTPN I Regional 2 Pulihkan Lahan Terdegradasi di Sub Unit Kertamanah Kebun Malabar Melalui Aksi Penghijauan Bersama Karyawan

RADARBANDUNG.id, PANGALENGAN – Sebagai langkah nyata dalam memulihkan lahan kritis yang sempat mengalami perambahan dan kerusakan akibat aktivitas illegal di areal kebun teh, PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 2 bersama dengan Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN) menyelenggarakan kegiatan penanaman pohon besar-besaran di Sub Unit Kertamanah Unit Malabar, tepatnya di Blok Pahlawan. Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional
Kabupaten Bandung
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional

RADARBANDUNG.id, CIMENYAN – Peringati Hari Bumi Internasional, Sharing Happiness, Lokadesa Ekspedisi dan Durian Nusantara bersama Masyarakat Desa Mekarmanik, Kabupaten Bandung, menggelar acara penanaman pohon di kawasan Bandung Utara. Seperti diketahui Kawasan Bandung Utara yang dulunya dikenal sebagai paru-paru kota bandung, kini mulai terancam akibat bangunan-bangunan liar serta praktik pertanian yang tidak sesuai dengan aturan. Hal […]

Kuota Haji 2025, Kabupaten Bandung Tertinggi di Jawa Barat
Kabupaten Bandung
Kuota Haji 2025, Kabupaten Bandung Tertinggi di Jawa Barat

Total sebanyak 2.564 orang calon haji asal Kabupaten Bandung dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci mulai 2 Mei 2025 mendatang.

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.