News

Polres Cimahi Selamatkan Remaja Korban TPPO

Radar Bandung - 12/02/2025, 15:44 WIB
Hendra Hidayat
Hendra Hidayat
Tim Redaksi
Polres Cimahi Selamatkan Remaja Korban TPPO
ILUSTRASI

RADARBANDUNG.id- Seorang warga Kampung Sindang Sari, Kelurahan Cigugur Tengah, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi selamat tindak pidana perdagangan orang (TPPO).

Korban bernama Ayu Restya Rahma Dewi Ayang (18) tersebut terlunta-lunta di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung sejak awal Februari 2025 lalu.

Wakapolres Cimahi, Kompol Andry Fran Ferdyawan mengatakan, korban memberikan informasi kepada pihak kepolisian melalui pesan DM instagram dan langsung ditindaklanjuti.

“Jadi kami menerima pesan ke akun instagram Polres Cimahi, bahwa seorang perempuan warga Cimahi jadi korban dugaan tindak pidana TPPO di Kepulauan Bangka Belitung,” katanya.

Ia menambahkan, korban mengaku terperdaya lowongan pekerjaan yang diperolehnya dari akun media sosial facebook dan langsung memberikan lamaran.

“Jadi korban ini melihat informasi lowongan pekerjaan di facebook. Dia lalu berkomunikasi dengan pihak yang menyebarkan lowongan kerja itu, dijelaskan pekerjaannya sebagai pemandu lagu di sebuah kafe di Pangkal Pinang,” katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, usai melakukan komunikasi dengan lelaki selanjutnya korban nekad berangkat ke Pangkal Pinang bermodalkan uang dari pemberi pekerjaan.

“Ternyata pekerjaan yang ditawarkan itu tidak sesuai dan korban merasa pekerjaannya tidak sesuai dengan perjanjian sebelumnya. Pengakuan korban dia akan bekerja seperti open BO, sehingga ditolak oleh korban,” katanya.

Ia menyebut, korban yang tidak sreg dengan pekerjaan yang bakal dijalaninya, kemudian meminta pulang ke Cimahi. Namun sayang, pihak kafe tempat korban hendak bekerja meminta uangnya dikembalikan terlebih dahulu.

“Jadi korban ini awalnya diberikan ongkos transport dari Cimahi ke Pangkal Pinang sebesar Rp2,8 juta. Korban ingin pulang ke Cimahi karena pekerjaannya tidak cocok, tapi pihak kafe minta uangnya dikembalikan dulu. Akhirnya korban tidak bisa kemana-mana karena tidak punya uang,” katanya.

Menindaklanjuti hal tersebut, Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Cimahi akhirnya berkoodinasi dengan Polda Bangka Belitung untuk membebaskan dan memulangkan korban.

“Sampai akhirnya pada 8 Februari kemarin korban berhasil kami pulangkan berkoordinasi dengan Polda Bangka Belitung. Saat ini korban sudah kembali ke keluarganya di Cimahi,” tandasnya. (KRO)


Terkait Cimahi
Pemkot Cimahi Fokus Atasi Persoalan Krusial
Cimahi
Pemkot Cimahi Fokus Atasi Persoalan Krusial

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi hingga saat ini masih fokus menangani sejumlah persoalan krusial. Diantaranya penumpukan sampah dan kemacetan yang terjadi di Kota Cimahi. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, usai lebaran atau hari raya Idulfitri beberapa waktu lalu penumpukan sampah masih menjadi persoalan. “Salah satu isu krusial yang menjadi perhatian utama kami adalah penanganan sampah pasca lebaran,” […]

Pemkot Cimahi Tetapkan Status Darurat Sampah selama Sepekan
Cimahi
Pemkot Cimahi Tetapkan Status Darurat Sampah selama Sepekan

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi secara resmi menetapkan wilayahnya darurat sampah selama sepekan ke depan. Pasalnya, hingga saat ini tumpukan sampah di Kota Cimahi belum teratasi. Hal tersebut berdasarkan pada Keputusan Wali Kota Nomor 660/Kep.1792-DLH/2025 tentang Status Tanggap Darurat Sampah di Daerah Kota Cimahi Tahun 2025. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana menjelaskan, keputusan tersebut diambil sebagai upaya untuk […]

Urai Kemacetan, Pemkot Cimahi Tata Pertigaan Cihanjuang
Cimahi
Urai Kemacetan, Pemkot Cimahi Tata Pertigaan Cihanjuang

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi mulai melaksanakan penataan kota di wilayahnya. Salah satunya dengan pembongkaran sejumlah bangunan di pertigaan Jalan Cihanjuang, Kampung Jati, Kecamatan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, pihaknya bersama pihak terkait melaksanakan pembongkaran dan penataan bangunan yang menjurus ke jalan yakni di pertigaan Jalan Cihanjuang maupun Jalan Raden Demang Hardjakusumah. “Kawasan […]

30 tahun Terpisah, SMAN 1 Kota Cimahi Angkatan 1995 Gelar Reuni
Cimahi
30 tahun Terpisah, SMAN 1 Kota Cimahi Angkatan 1995 Gelar Reuni

RADARBANDUNG.ID, KOTA CIMAHI – Terpisah selama 30 tahun tak membuat kekompakan dan keakraban alumni SMAN 1 Kota Cimahi angkatan 1995 memudar. Kehangatan dan suasana kekeluargaan itu terlihat saat mereka menggelar reuni pada Sabtu (19/4/2025), di kampus SMAN 1 Kota Cimahi. Para alumni SMAN 1 Kota Cimahi dari berbagai daerah ini mengobati rasa rindu sambil mengenang […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.