News

Pansus 4 DPRD Kota Bandung Rampungkan Pembahasan Raperda Susunan Perangkat Daerah, Termasuk Pembentukan BPBD

Radar Bandung - 24/02/2025, 14:04 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
Pansus 4 DPRD Kota Bandung Rampungkan Pembahasan Raperda Susunan Perangkat Daerah, Termasuk Pembentukan BPBD

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – DPRD Kota Bandung melalui Pansus 4 sudah rampung membahas Rancangan Peraturan daerah (Raperda) tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah.

Anggota Pansus 4 Christian Julianto Budiman mengatakan perubahan Perda Nomor 8 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Bandung salah satu point pentingnya adalah pembentukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Menurut Christian, selama ini tugas penanggulangan bencana dilaksanakan oleh Dinas Pemadam Kebakaran sehingga penanganan bencana terutama sosialisasi dan mitigasi bencana masih terbatas.

“Harapannya dengan dibentuknya BPBD, sosialisasi kepada masyarakat mengenai potensi bencana dan mitigasi bisa semakin luas,” ujar Christian.

Menurut Christian selain kebakaran, longsor dan gempa bumi, Kota Bandung juga memiliki ancaman gempa seperti sesar lembang maupun mega thrust seperti yang kemarin ramai menjadi perbincangan.

“Harapannya dengan badan tersendiri, BPBD dapat lebih masif dalam sosialisasi mitigasi bencana sehingga masyarakat Kota Bandung menjadi masyarakat yang tangguh dan siap siaga,” ujarnya.

Christian mengatakan, pembentukan BPBD juga menjadi penting karena dari 27 kota/kabupaten di Jawa Barat hanya tinggal 2 kota yang belum memiliki BPBD, salah satunya Kota Bandung.

Christian berharap, ketika terbentuk nanti koordinasi dengan BPBD Provinsi dan BNPB bisa lebih mudah dan lebih baik dibandingkan dengan penanganan dibawah Damkar.

Menurut Christian, Kepala BPDB otomatis Sekda sesuai aturan. Hanya nanti ada kepala pelaksana diambil dari ASN Pemkot seperti badan lainnya.

“Polri dan TNI dilibatkan juga di dalam badan sedangkan untuk kantor rencananya di Jalan Seram. Personil sebagian diambil dari Damkar sisanya diisi melalui prosedur dari kepegawaian,” ujarnya.

Christian mengatakan, Raperda sudah disepakati oleh pansus. Sekarang sedang tahap fasilitasi di pemerintah provinsi.

“Nanti selesai hasil fasilitasi akan dibawa di bamus dan ditetapkan di paripurna sebagai Perda,” ujar Christian.

Selain itu Perda ini juga akan merubah nama Bapelitbang menjadi Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Baperida).

Sesuai arahan Perpres 77 tahun 2021 mengamanatkan pembentukan badan riset dan inovasi daerah, sehingga pemkot membentuk BRIDA yang terintegrasi dengan Bapelitbang yang telah ada saat ini. (mur)


Terkait Advertorial
NYK Nemesis Berbagi Ilmu Teknologi dan Perangkat Gaming untuk Anak PSBR Tarunajaya I di Hari Idul Adha
Advertorial
NYK Nemesis Berbagi Ilmu Teknologi dan Perangkat Gaming untuk Anak PSBR Tarunajaya I di Hari Idul Adha

RADARBANDUNG.id – NYK NEMESIS berhasil membawa tawa bagi anak binaan Panti Sosial Bina Remaja (PSBR) Tarunajaya I dalam peringatan Hari Raya Idul adha 1446 H bertajuk “Berbagi dalam Teknologi dan Hati” pada hari Minggu (8/6/2025). Setidaknya 100 anak binaan ikut terlibat dalam memeriahkan acara yang berfokus pada berbagi kasih dan berbagi informasi dampak perkembangan teknologi […]

Milad ke-2, Cottonways Tumbuh Sebagai Jembatan Kebaikan Bersama Santri Darul Huda 
Advertorial
Milad ke-2, Cottonways Tumbuh Sebagai Jembatan Kebaikan Bersama Santri Darul Huda 

RADARBANDUNG.id — Cottonways menggelar acara syukuran milad ke-2 dengan tajuk “Satu Tujuan, Sejuta Harapan” di Pesantren Darul Huda Al-Aziz, Kab. Bandung Barat, Jawa Barat pada Senin, 19 Mei 2025 lalu. Acara ini dihadiri langsung oleh pimpinan pondok pesantren, santri penghafal Al-Qur’an, dhuafa, keluarga besar Cottonways, serta IBS sebagai mitra kolaborator. Melalui rangkaian kegiatan, seperti fun […]

Divonis Kanker Serviks, Afri Andalkan Program JKN Untuk Jalani Pengobatan
Advertorial
Divonis Kanker Serviks, Afri Andalkan Program JKN Untuk Jalani Pengobatan

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – BPJS Kesehatan sebagai penyelenggara Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) telah hadir lebih dari satu dekade untuk membantu masyarakat Indonesia dalam mendapatkan layanan kesehatan yang berkualitas. Sudah banyak masyarakat di Indonesia yang merasakan manfaat dari kehadiran Program JKN ini, Afri (31) seorang wanita berasal dari Kota Tasikmalaya menceritakan pengalamannya yang sudah merasakan manfaat […]

Bukti Nyata Manfaat Program JKN Dalam Membantu Pengobatan Buah Hati Deden
Advertorial
Bukti Nyata Manfaat Program JKN Dalam Membantu Pengobatan Buah Hati Deden

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Telah hadir selama satu dekade, BPJS Kesehatan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan Program Jaminan Kesehatan Nasional melalui berbagai kebijakan dan inovasi guna memastikan seluruh lapisan masyarakat memiliki jaminan kesehatan dan bisa merasakan manfaatnya. Salah satu perserta yang merasakan langsung manfaat dari Program JKN adalah Deden Taufiq. Ketika diwawancarai secara langsung, Deden […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.