News

Sarpras Damkar Kota Cimahi Ditingkatkan

Radar Bandung - 24/02/2025, 18:41 WIB
Hendra Hidayat
Hendra Hidayat
Tim Redaksi
Sarpras Damkar Kota Cimahi Ditingkatkan
Wakil Wali Kota Cimahi, Adhitia Yudhistira saat memimpin apel di lingkungan Pemkot Cimahi, Senin (24/2/2025). Foto Dok Humas Cimahi

RADARBANDUNG.id- Wakil Wali Kota Cimahi, Adhitia Yudhistira menegaskan, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) harus selalu siap dalam menangani bencana kebakaran.

Ia mengatakan, Kota Cimahi memiliki risiko tinggi dan rentan terhadap bencana kebakaran. Pasalnya, selain kondisi pemukiman juga penduduk yang dinilai cukup padat.

“Kita lihat kejadian kebakaran di Kelurahan Cigugur. Hanya karena membakar sampah di rumah, satu rumah habis terbakar. Ini menunjukkan betapa rawannya kebakaran di Cimahi,” katanya, Senin (24/2/2025).

Ia menambahkan, sejauh ini kondisi sarana dan prasarana yang dimiliki Damkar Kota Cimahi cukup memprihatinkan. Pasalnya, dari 13 armada yang dimiliki hanya 3 unit yang layak jalan.

“Kita harus cari solusi. Saat ini, efisiensi anggaran memang menjadi tantangan, tetapi permasalahan ini harus tetap teratasi,” katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya tengah mengupayakan hibah kendaraan damkar dari Jepang untuk digunakan oleh Pemkot Cimahi.

“Alhamdulillah berhasil mendapatkan lima unit yang masih bisa digunakan,” katanya.

Ia menegaskan, terkait kendaraan Damkar yang saat ini masih ada akan dicek terlebih dahulu kelaikannya. Jika masih bisa diperbaiki, maka akan segera dilakukan perbaikan dengan melibatkan teknisi bengkel resmi.

“Jika aturan mengizinkan, saya bahkan siap memperbaikinya dengan dana pribadi,” pungkasnya. (KRO)


Terkait Cimahi
Pemkot Cimahi Fokus Atasi Persoalan Krusial
Cimahi
Pemkot Cimahi Fokus Atasi Persoalan Krusial

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi hingga saat ini masih fokus menangani sejumlah persoalan krusial. Diantaranya penumpukan sampah dan kemacetan yang terjadi di Kota Cimahi. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, usai lebaran atau hari raya Idulfitri beberapa waktu lalu penumpukan sampah masih menjadi persoalan. “Salah satu isu krusial yang menjadi perhatian utama kami adalah penanganan sampah pasca lebaran,” […]

Pemkot Cimahi Tetapkan Status Darurat Sampah selama Sepekan
Cimahi
Pemkot Cimahi Tetapkan Status Darurat Sampah selama Sepekan

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi secara resmi menetapkan wilayahnya darurat sampah selama sepekan ke depan. Pasalnya, hingga saat ini tumpukan sampah di Kota Cimahi belum teratasi. Hal tersebut berdasarkan pada Keputusan Wali Kota Nomor 660/Kep.1792-DLH/2025 tentang Status Tanggap Darurat Sampah di Daerah Kota Cimahi Tahun 2025. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana menjelaskan, keputusan tersebut diambil sebagai upaya untuk […]

Urai Kemacetan, Pemkot Cimahi Tata Pertigaan Cihanjuang
Cimahi
Urai Kemacetan, Pemkot Cimahi Tata Pertigaan Cihanjuang

RADARBANDUNG.id- Pemkot Cimahi mulai melaksanakan penataan kota di wilayahnya. Salah satunya dengan pembongkaran sejumlah bangunan di pertigaan Jalan Cihanjuang, Kampung Jati, Kecamatan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana mengatakan, pihaknya bersama pihak terkait melaksanakan pembongkaran dan penataan bangunan yang menjurus ke jalan yakni di pertigaan Jalan Cihanjuang maupun Jalan Raden Demang Hardjakusumah. “Kawasan […]

30 tahun Terpisah, SMAN 1 Kota Cimahi Angkatan 1995 Gelar Reuni
Cimahi
30 tahun Terpisah, SMAN 1 Kota Cimahi Angkatan 1995 Gelar Reuni

RADARBANDUNG.ID, KOTA CIMAHI – Terpisah selama 30 tahun tak membuat kekompakan dan keakraban alumni SMAN 1 Kota Cimahi angkatan 1995 memudar. Kehangatan dan suasana kekeluargaan itu terlihat saat mereka menggelar reuni pada Sabtu (19/4/2025), di kampus SMAN 1 Kota Cimahi. Para alumni SMAN 1 Kota Cimahi dari berbagai daerah ini mengobati rasa rindu sambil mengenang […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.