News

Ternyata Ini Alasan Menghilangnya Ole Romeny, Sandy Walsh, dan Mees Hilgers dari Latihan Perdana Timnas Indonesia di Jakarta

Radar Bandung - 23/03/2025, 01:16 WIB
Azam Munawar
Azam Munawar
Tim Redaksi
Ternyata Ini Alasan Menghilangnya Ole Romeny, Sandy Walsh, dan Mees Hilgers dari Latihan Perdana Timnas Indonesia di Jakarta

RADARBANDUNG.ID, JAKARTAAda tiga pemain Timnas Indonesia, Ole Romeny, Sandy Walsh, dan Mees Hilgers mendadak hilang dari skuad jelang melawan Bahrain.

Ternyata Ini Alasan Menghilangnya Ole Romeny, Sandy Walsh, dan Mees Hilgers dari Latihan Perdana Timnas Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia melakukan latihan jelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Madya, komplek GBK, Senayan, Sabtu (22/3/2025). Salman Toyibi/Jawa Pos dan Dimas Ramadhan/JawaPos.com

Ole Romeny, Sandy Walsh, dan Mees Hilgers tak terlihat sama sekali dalam latihan perdana Timnas Indonesia di Jakarta pada Sabtu (22/3/2025).

Berdasarkan pantauan JawaPos.com, sesi latihan Timnas Indonesia hanya diikuti 26 pemain saja.

 

Mereka dibagi menjadi tiga kelompok.

Kelompok pertama berisikan empat penjaga gawang Timnas Indonesia, Maarten Paes, Ernando Ari Sutaryadi, Emil Audero Mulyadi, dan Nadeo Argawinata. Mereka berlatih bersama pelatih kiper Sjoerd Woudenberg.

Kemudian kelompok kedua ada sembilan pemain yang dapat kesempatan tampil lebih dari 30 menit saat melawan Australia. Tapi dalam grup ini tak ada sosok Ole Romeny dan Mees Hilgers.

Sementara kelompok terakhir adalah pemain-pemain yang tidak bermain dan tampil kurang dari 20 menit ketika laga melawan Australia. Sandy Walsh yang semestinya termasuk dalam grup ini, juga tidak terlihat.

Sumardji, manajer Timnas Indonesia, menjelaskan alasan ketidakhadiran Sandy Walsh, Ole Romeny, dan Mees Hilgers dalam latihan di Stadion Madya GBK.

Dia menyebut ketiganya harus menjalani observasi oleh tim dokter.

“Berkaitan dengan pemain yang menjalani proses medis, dikarenakan ada beberapa hal yang harus diobservasi kembali oleh tim dokter, Mees, Sandy, dan Ole,” kata Sumardji ditemui di Stadion Madya, Sabtu (22/3/2025) sore.

Menurut Sumardji, Mees Hilgers membutuhkan perawatan berdasar hasil tes MRI (Magnetic Resonance Imaging). Sementara Ole Romeny dan Sandy Walsh disebut olehnya baik-baik saja.

“Mees sesuai hasil MRI memang butuh perawatan. Sekali lagi butuh perawatan. Sedangkan Ole sama Sandy kondisinya tidak ada masalah. Dan sekarang ini akan latihan tersendiri di gym,” terang Sumardji.

Ole Romeny dan Sandy Walsh, kata Sumardji, kemungkinan akan kembali bergabung dengan tim lagi. “Ole ada sedikit lecet saja. Tapi sudah aman tidak ada masalah,” katanya.

“Kemungkinan dalam waktu dekat, besok sudah bisa normal ikut kembali bergabung dengan teman-teman. Semuanya latihan,” imbuh Sumardji.

Timnas Indonesia saat ini terus mempersiapkan diri untuk menghadapi Bahrain pada matchday delapan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/3) malam pukuk 20.45 WIB. (jpc)

 

Live Update


Terkait Sepak Bola
Tyronne del Pino: Semua Tim Ingin Kalahkan Persib, Tapi Kami Siap Juara
Sepak Bola
Tyronne del Pino: Semua Tim Ingin Kalahkan Persib, Tapi Kami Siap Juara

RADARBANDUNG.id – Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino, menilai bahwa lima laga sisa Liga 1 musim ini akan menjadi tantangan terberat bagi timnya. Ia menyebut semua lawan akan tampil habis-habisan saat menghadapi Persib, mengingat posisi Maung Bandung yang kini berada di papan atas klasemen. “Menurut saya, semuanya berat. Semua tim akan memberikan segalanya saat melawan […]

Bojan Hodak Waspadai Organisasi Permainan PSS Sleman di Bawah Peter Huistra
Sepak Bola
Bojan Hodak Waspadai Organisasi Permainan PSS Sleman di Bawah Peter Huistra

RADARBANDUNG.id – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan penilaian serius terhadap PSS Sleman yang akan menjadi lawan mereka dalam lanjutan Liga 1 Indonesia. Menurut pelatih asal Kroasia itu, PSS merupakan tim yang bermain secara terorganisir di bawah arahan Peter Huistra. “Mereka terorganisasi dengan baik, mereka mencoba bermain dengan cara yang bagus. Saya baru saja menonton […]

Tyronne del Pino: PSS Sleman Tetap Berbahaya Meski Kehilangan Pemain Kunci
Sepak Bola
Tyronne del Pino: PSS Sleman Tetap Berbahaya Meski Kehilangan Pemain Kunci

RADARBANDUNG.id – Gelandang andalan Persib Bandung, Tyronne del Pino, menegaskan bahwa timnya tidak akan menganggap enteng PSS Sleman meski lawan diprediksi tampil tanpa sejumlah pemain kunci. Ia menekankan bahwa laga ini akan menjadi salah satu “final” penting bagi Maung Bandung menjelang akhir musim Liga 1 Indonesia. Dalam persiapannya, Tyronne menyebutkan bahwa tim tetap menjalankan rutinitas […]

Persib vs PSS Sleman: Bojan Hodak Tegaskan Tidak Akan Main-main
Sepak Bola
Persib vs PSS Sleman: Bojan Hodak Tegaskan Tidak Akan Main-main

RADARBANDUNG.id – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan peringatan keras jelang laga kontra PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. Meski PSS berada di papan bawah klasemen, Hodak menegaskan bahwa laga ini tidak akan mudah bagi skuad Maung Bandung. “Ini adalah pertandingan yang paling sulit karena semua orang sudah berpikir, ‘Oh, ini akan mudah dimenangkan […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.