News

Srikandi PLN Wujudkan Mimpi Keluarga Prasejahtera Melalui Program ‘Light Up The Dream’ di Jabar

Radar Bandung - 26/03/2025, 08:38 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
Srikandi PLN Wujudkan Mimpi Keluarga Prasejahtera Melalui Program ‘Light Up The Dream’ di Jabar
Srikandi PLN Wujudkan Mimpi Keluarga Prasejahtera Melalui Program 'Light Up The Dream' di Jabar

RADARBANDUNG.id, BANDUNGPLN terus berupaya dalam mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat termasuk bagi masyarakat prasejahtera.

Melalui program Light Up The Dream, unit PLN Se-Jawa Barat berupaya mewujudkan kesejahteraan dengan memberikan akses listrik kepada masyarakat prasejahtera.

Program Light Up The Dream merupakan program yang diinisiasi PLN untuk memberikan penyambungan listrik secara gratis bagi keluarga kurang mampu. Program ini dibiayai sepenuhnya melalui donasi dari pegawai PLN yang peduli terhadap masyarakat yang belum memiliki akses listrik.

Kolaborasi antara seluruh unit PLN Se-Jawa Barat menargetkan 830 pelanggan dapat terpasang listriknya hingga penghujung Bulan Ramadan. Melalui Srikandi PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah (PLN UIP JBT) penyambungan listrik gratis dilaksanakan secara simbolis di Desa Mandalamekar,
Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung. Penyambungan listrik gratis ini memberikan harapan baru bagi keluarga prasejahtera dalam mengakses energi listrik yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari.

Pada kesempatan ini perwakilan dari Srikandi PLN UIP JBT, Uky Hapsari Kusumaningrum menjelaskan bahwa program ini merupakan langkah nyata PLN dalam mengurangi ketimpangan sosial dan ekonomi.

Uky juga menekankan pentingnya listrik dalam kehidupan sehari-hari yang dapat mempermudah aktivitas hingga meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Kami sangat senang bisa membantu keluarga-keluarga yang selama ini hidup tanpa akses listrik. Listrik bukan hanya sebuah kebutuhan, tetapi juga menjadi kunci untuk membuka lebih banyak peluang. Dengan adanya listrik, anak-anak bisa belajar lebih nyaman, usaha kecil bisa berkembang dan kehidupan sehari-hari menjadi lebih mudah. Kami percaya bahwa kehadiran listrik di setiap rumah dapat menjadi awal dari perubahan besar menuju masa depan yang lebih cerah,” ujar Uky.

Salah satu penerima bantuan, Dewi juga mengungkapkan rasa syukurnya atas pemasangan listrik gratis dari PLN.

“Saya sangat bersyukur atas bantuan ini. Sebelumnya, kami kesulitan untuk mendapatkan listrik, dan sekarang dengan adanya listrik, hidup kami akan lebih mudah. Anak-anak pun bisa belajar dengan lebih nyaman,” ungkap Dewi.

Program Light Up The Dream ini sejalan dengan visi PLN untuk terus meningkatkan pelayanan dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat mulai dari perkotaan hingga daerah terpencil. Hal ini juga menjadi pewujudan sila ke-5 dalam Pancasila yaitu keadilan sosial bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Srikandi PLN merupakan perempuan-perempuan inspiratif yang ada di lingkungan PLN. Mereka menyatakan komitmennya untuk mendukung pemerintah dalam menciptakan pemerataan akses energi listrik ke seluruh lapisan masyarakat.

Melalui program Light Up The Dream mereka berkontribusi dalam mewujudkan perubahan nyata, terutama bagi keluarga yang selama ini belum menikmati manfaat listrik dengan memberikan sambungan listrik baru secara gratis. (arh)

Live Update


Terkait Ekonomi Bisnis
1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88 Persen Wilayah Indonesia, BRI Hadirkan Layanan Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri
Ekonomi Bisnis
1,2 Juta AgenBRILink Jangkau 88 Persen Wilayah Indonesia, BRI Hadirkan Layanan Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung inklusi keuangan dan penguatan ekonomi kerakyatan melalui keberadaan AgenBRILink. Hingga akhir Maret 2025 jumlah AgenBRILink telah mencapai 1,2 juta agen. Keberadaan program ini memberikan dampak yang nyata, mulai dari membuka akses layanan perbankan bagi masyarakat di daerah terpencil hingga meningkatkan […]

Investasi untuk Kepintaran Si Kecil, Asmirandah Kawal Zat Besi Sejak Dini
Ekonomi Bisnis
Investasi untuk Kepintaran Si Kecil, Asmirandah Kawal Zat Besi Sejak Dini

RADARBANDUNG.id, JAKARTA – Di era yang serba dinamis ini, tantangan menjadi orangtua semakin kompleks, terutama seorang Ibu. Tidak hanya mengurus kebutuhan harian si Kecil, namun juga memastikan anak tumbuh dengan asupan nutrisi yang optimal merupakan investasi untuk masa depan anak. Salah satu nutrisi yang wajib untuk dipenuhi guna mendukung kepintaran adalah Zat Besi.  Namun, survei […]

Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025, Kontribusi BSI Perkuat Ekosistem Halal
Ekonomi Bisnis
Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025, Kontribusi BSI Perkuat Ekosistem Halal

RADARBANDUNG.id, JAKARTA- PT. Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) mendorong transformasi dan inovasi keuangan syariah sebagai katalis utama pertumbuhan ekonomi nasional. Gagasan-gagasan tersebut akan disampaikan pada BSI Global Islamic Finance Summit (GIFS) 2025 yang akan dilaksanakan pada 29 April 2025. GIFS adalah event tahunan BSI dan tema GIFS 2025 adalah “Transformative Islamic Finance as Catalyst for […]

Peringati Hari Bumi 2025, KAI Bandara Pertegas Komitmen Dukung Pelestarian Lingkungan
Ekonomi Bisnis
Peringati Hari Bumi 2025, KAI Bandara Pertegas Komitmen Dukung Pelestarian Lingkungan

KA Railink menegaskan komitmennya dalam mendukung pelestarian lingkungan melalui berbagai inovasi berkelanjutan di sektor transportasi publik.

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.